Pilihan Investasi Saham untuk Pelajar/Mahasiswa yang Menguntungkan

18 Agustus 2021

Kehadiran bursa saham Indonesia kurang dimaksimalkan secara baik oleh mayoritas penduduk Indonesia. Hanya 0,17 persen dari total penduduk di tanah air yang berinvestasi saham. Selebihnya tidak. Hal ini dikarenakan minimnya pengetahuan masyarakat mengenai bagaimana cara investasi saham di bursa efek Indonesia, berapa modal yang dibutuhkan untuk berinvestasi saham dan lain-lain. Atas minim informasi saham ini membuat masyarakat tak memilih instrumen investasi saham. Mereka lebih memilih investasi emas, deposito, properti, reksadana dll yang diketahuinya.

Jenis Investasi untuk Anak Muda adalah Saham
Mayoritas orang berkewarganegaraan asing yang menanamkan uang di bursa saham indonesia harusnya menjadi cambuk buat kita untuk mulai terjun dalam investasi saham. Disebabkan ada banyak keuntungan berinvestasi saham. Seperti yang dikatakan oleh orang kaya dunia bahwa investasi saham merupakan salah satu jalur cepat kaya disamping investasi dalam sektor properti dan bisnis.

Pendek kata, investasi saham tak dikenal banyak orang. Seperti pepatah mengatakan tak kenal maka tak sayang. Tak mengenal investasi saham membuat banyak orang di Indonesia tak berinvestasi dalam saham. Padahal untuk mengenal investasi saham sangat mudah. Dengan mengibaratkan sebuah usaha baru dijalankan. Dan anda menanamkan modal uang sebesar Rp 50 juta. Bukti penanaman modal uang dibuatkan sertifikat bukti yang disebut saham. Aset perusahaan sebesar Rp 100 juta. Sehingga porsi kepemilikan saham sebesar 50 persen. Jika perusahaan untung Rp 10 juta maka keuntungan anda sebesar Rp 5 juta.
investasi saham untuk pelajar, investasi saham untuk mahasiswa, pilihan investasi saham pelajar, investasi saham, saham

Pada waktu sebuah perusahaan memutuskan menerbitkan saham bagi masyarakat luas berarti perusahaan itu terdaftar dalam bursa efek Indonesia. Dengan tambahan inisial tbk yang artinya terbuka. Perusahaan yang berinisial tbk berarti sahamnya diperdagangkan secara umum dan disebut emiten yang dikenal juga sebagai perusahaan publik Semua orang bisa berinvestasi saham di perusahaan publik tersebut. Terutama bagi kalangan pelajar dan mahasiswa. Karena saham merupakan jenis investasi terbaik bagi anak muda.

Resiko dan Keuntungan Investasi Saham
Berdasarkan UU Nomor 40 TH 2007 diuraikan mengenai pengertian perusahaan publik yaitu perusahaan yang mempunyai minimal 300 pemegang saham dan modal yang telah disetorkan paling sedikit Rp 3 miliar. Sekarang yang menjadi pertanyaan apakah perusahaan non publik bisa diperdagangkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia? Jawabannya sangat mudah. Perusahaan non publik tidak tercatat dalam BEI. Sehingga sahamnya tidak bisa diperdagangkan di bursa efek Indonesia. Syarat utama sebuah perusahaan sahamnya bisa diperdagangkan dan tercatat di BEI adalah perusahaan publik.

Yang perlu diketahui, ada berbagai bentuk perusahaan yang ada di Indonesia. Salah satunya yaitu PT dan CV. Para pemegang saham di Perusahaan Perseroan Terbatas atau PT bertugas menanamkan sahamnya. Ketika sebuah perusahaan terjadi pailit maka seluruh aset perusahaan dilikuidasi dan harus dijual untuk memenuhi kewajiban utang perusahaan. Seorang pemegang saham tidak dikenakan kewajiban menjual aset pribadinya untuk membayar kewajiban PT.

Penulis sendiri juga pernah menanamkan saham di sebuah perusahaan baru. Sayang nilai saham anjlok. Karena manajemen perusahaan tak berjalan baik, efektif dan menguntungkan. Sehingga penulis sebagai investor mengalami kerugian keuangan yang sangat besar. Dari sinilah jelas berinvestasi dalam emiten saham tidaklah mudah. Diperlukan analisa mendalam mengenai kinerja perusahaan tersebut, kinerja team manajemen, kinerja keuangan dan lain sebagainya.

Sebuah perusahaan perseroan terbatas dinyatakan pailit setelah ditentukan oleh pengadilan. Dengan demikian prioritas bagi para pemegang saham berada di level terendah. Seluruh aset perusahaan digunakan untuk membayar kewajiban terlebih dahulu. Seperti membayar gaji karyawan, kewajiban kepada pihak kreditur dan suplier. Kalau ada sisa barulah dibagikan kepada para pemegang saham secara merata.

Hal ini pula pernah dialami oleh penulis yang pernah berinvestasi saham di emiten. Namun perusahaan bangkrut. Harga saham anjlok. Uang sisa hasil penjualan aset perusahaan tidak sebanding dengan modal uang yang telah dikeluarkan untuk membeli saham. Pendek kata, modal uang yang dikeluarkan untuk membeli saham tidak kembali lagi. Kalau kembali dalam jumlah sangat kecil. Itulah resiko berinvestasi dalam emiten saham yang perlu sobat pahami.

Para pemegang saham adalah mereka pemilik perusahaan yang wewenang berbeda beda tergantung prosentase kepemilikan saham. Mereka bisa mempengaruhi rapat umum pemegang saham sesuai porsinya dalam segala hal. Seperti permodalan perusahaan, deviden keuntungan dll. Ada dua keuntungan atau penghasilan bagi para pemegang saham yaitu kapital gain dan deviden.

Kapital gain adalah keuntungan yang didapat dari selisih harga jual saham dari harga beli saham sebelumnya. Keuntungan dari membeli saham dengan harga murah dan menjualnya lebih mahal. Contohnya seperti begini. Anda membeli saham perusahaan Unilever dengan harga Rp 6000 perlembar. Beberapa waktu kemudian harga saham Unilever naik. Dan anda menjualnya dengan harga Rp 7000 perlembar. Maka keuntungan kapital gain yang didapatkan sebesar Rp 1000 per lembar saham. Jika anda membeli saham blue chip unilever dalam jumlah banyak maka keuntungan dari kapital gain semakin besar.

Adapun deviden adalah keuntungan bersih yang diperoleh oleh perusahaan. Dan melalui RUPS dibagi bagikan secara merata dan adil kepada para pemegang saham sesuai prosentase kepemilikan saham. Biasanya pembagian deviden dilakukan satu tahun sekali. Akan tetapi ada juga perusahaan yang tak konsisten membagikan deviden pertahun kepada pemilik saham. Hal itu tergantung kebijakan RUPS yang bisa menggunakan deviden untuk penambahan modal atau diberikan pada tahun berikutnya.

Saham ada dua jenis yakni saham biasa dan saham prefer. Untuk saham prefer pembagian deviden dalam jumlah tertentu secara tetap dalam satu tahun sekali. Hal ini berbeda dengan saham biasa. Untuk saham biasa terdapat empat macam saham antara lain:

1. Saham bluechip
2. Saham pertumbuhan
3. Saham pendapatan
4. Saham nilai

Investasi Saham Untuk Pelajar dan Mahasiswa
Pada waktu berstatus sebagai pelajar dan mahasiswa merupakan saat menyenangkan. Karena status di tahap ini termasuk status terhormat yang tugas pekerjan adalah belajar dan belajar. Namun dalam proses belajar sebenarnya tak hanya di dalam lingkungan sekolah atau kampus. Tapi yang lebih penting adalah proses belajar di alam kehidupan nyata atau di lingkungan luar. Contohnya belajar dalam bidang investasi reksadana, properti, emas, dan saham. Salah satu instrumen investasi terbaik dan menjanjikan adalah saham.

Seorang pelajar dan mahasiswa pastinya sudah mengetahui apa itu saham, seluk beluk saham, cara membeli dan menjual saham dan lain sebagainya. Karena tugas mereka adalah belajar termasuk dalam hal itu untuk menambah pemasukan keuangan. Untuk mencari informasi tentang mengenal saham mereka bisa mencarinya langsung di google atau bertanya langsung kepada para ahli yang berpengalaman di lingkungan sekolah.

Investasi saham sangat cocok dijalankan oleh kalangan pelajar dan mahasiswa. Terutama mahasiswa jurusan ekonomi. Mereka bisa mempraktekan ilmu yang didapat di kampus di Bursa Efek Indonesia. Apalagi saat ini pihak bursa saham Indonesia memberikan penawaran menarik bagi siapa saja yang mau investasi saham bisa dimulai dengan modal kecil dikisaran Rp 100.000 sampai Rp 300.000.

Dari kebijakan Bursa Efek Indonesia tersebut tak terlepas dari masih minimnya jumlah investor saham warga negara Indonesia. Kebanyakan investor saham adalah warganegara asing. Untuk meningkatkan investor saham dalam negeri maka pihak lembaga saham tersebut membuka kesempatan investasi saham dengan modal kecil. Hal itu tentu saja sangat cocok digunakan oleh mahasiswa dan pelajar sebagai langkah pertama untuk memasuki dunia investasi saham.

Pilihan Investasi Saham untuk Pelajar/Mahasiswa yang Menguntungkan
Pelajar dan mahasiswa yang berinvestasi dalam saham maka mereka telah berani mengambil langkah besar menjadi investor muda. Upaya yang cukup baik untuk mengelola keuangan yang baik di masa mendatang. Sehingga seorang mahasiswa dan pelajar dapat hidup mandiri dan membiayai sekolah dari hasil jerih payah investasi di bursa saham. Keuntungan yang didapatkan dari kapital gain dan deviden bisa digunakan untuk membiayai pendidikan dan kehidupan sehari-hari.

Untuk membeli saham, seorang pelajar dan mahasiswa dapat membelinya di perusahaan sekuritas yang tersedia banyak di Indonesia. Namun pilihlah perusahaan sekuritas yang terpercaya dan aman serta menguntungkan yang mampu memberikan penjelasan edukasi tentang saham kepada pelajar dan mahasiswa. Sehingga mereka mengerti betul seluk beluk saham dan bagaimana cara investasi saham menguntungkan.

Proses investasi saham yang menguntungkan bagi pelajar dan mahasiswa sangat mudah. Mereka bisa membeli saham yang nilainya sedang turun. Kemudian menjualnya di masa datang dengan harga jual lebih tinggi disebabkan kenaikan atau kapital gain. Namun tentu saja tidak semudah itu dalam memilih investasi saham bagi pelajar dan mahasiswa. Mereka tetap memerlukan proses analisa mendalam tentang pergerakan saham dan gejolak pasar yang berubah setiap detik.

Perlu diketahui bahwa investasi saham adalah investasi jangka panjang dan jangka pendek. Seorang pelajar dan mahasiswa harus mengetahui sejak awal tujuannya dalam investasi saham. Seperti untuk belajar disamping memperoleh keuntungan atau laba di masa mendatang untuk biaya pensiun, biaya mendirikan usaha dll. Dengan demikian jika ada kegagalan dalam investasi saham tidak membuatnya menyerah. Ia akan terus bangkit lagi sampai berhasil.

Seorang mahasiswa atau pelajar sejak dini harus mulai belajar investasi saham. Sehingga di masa mendatang sudah bisa melakukan investasi saham di bursa efek Indonesia secara baik dan benar serta menguntungkan. Berikut ini pilihan investasi saham untuk pelajar dan mahasiswa yang menguntungkan yaitu investasi saham bluechip.
Baca Selengkapnya...

Pilihan Investasi Saham Online Modal Kecil untuk Pemula

10 Agustus 2021

Robert T Kiyosaki dalam buku Rich Dad Poor Dad menerangkan bahwa salah satu jalur menuju kekayaan yang berlimpah dengan cara investasi di bursa saham. Karena jenis investasi surat berharga ini menghasilkan pasif income yang lumayan besar. Dari jutaan rupiah sampai puluhan juta rupiah. Investasi saham merupakan permainan orang kaya di dunia. Seperti halnya Warren Buffet.

Pilihan Investasi Saham Online Modal Kecil untuk Pemula
Namun sebagian orang menganggap bahwa investasi saham diperuntukkan hanya bagi orang kaya dan pemilik modal besar. Anggapan tersebut kini keliru seiring dengan kebijakan terbaru Bursa Efek Indonesia yang menurunkan biaya investasi saham dari satu lot 500 lembar saham menjadi satu lot 100 lembar saham.

Dengan uang sebesar Rp 300 ribu, seseorang sudah bisa mulai bermain saham di bursa saham Indonesia. Sehingga investasi saham bukan untuk kalangan orang kaya berduit tapi untuk semua kalangan. Dari pelajar, mahasiswa, karyawan, ibu rumahtangga, petani, pedagang, pengusaha dan kalangan lainnya bisa ikut investasi saham di BEI.
investasi saham online, investasi saham online modal kecil, saham online, saham, saham pemula

Pengertian saham berdasarkan referensi dari Bursa Efek Indonesia adalah suatu bukti penyertaan modal pada sebuah perusahaan terbuka yang telah terdaftar dai BEI dengan harapan memperoleh untung atau laba sebesar-besarnya dari kenaikan nilai saham atau dari deviden.

Disebabkan seseorang telah menanamkan sejumlah uang untuk memiliki saham perusahaan berarti ia telah memiliki klaim atas aset perusahaan itu, penghasilan perusahaan dan mempunyai hak untuk hadir dalam RUPS atau Rapat Umum Pemegang Saham. Penghasilan bersih perusahaan disebut juga deviden dibagi-bagikan kepada para pemegang saham disesuaikan porsi masing-masing dalam kepemilikan saham. Besar tidaknya deviden atau keuntungan yang diberikan kepada investor sangat bergantung kepada situasi pasar dan kinerja perusahaan bersangkutan.

Berdasarkan klasifikasi dan golongan saham yang diperjualbelikan di Bursa Efek Indonesia terbagi ke dalam dua bagian, antara lain:

▪ Saham Biasa
Yaitu saham yang dimiliki investor dimana ia mempunyai hak untuk memperoleh deviden dan bersedia untuk menangung segala kerugian yang dialami perusahaan.

▪ Saham Preferen
Yaitu sebuah saham yang dimiliki oleh seorang investor yang lebih dari sekedar investor biasa. Dimana ia harus didahulukan dalam pembagian deviden perusahaan ketimbang pemegang saham lainnya.

Cara Bermain Saham dengan Modal Kecil
Investasi saham termasuk investasi sangat likuid. Dimana gampang diperjualbelikan dan dijadikan uang secara cepat. Tidak seperti investasi properti dan investasi lainnya. Selain itu, bermain saham bukanlah termasuk jenis investasi jangka pendek. Tapi sebuah instrumen investasi untuk jangka menengah sampai jangka panjang. Sehingga keuntungan saham tidak bisa diperoleh dalam waktu singkat. Namun memerlukan waktu hingga mendapatkan keuntungan dari kapital gain dan deviden.

Bagi pemula mungkin masih kebingungan bagaimana cara memulai investasi saham. Untuk mulai berinvestasi dalam produk saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) sebenarnya sangat mudah. Berikut ini cara bermain saham online modal kecil bagi pemula, yaitu dengan terlebih dahulu membuat rekening saham.

Untuk membuka rekening saham satau rekening efek, sobat terlebih dahulu harus mendatangi kantor perusahaan sekuritas atau broker saham. Kemudian mengungkapkan niat untuk bermain saham. Ada banyak perusahaan sekuritas di tanah air. Dari mulai perusahaan sekuritas milik pemerintah atau BUMN, milik swasta nasional hingga perusahaan sekuritas milik warga negara asing. Anda bisa memilih perusahaan sekuritas yang terpercaya milik pemerintah seperti Mandiri Sekuritas, Danareksa Sekuritas, Bahana Sekuritas dan BNI Securitas.

Kemudian perusahaan sekuritas akan memberikan anda formulir yang harus anda isi secara lengkap sama seperti ketika membuka rekening tabungan baru di bank. Setelah mengisi formulir itu, pihak perusahaan broker saham akan meminta dana deposit awal minimal Rp 1 juta. Selepas semuanya selesai berarti sobat sudah membuka rekening saham. Dan telah dapat memulai berinvestasi saham online di Bursa Efek Indonesia.

Sementara itu, persyaratan yang dibutuhkan untuk membuka rekening saham juga tak jauh beda ketika anda membuka tabungan di bank, antara lain:

1. Fotocopy identitas diri seperti KTP
2. Mengisi secara lengkap Formulir Aplikasi Permohonan Nasabah Efek
3. Fotocopy Nomor Pokok Wajib Pajak jika ada

Cara Bermain Saham Online untuk Pemula
Setelah anda membuka rekening saham maka selanjutnya anda sudah bisa melakukan transaksi jual beli saham di Bursa Efek Indonesia baik secara offline maupun online. Namun berdasarkan kemudahan maka alangkah baiknya sobat memilih investasi saham secara online. Sehingga bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja. Asalkan terkoneksi dengan internet.

Untuk bertransaksi membeli atau menjual saham secara online terlebih dahulu sobat harus menginstal aplikasi yang bernama Trading Saham Online System yang dipunyai perusahaan sekuritas tempat anda membuka rekening saham. Aplikasi saham online ini bisa diunduh melalui smartphone, ponsel gadget, tablet dan netbook atau laptop. Dengan menggunakan aplikasi Trading Saham Online System dipastikan pembelian saham dapat dilakukan online. Begitupula penjualan saham. Sehingga ini menjadi gaya baru masyarakat modern dalam investasi saham yang praktis dan mudah serta menguntungkan.

Untuk anda yang memilih perusahaan BNI Securities sebagai tempat buka rekening saham maka aplikasi yang harus diunduh adalah Esmart dan MOST Mobile Mandiri Securities. Aplikasi canggih ini bukan hanya bisa dijadikan alat untuk membeli saham secara online. Dan menjual saham kembali secara online. Tapi juga dapat dipergunakan untuk melihat perkembangan grafik saham dari detik ke detik. Sehingga pemantauan pergerakan saham dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun.

Setelah anda mempunyai Aplikasi Trading Saham Online System di perangkat ponsel anda, berikutnya anda mesti memilih jenis saham yang hendak diinvestasikan. Ada banyak saham di lantai bursa saham yang bisa sobat pilih. Namun dalam memilih saham terbaik dan menguntungkan harus diperhatikan hal-hal seperti kinerja perusahaan. Apakah kinerja perusahaan sedang baik atau tak sehat.

Untuk melihat sebuah perusahaan sehat atau tidak, caranya sangat mudah yaitu dengan melihat grafik perkembangan saham perusahaan tersebut dari waktu ke waktu berikutnya. Lihat pula berapa besar keuntungan kapital gain dan deviden yang diberikan saham perusahaan bersangkutan dari satu waktu ke waktu lainnya. Pantau pula bagaimana jejak rekam perusahaan tersebut dalam beberapa tahun kebelakang selama di tanah air.

Misalkan saja penulis memberikan rekomendasi kepada para pemula untuk mencoba investasi dalam saham indomaret, Bank Mandiri dan PT Unilever Indonesia TBK yang termasuk saham blue chips. Pada waktu bulan November 2016, perusahaan consumer goods ini membekukan keuntungan hingga Rp 2 triliun yang dibagikan kepada para pemegang saham. Sehingga anda bisa memantau pada bulan berikutnya berapa deviden yang diberikan. Jejak rekam yang baik yang konsisten memberikan deviden yang besar menjadikan salah satu pilihan investasi saham online yang tepat bagi pemula.

Cara Membeli Saham Bagi Pemula
Sesudah mengetahui jenis investasi saham yang bakal menguntungkan maka selanjutnya pada tahap pembelian saham bersangkutan. Dengan cara membeli saham secara online menggunakan aplikasi Trading Saham Online System yang sudah diunduh sebelumnya.

Namun bagi investor dengan modal kecil sulit rasanya untuk berinvestasi dalam saham blue chips unggulan seperti saham Unilever. Karena harga saham perusahaan ini per lembar sangat mahal. Disebabkan banyak diburu orang, minim resiko kerugian, harga saham stabil, dan pembagian deviden yang besar.

Untuk kalangan pemula yang mempunyai modal kecil tapi ingin berinvestasi dalam saham yang menguntungkan bisa saja mencari saham perusahaan yang kinerjanya sedang baik. Lihat pula bagaimana layanan yang diberikan perusahaan tersebut kepada masyarakat. Apakah sudah bagus dari pesaing atau belum. Saham dari perusahaan kecil yang dikelola secara profesional akan lebih menguntungkan di masa depan. Sebab harga saham semakin meningkat pesat. Keuntungan yang didapat sangat besar dari kapital gain dan deviden.

Dahulu untuk mulai investasi dalam saham, seseorang harus membeli saham minimal sebanyak satu lot yang berisi 500 lembar saham. Saat ini kebijakan tersebut diubah dimana investor bisa memulai investasi saham dengan membeli saham satu lot yang isinya 100 lembar. Sehingga dana investasi untuk saham lebih kecil. Dan investasi saham kini bisa dilakukan oleh siapa saja baik kalangan pelajar, mahasiswa, karyawan dan lain-lain. Karena dengan uang Rp 300 ribu, seseorang sudah dapat memulai investasi saham di BEI.

Kebijakan Bursa Efek Indonesia tersebut membawa angin segar bagi para investor pemula dengan modal kecil untuk ikut meramaikan bursa saham di Indonesia. Kini investasi saham bukan hanya dinikmati oleh orang kaya tapi orang bermodal kecil pun ikut-ikutan menikmati gurihnya keuntungan investasi saham. Jika sudah berpengalaman dalam investasi saham di Bursa Saham maka keuntungan bisa didapatkan hingga puluhan juta rupiah.

Menurut penulis, pilihan investasi saham online dengan modal kecil bagi pemula yang tepat adalah membeli saham PT Telkom Indonesia. Harga satu lembar sahamnya sebesar Rp 3000. Jadi untuk membeli saham PT Telkom Indonesia sebanyak satu lot atau 100 lembar membutuhkan biaya investasi sebesar Rp 300 ribu. Inilah yang dinamakan pilihan investasi yang tepat bagi investor modal kecil dan pemula. Karena kinerja perusahaan BUMN ini dari waktu ke waktu menunjukkan pergerakan yang meningkat.
Baca Selengkapnya...

Daftar Investasi Online Terbaik, Menguntungkan, dan Murah

04 Agustus 2021

Investasi adalah sesuatu yang dilakukan oleh manusia untuk menjamin masa depannya sejahtera, kaya, dan terjamin. Namun seiring dengan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi, investasi bisa dilakukan secara online tanpa perlu bertemu langsung atau bertatap muka. Dalam memilih jenis investasi online tidak boleh sembarangan. Disebabkan rawan sekali penipuan dalam dunia internet. Oleh sebab itu, pilihlah jenis investasi online yang terpercaya, terbaik, terbukti menguntungkan modal kecil namun dengan potensi untung besar.

Setiap jenis investasi online mempunyai karakter dan perbedaan masing-masing. Ada investasi yang cocok bagi pemula. Ada investasi yang tepat bagi yang berani mengambil resiko besar. Dan ada investasi yang kurang tepat bagi pemula. Dan ada investasi yang disediakan bagi kalangan pemodal kecil dan besar. Pendek kata, bermacam jenis investasi online sangat banyak yang harus dipilah disesuaikan dengan kebutuhan dan karakter investor.

Investasi Terbaik untuk Masa Depan
Pada dasarnya untuk mendapatkan kesuksesan dalam berinvestasi tak mudah. Yang namanya investasi membutuhkan waktu, diperlukan kesabaran, kecermatan, kepekaan, kepintaran supaya hasil investasi dapat berhasil maksimal. Tanpa itu semua investasi akan gagal. Seperti yang dialami sebagian investor yang mengalami kegagalan dalam berinvestasi di bursa saham maupun tempat investasi lainnya.

Berdasarkan kenyataan di lapangan, jenis investasi yang stabil dan terbaik untuk saat sekarang maupun masa depan adalah investasi dalam sektor properti. Mengingat kebutuhan masyarakat terhadap properti akan semakin besar. Sedangkan jumlah properti misalnya tanah sudah berkurang. Cara mudah melakukan investasi properti tanah yaitu sobat membeli sebidang tanah, ruko, rumah kontrakan, rumah dan properti lainnya kemudian disewakan kepada yang membutuhkannya.
daftar investasi terbaik, investasi terbaik, investasi online, investasi online menguntungkan, tips investasi online

Sementara itu, ada dua keuntungan sekaligus yang bisa anda dapatkan dari investasi properti. Pertama, capital gain dimana properti tersebut bisa dijual lagi kepada orang lain dengan harga yang lebih tinggi dari harga beli. Kedua, penghasilan sewa dari properti.

Namun bagi mahasiswa, pelajar, investor pemula, karyawan, dll yang ingin melakukan investasi dalam jangka waktu pendek maka bisa investasi deposito di bank maupun koperasi. Investasi paling baik lainnya bagi mahasiswa, pelajar, ibu rumah tangga, karyawan dan lain-lain adalah membuka bisnis usaha kecil. Itu merupakan salah satu cara investasi yang bisa dilakukan dengan mudah ketimbang menyimpan uang di rekening bank yang bunganya sangat kecil, belum lagi dipotong biaya administrasi perbulan, biaya ATM, dll. 

Sekarang jika anda melakukan deposito online sebesar Rp 22 juta di sebuah bank terpercaya maka setiap bulan anda akan memperoleh bagi hasil keuntungan uang minimal Rp 80 ribu. Sedangkan jika hanya disimpan dalam rekening tabungan di bank paling juga hanya dapat Rp 16 ribu perbulan dipotong biaya administrasi Rp 5000 dan biaya ATM Rp 5000. Jadi dengan menyimpan uang di tabungan hanya mendapatkan untung Rp 6000 perbulan. Sungguh jauh dari memuaskan. 

Daftar Investasi Online Terbaik, Menguntungkan, dan Murah
Untuk lebih jelas, berikut ini sejumlah daftar investasi online terbaik, yang sangat mudah dijalankan, murah, profitable, dan terbaik di masa sekarang dan akan datang, antara lain:

Bisnis Online
Beragam jenis investasi online salah satunya adalah bisnis online. Untuk membuka usaha secara online sangat mudah. Dengan bermodal blog gratisan seperti blogspot, seseorang bisa memulai bisnis online. Apalagi jika ia sudah memiliki bisnis offline maka bisa didukung dengan bisnis onlinenya. Dengan modal kecil, seorang investor bisa meraih keuntungan besar dari bisnis toko online. Dan telah banyak orang membuktikannya.

Seseorang yang menginvestasikan uangnya dalam bisnis toko online tidak akan percuma. Ia akan mendapatkan penghasilan yang lebih besar dari itu. Apalagi bisnis toko online bisa disandingkan dengan bisnis publisher adsense, publisher iklan, dan jenis bisnis online lainnya. Seseorang bisa cepat kaya dalam waktu singkat berkat melakukan investasi dalam bisnis online. Misalnya toko online baju, pakaian, makanan, kuliner, fashion, kerajinan tangan, dll.

Pendek kata, investasi online terbaik menurut pendapat penulis adalah membuat sebuah blog atau beberapa blog dan merawatnya hingga mempunyai trafik tinggi. Setelah itu anda bisa menjualnya di forum ads id atau memonetisasi blog dengan bisnis online misalnya google adsense, berjualan barang online, dll.

Emas
Investasi emas merupakan cara popular yang banyak dilakukan orang sejak jaman dahulu hingga sekarang untuk menyimpan uang. Investasi dalam bentuk emas sangat kecil resiko kerugian. Hal ini disebabkan harga emas selalu naik setiap tahun. Jarang sekali harga emas mengalami penurunan. Akan tetapi, dalam investasi emas bukanlah investasi jangka pendek. Namun investasi emas termasuk investasi jangka panjang. Sehingga anda baru bisa menuai hasil investasi emas yang berarti setelah beberapa tahun kemudian.

Seiring dengan tingkat kemajuan teknologi komunikasi dan informatika, seseorang bisa melakukan investasi emas secara online. Misalnya membeli emas di Bank Syariah Mandiri maupun Lembaga Pegadaian. Untuk membeli emas secara online di kedua lembaga tersebut, anda bisa mengakses situs resminya. Adapun di Bank Syariah Mandiri dan Pegadaian untuk investasi emas sebesar Rp 10 gram diperlukan uang sebanyak Rp 5 juta. Dan setelah lima tahun kemudian, nilai investasi emas tersebut akan meningkat hingga harga jual emas menjadi Rp 8 juta.

Saham
Investasi saham secara online menguntungkan sekali untuk dijalankan. Namun anda mesti memantau terus perkembangan harga saham tersebut setiap hari. Sehingga kita tahu kapan harus menjual saham dan kapan membeli lagi saham tersebut. Untuk mulai berinvestasi saham di bursa efek bisa menjalin kerjasama dengan pegawai bank atau manajer investasi yang terpercaya dan kredibel.

Misalkan sobat membeli seribu lembar saham di PT Telkom dengan harga Rp 10 juta (Rp 10 ribu perlembar saham). Kemudian dalam waktu seminggu harga saham PT Telkom meningkat sebesar Rp 10.500 perlembar saham. Berarti anda dapat menjual 1000 lembar saham PT Telkom dengan perhitungan keuntungan Rp 10.500 dikali 1000 lembar = Rp 10.500.000. Jadi, anda mendapatkan keuntungan sebesar Rp 500 ribu dalam waktu seminggu hasil dari investasi di bursa saham. Lumayan bukan?

Adapun investasi online saham sangat menguntungkan, murah cocok untuk kalangan pelajar, mahasiswa, karyawan, ibu rumahtangga, dan pemula yang ingin mendapatkan untung dalam jangka pendek. Namun tingkat resiko kerugian dalam investasi saham cukup besar. Untuk itu, berhati-hatilah dalam investasi saham. Diperlukan kecermatan, kejelian, kecerdasan, ketepatan waktu, dan keberanian mengambil resiko agar untung besar modal minim.

Asuransi
Asuransi merupakan salah satu jenis investasi yang sangat dibutuhkan manusia untuk mencegah kerugian lebih besar apabila sesuatu hal buruk menimpa anda. Misalnya kecelakaan, sakit, kebakaran rumah, dll. Ada beragam jenis asuransi online yang bisa dipilih. Seperti asuransi kesehatan, asuransi pendidikan, asuransi jiwa sampai asuransi yang masih berhubungan dengan bisnis anda.

Dalam memilih jenis asuransi perlu kehati-hatian. Pilihlah perusahaan asuransi yang bonafide dan terbukti membayar klaim dan sekaligus investasi. Misalnya asuransi prudential syariah. Dimana uang premi yang kita setorkan perbulan akan tetap utuh dan disalurkan ke berbagai jenis usaha. Setelah pensiun maka kita bisa mencairkan uang premi tersebut berikut tambahan dari keuntungan investasi.

Reksadana
Investasi online berikutnya yang sangat popular, disukai banyak investor dengan keuntungan menjanjikan adalah reksadana. Dimana kita menyetorkan sejumlah uang kepada manajer investasi. Kemudian manajer investasi mengelola uang tersebut dengan caranya sendiri seperti menginvestasikan dalam bentuk saham, usaha, pasar uang dan lain sebagainya. Berjalan waktu, kita akan mendapatkan keuntungan dari investasi reksadana tanpa perlu susah memantau perkembangan investasi reksadana seperti saham.

Cara Memilih Investasi Online Terbaik, Terpercaya, Menguntungkan, dan Murah
Sama seperti investasi secara fisik, investasi online pun rawan sekali penipuan dan kecurangan. Oleh sebab itu, sobat perlu mengetahui cara memilih investasi online yang terbaik dan bonafide. Berikut ini sejumlah tips dan kiat memilih investasi online yang menguntungkan dan terpercaya untuk menghindarkan kerugian, antara lain:

Data Registrasi Domain
Untuk memastikan perusahaan investasi online bonafide, terpercaya atau tidak maka anda bisa melihat data register domain tersebut. Dalam register domain tercantum nama pemilik, alamat pemilik, kontak pemilik, informasi data pemilik domain, tanggal kedaluwarsa domain, tanggal pendaftaran domain dll.

Survey Alamat
Sebuah perusahaan investasi online tentu saja mempunyai nomor telepon kantor beserta alamat kantor secara fisik. Oleh sebab itu, sebelum sobat melaksanakan investasi online di perusahaan tersebut mesti memastikan keberadaan kantor perusahaan itu secara fisik benar-benar ada dan bonafide. Sehingga bisa meminimalisir kemungkinan terjadinya penipuan investasi secara online.

Searching
Langkah berikutnya untuk mencegah penipuan investasi online, anda bisa melaksanakan pengecekan popularitas dan citra perusahaan investasi tersebut di internet melalui mesin pencarian google. Cari informasi lengkap mengenai citra, kepercayaan dan kepuasan masyarakat terhadap perusahaan tersebut sejelas mungkin. Atau anda bisa menghubungi orang yang telah berinvestasi online pada perusahaan tersebut untuk memastikannya.

Mengetahui Ketentuan
Dan terakhir, sebelum memulai investasi online anda terlebih dahulu mesti membaca peraturan dan ketentuan investasi online yang disodorkan perusahaan investasi tersebut. Sehingga anda mengetahui dan memahami term of service investasi online di perusahaan tersebut. Hal ini sangat berguna agar tak menyesal di kemudian hari dalam berinvestasi di perusahaan investasi tersebut.
Baca Selengkapnya...

Cara Membeli Saham Perusahaan BUMN di BEI secara Online

21 Juni 2021

Setiap tahun di Indonesia bertambah orang-orang kaya baru. Yang kita kenal dengan sebutan OKB. Kebanyakan orang kaya baru lahir dari golongan anak muda. Hal ini seiring dengan membaiknya kondisi ekonomi masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, sobat harus mempersiapkan diri agar di tahun mendatang bisa menjadi salah satu orang kaya baru atau OKB di Indonesia. Salah satu caranya dengan berinvestasi saham di Bursa Efek Indonesia.

Menanam Saham di Bursa Saham Indonesia
Perbedaan antara orang kaya dan orang miskin sangat jelas. Orang kaya tak menghabiskan penghasilan yang dimilikinya. Sebagian penghasilan diinvestasikan dalam bentuk properti atau saham. Sedangkan orang miskin menghabiskan seluruh pendapatannya. Sehingga tidak tersisa sedikitpun. Tak ada investasi dan tabungan yang dilakukan.

Hal ini terbukti mengapa kebanyakan orang cina sukses dan kaya raya rahasianya terletak pada kebiasaan mereka yang suka menabung atau investasi dari penghasilan mereka. Jumlah uang yang diinvestasikan bisa mencapai 80 persen dari total penghasilan mereka per bulannya.
cara membeli saham BUMN, cara beli saham perusahaan, saham BUMN, beli saham BUMN, saham BEI, beli saham online

Salah satu jalur investasi menuju kekayaan adalah investasi saham. Jika anda ingin berinvestasi saham hari ini sangat mudah. Investasi saham bisa dimulai dengan modal kecil sekitar Rp 300 ribu. Cara investasi saham mempunyai jalur tersendiri. Tidak bisa seseorang datang langsung ke Bursa Efek Indonesia sambil membawa uang banyak ke meja resepsionis. Membeli saham tak harus anda datang ke Bursa Saham Indonesia di Jakarta. Cara beli saham secara online bisa dilakukan di rumah.

Saham yang Paling Menguntungkan
Ada berbagai macam saham yang menarik dan paling menguntungkan bagi para investor. Seperti saham nilai, saham pertumbuhan, saham pendapatan dan saham blue chips. Namun yang paling menonjol adalah saham bluechip. Pengertian saham bluechip yaitu saham-saham yang diterbitkan oleh perusahaan pemimpin pasar di bidang industrinya dan mempunyai fundamental sangat baik. Misalkan konsisten membayar deviden secara rajin pertahun, nilai saham senantiasa menguntungkan dan lainnya.

Saham pendapatan yakni sejumlah saham yang mampu memberikan deviden lebih besar dari saham bluechip. Beraneka jenis saham membuat banyak pilihan bagi investor. Apabila anda ingin berinvestasi saham untuk memperoleh deviden maka anda bisa membeli saham pendapatan dan saham blue chips. Sebaliknya jika sobat ingin mendapatkan keuntungan kapital gain maka sobat bisa memburu jenis saham pertumbuhan dan saham nilai.

Salah satu jenis saham yang dicari para investor adalah saham BUMN seperti Telkom, Garuda Indonesia, Bank Mandiri dll. Saham perusahaan Badan Usaha Milik Negara dipastikan menguntungkan karena mempunyai fundamental bagus. Dari hal itu anda sudah sangat jelas strategi investasi saham bagi pemula. Sekarang kita akan membahas cara membeli saham BUMN di Bursa Efek Indonesia.

Cara Membeli Saham Perusahaan BUMN di BEI secara Online
Berikut ini tahapan bagaimana cara membeli saham perusahaan BUMN di Bursa Efek Indonesia secara online yang perlu sobat ketahui, antara lain:

▪ Datang ke Kantor Perusahaan Sekuritas Terdekat
Mendatangi kantor perusahaan sekuritas atau broker saham. Kemudian mengungkapkan niat untuk investasi saham di BEI. Selanjutnya anda akan dibimbing oleh perusahaan sekuritas mengenai syarat dan tata cara investasi saham. Yang harus dimulai dengan membuka rekening saham. Pilihlah perusahaan sekuritas terpercaya dan memiliki kredibilitas sangat baik di masyarakat serta terdaftar di lembaga Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.

▪ Membuat Rekening Saham
Untuk membuat rekening saham dibutuhkan fotocopy KTP dan mengisi aplikasi formulir pengajuan sama prosesnya ketika membuka rekening tabungan di perbankan. Setelah rekening saham telah jadi dibuat maka anda diharuskan melakukan deposit minimal Rp 1 juta. Jumlah deposit rekening saham berbeda-beda tergantung kebijakan perusahaan sekuritas masing-masing.

Setelah jadi rekening saham beserta pembayaran deposit, dengan proses itu, maka anda sudah bisa mulai bertransaksi saham secara online. Namun sebelumnya anda meminta aplikasi trading saham online system kepada perusahaan sekuritas untuk diunduh ke dalam smartphone anda. Sehingga membeli saham BUMN dapat dilakukan secara online.

▪ Transaksi Saham Online
Seiring kemajuan teknologi informatika dan teknologi komunikasi kini investasi saham dapat dilaksanakan via online di internet. Sobat bisa melakukan di rumah untuk beli saham online dengan aplikasi trading saham online system. Sebelumnya, sobat akan memperoleh user id beserta pasword dari perusahaan sekuritas untuk masuk ke dalam aplikasi Trading saham online system tersebut.

Selain bertransaksi saham secara online dapat pula menggunakan telepon dengan menghubungi pialang saham perusahaan sekuritas tersebut di Bursa Efek Indonesia. Selepas anda membeli saham maka otomatis saham yang anda beli masuk ke dalam rekening saham dan saldo di rekening saham akan terpotong sesuai biaya pembelian saham tersebut. Untuk melihat perkembangan saham, anda bisa memantaunya menggunakan aplikasi Trading Saham Online System.

Yang harus diperhatikan bagi siapapun yang mau berinvestasi saham maka uang yang dipergunakan adalah benar benar dana yang menganggur. Bukan dana cadangan dan bukan dana darurat. Uang yang benar benar tak terpakai dan khusus untuk investasi saham. Minimal dana tersebut Rp 300 ribu. Hal ini dikarenakan investasi saham termasuk jenis investasi jangka panjang. Sehingga keuntungan lumayan besar tidak bisa didapatkan dalam waktu cepat.

Menanam Saham di Perusahaan BUMN
Tak tanggung-tanggung, investasi saham yang menguntungkan bersifat jangka panjang sekitar 10 tahun lebih. Oleh sebab itu, dana investasi yang digunakan benar benar mesti dana menganggur. Selain itu, dengan investasi saham jangka lama tersebut membuat anda terbiasa dengan fluktuasi harga saham yang kadang naik dan turun. Namun jika anda ingin memiliki saham yang stabil maka anda bisa membeli saham pendapatan atau blue chip dengan jangka investasi sepuluh tahun lebih. Selain itu bisa pula membeli saham perusahaan BUMN. 

Rumus baku berinvestasi saham adalah membeli saham ketika harga murah. Dan menjual ketika harga tinggi. Untuk menilai harga saham murah dengan melihat harga saham di bidang sejenis. Dan jangan berinvestasi dalam saham tidur yang tak ada pergerakan nilai saham.

Bursa Efek Indonesia berusaha mendorong berbagai perusahaan yang beroperasi di tanah air untuk masuk dalam bursa saham lewat mekanisme IPO atau penjualan saham kepada publik dalam rangka mencari sumber pendanaan bagi bisnisnya sebanyak mungkin. Diharapkan perusahaan semakin berkembang, profesional dan lebih menguntungkan dengan sistem bagi hasil tersebut. Hal ini telah dilakukan oleh berbagai perusahaan swasta nasional maupun perusahaan negeri milik pemerintah yang dikenal BUMN.

Berbagai perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang tercatat dalam bursa saham Indonesia berarti secara langsung dapat memberikan stimulus positif pada bisnis finansial dunia bahwasanya Bursa Saham di tanah air dijalankan secara adil dan baik serta akan mendongkrak tingkat kapitalisasi pasar dari perusahaan BUMN bersangkutan. Tak ayal keuntungan ini membuat banyak perusahaan milik pemerintah berbondong-bondong memasuki Bursa Efek Indonesia lewat IPO.

Hal positif lain dari fenomena bermunculannya perusahaan BUMN di lantai bursa saham Indonesia adalah membuat bursa saham di tanah air semakin semarak dan beragam. Para investor asing dan domestik akan lebih tertarik untuk menanamkan uang mereka pada investasi saham di BEI. Karena ada berbagai perusahaan milik pemerintah yang terdaftar dalam daftar Bursa Efek Indonesia.

Berdasarkan pengamatan penulis bahwasanya perusahaan-perusahaan BUMN yang telah terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia maka kinerja dan performa perusahaan menjadi lebih baik. Hal ini tak terlepas dari sistem yang dijalankan secara keterbukaan, laporan-laporan kinerja perusahaan mesti dilaporkan dan dipublikasikan kepada publik melalui situs resminya maupun media massa. Selain itu, performa perusahaan diawasi langsung oleh masyarakat luas. Dengan demikian bisa mencegah terjadinya tindakan korupsi dan penyelewengan dana di perusahaan BUMN.

Oleh karenanya, Pemerintahan Indonesia sebagai induk perusahaan Badan Usaha Milik Negara hingga saat ini terus menerus mendorong perusahaan-perusahaan BUMN untuk masuk dalam lantai Bursa Saham Indonesia. Agar kinerja lebih baik dan pengawasan bukan hanya dilakukan oleh pemerintah tapi juga oleh masyarakat luas.

Tips Berinvestasi Saham di Perusahaan BUMN 
Untuk memulai berinvestasi dalam saham BUMN yang menghasilkan keuntungan besar di masa depan pastikan jangka waktu investasi bersifat jangka panjang sekitar 10 tahun lebih. Untuk membeli saham BUMN tidak bisa langsung di Bursa Efek Indonesia. Ada mekanisme yang harus ditempuh. Untuk mengetahui secara lebih lengkap mengenai cara investasi saham di Bursa Efek Indonesia, anda dapat membaca panduannya di situs resmi BEI yaitu www.idx.co.id.

Bagi anda yang ingin berinvestasi saham BUMN mesti memahami prosedur bermain saham di Bursa efek Indonesia, bagaimana pengertian saham, macam-macam saham, jenis saham, seluk beluk saham, berapa modal awal untuk investasi saham, memahami istilah-istilah yang terdapat dalam investasi saham, apa saja resiko berinvestasi saham dan apa pula keuntungan investasi saham, dan lain sebagainya.

Kesimpulannya, jika anda mulai berinvestasi saham BUMN maka akan ada banyak hal yang perlu anda pikirkan untuk memastikan keuntungan bermain saham. Dimana pergerakan harga saham sangat sensitif terhadap situasi pasar, politik, ekonomi, keamanan, dan lain sebagainya. Anda harus jeli dan mampu membaca situasi pasar dan mengambil langkah tepat kapan saat beli saham dan kapan saat menjual saham. Apalagi anda tidak memakai jasa manajer investasi. Karena harga saham berubah-ubah sesuai kondisi yang mempengaruhinya di atas.

Kaidah dalam investasi saham adalah semakin besar potensi keuntungan maka semakin tinggi resikonya. Sehingga bermain saham jangan hanya memikirkan keuntungan yang menggiurkan semata. Tapi juga harus melihat resiko kerugian dari bermain saham yang sewaktu-waktu dapat terjadi. Misalkan perusahaan mengalami kebangkrutan atau rugi besar. Sehingga harga saham menurun.
Baca Selengkapnya...

6 Manfaat Pasar Modal bagi Masyarakat

24 April 2021

Ketika berbicara mengenai dunia bisnis dan juga ekonomi, akan ada banyak sekali istilah yang seringkali kita temukan. Salah satunya adalah “pasar modal”. Istilah pasar modal bukan hanya sekedar istilah yang sulit untuk diaplikasikan atau diterapkan, namun ada juga lho manfaat pasar modal bagi masyarakat. Apa sih yang dimaksud dengan pasar modal? dan bagaimana efek yang diberikan kepada masyarakat luas, hingga rakyat dengan jumlah yang tidak sedikit. Dalam artikel berikut ini akan kita ulas secara lengkap.

Pengertian Pasar Modal
Apa sih yang dimaksud pasar modal? Bagi yang belum paham, pasar modal merupakan salah satu istilah dalam dunia bisnis, dimana pasar modal merupakan tempat bertemunya kedua belah pihak yaitu perusahaan emiten yang membutuhkan dana serta investor yang akan menanamkan dananya.

Menurut OJK atau Otoritas Jasa Keuangan, pasar modal merupakan pihak yang akan melakukan penawaran dan yang kan pihak lain yaitu yang memiliki dana dan modal. Tujuannya agar bisa dikelola dengan baik. Penanam modal disebut sebagai investor. Emiten bisa berupa perusahaan, usaha bersama, kelompok, ataupun sebuah organisasi, asosiasi, dan juga perseorangan yang memiliki dana cukup besar untuk bisa diinvestasikan.

pasar modal, manfaat pasar modal, tujuan pasar modal, keuntungan pasar modal, pengertian pasar modal, kegunaan pasar modal, cara kerja pasar modal
Menurut InvestBro.Id, manfaat pasar modal bagi emiten adalah adalah adanya sokongan dana dengan nominal yang cukup besar yang dapat bermanfaat untuk pengembangan bisnis dan investasi. Lalu bagaimana dengan manfaat pasar modal bagi masyarakat? Dibawah ini kita akan bahas lebih detail.

Manfaat Pasar Modal bagi Masyarakat yang Jarang Diketahui


Apakah pasar modal sebenarnya dibutuhkan di tengah masyarakat? Nyatanya masih cukup banyak orang yang tidak paham. Apa sih manfaat pasar modal di tengah masyarakat khususnya di Indonesia. Berikut ini beberapa manfaatnya:

1.Menyediakan Lapangan Kerja

Manfaat pertama tentu saja sangat menguntungkan untuk banyak masyarakat yaitu membantu untuk menyediakan lapangan kerja. Adanya pasar modal yang dapat berdiri dan juga menjadi sebuah bisnis raksasa, tentu saja melibatkan banyak orang. Sehingga sumber daya manusia yang ada di dalamnya ikut terlibat, untuk bisa meningkatkan kualitas ekonomi yang diinginkan membuka lapangan kerja ini.
pasar modal, keuntungan pasar modal, manfaat pasar modal, pengertian pasar modal, tujuan pasar modal, arti pasar modal

Tentu selain mengurangi adanya pengangguran meningkatkan nilai ataupun kualitas hidup yang dimiliki pada masyarakat di Indonesia. Hal ini juga berkaitan dengan pendapatan rutin yang bisa didapatkan setiap bulannya sebagai seorang karyawan. Jelas negara akan semakin makmur apabila angka pengangguran berkurang.

2. Memperbaiki Roda Perekonomian

Selanjutnya manfaat yang bisa dirasakan oleh masyarakat secara langsung yaitu dapat merasakan adanya roda perekonomian yang berjalan dengan baik. Pasar modal dapat membantu menjalankan roda pemerintahan yang berdampak pada masyarakat. Maksudnya adalah dengan adanya pasar modal ini.

Maka perusahaan bisa memiliki pendapatan yang cukup tinggi dan juga bisa mengekspansi atau memperluas bisnis yang ada semakin besar perusahaan. Semakin maju ekonominya tentu hal tersebut berbanding lurus. Dengan pendapatan yang didapatkan oleh masing-masing masyarakat yang akan semakin meningkatkan. Hal ini mungkin sudah tidak asing lagi bagi beberapa negara maju seperti Amerika, Jepang, Korea Selatan, Inggris dan lain sebagainya.

3. Mempermudah Kebutuhan Masyarakat

Saat berbicara mengenai perusahaan yang digunakan untuk mengelola dana ataupun biaya investasi yang telah diberikan. Sebenarnya bisa dialokasikan dalam bentuk bisnis apapun. Termasuk salah satunya kebutuhan mendasar masyarakat. Indonesia yang semakin hari cukup beragam.
manfaat pasar modal, keuntungan pasar modal, pasar modal, arti pasar modal, kegunaan pasar modal, pengertian pasar modal

Misalnya saja sebuah perusahaan memutuskan untuk mendirikan pabrik untuk bisa memproduksi deterjen. Hal ini mungkin dirasa sangat menguntungkan bagi sisi bisnis dan juga penanam saham. Tetapi tidak bisa dipungkiri, bahwa sebenarnya adanya pabrik deterjen ini mempermudah masyarakat Indonesia, untuk bisa memenuhi kebutuhan dan juga melakukan kegiatan sehari-hari dengan lebih mudah.

4. Belajar Investasi

Siapa bilang masyarakat yang bisa mengikuti pasar modal hanyalah mereka yang memiliki uang miliaran saja? faktanya banyak masyarakat di era milenial ini yang memutuskan untuk mempelajari dunia bisnis. Agar mereka bisa berinvestasi dan mengelola kekayaan dengan baik.

Salah satunya dengan mengikuti investasi saham ataupun berbagai jenis pasar modal lainnya. Walaupun ada resiko kerugian, jelas jika dijalankan dengan hati-hati dan seksama maka dapat menikmati keuntungan seiring berjalannya waktu. Selain itu, dengan belajar pengelolan uang jelas akan membantu masyarakat untuk bisa mengalokasikan dana dengan tepat.

5. Sarana Menabung

Selanjutnya, manfaat pasar modal bagi masyarakat yakni sarana untuk menyimpan uang atau menabung. Sudah bukan rahasia lagi bahwa masyarakat Indonesia kesulitan untuk membantu untuk menyimpan dana dengan berbagai tujuan. Mulai dari simpanan dana, pengelolaan harta untuk masa tua, pendidikan anak dan lainnya. Bahkan banyak yang mengaku bahwa mereka seringkali membuang uang hanya untuk membeli barang yang tidak penting.
pengertian pasar modal, manfaat pasar modal, kegunaan pasar modal, keuntungan pasar modal, pasar modal, arti pasar modal

Adanya pasar modal ini jelas membantu masyarakat untuk sadar bahwa menyimpan uang bukan hanya menguntungkan. Namun jika dikelola dengan tepat akan menghasilkan manfaat yang besar. Apalagi masuk ke dalam investasi yang menguntungkan. Tetapi ingat, waktunya tidak singkat ya teman-teman.

6. Mempengaruhi Kebijakan Pemerintah

Tahukah anda bahwa sebenarnya kebijakan pemerintah bisa menjadi jembatan antara perjanjian antara emiten dan investor? Hal ini jelas penting karena pada umumnya dengan adanya kebijakan maka aturan lebih mudah untuk diikuti dan menghindari adanya pihak yang dirugikan. Salah satunya adalah kebijakan fiskal, ekspor dan impor dan kebijakan lainnya yang berkaitan dengan dunia bisnis.

Adanya perusahaan yang mendapatkan modal dari pasar modal yang menjanjikan, menjadikan suatu perusahaan akan berusaha untuk mengelola dana lebih baik. Bisnis akan berkembang lebih bagus disertai dengan sumber daya yang meningkat serta produk yang terpasarkan dengan baik. Itulah deretan manfaat yang bisa dirasakan dari pasar modal bukan hanya dari sisi investor atau emiten dan pemerintah, tetapi masyarakat luas di Indonesia.

Baca Selengkapnya...

10 Pentingnya Investasi di Masa Krisis Ekonomi

04 Januari 2021

Krisis global di masa pandemi COVID-19 memukul ekonomi banyak negara. Tidak saja menimbulkan masalah kesehatan dan sosial secara luas, namun juga terpuruknya ekonomi di banyak sektor. Termasuk investasi. Banyak pelaku usaha yang gulung tikar, melakukan pemutusan hubungan kerja, hingga kesulitan keuangan karena mengalami kerugian. Berinvesitasi di masa krisis ekonomi seperti saat ini banyak dihindari karena dianggap tidak menguntungkan dan punya resiko tinggi.

Para pemilik modal bisa saja lebih menahan dana mereka sambil menunggu masa krisis berlalu. Sementara, ketika mereka ingin terjun berinvestasi, sejumlah kekhawatiran muncul. Bayang-bayang ketidakpastian pemulihan ekonomi akibat krisis jelas menghantui mereka. Dari sisi waktu, berinvestasi di masa krisis ekonomi juga dianggap tidak menguntungkan.  

Pandangan seperti itu wajar saja. Namun jika dicermati lebih dalam lagi, berinvestasi di situasi krisis ekonomi juga memberikan peluang besar para investor. Misalnya, harga saham di pasar global cenderung lebih murah dibandingkan saat ekonomi normal. Anda bisa memanfaatkan kesempatan tersebut untuk membeli saham perusahaan-perusahaan yang berkinerja baik. Di mana di situasi normal, harga saham tersebut tidak terjangkau untuk dibeli.

investasi di masa krisis ekonomi, investasi di saat krisis, investasi di saat krisis ekonomi, investasi di saat krisis keuangan, investasi di masa krisis global
Karenanya, bagi Anda yang ingin berinvestasi di masa krisis ekonomi tidak ada salahnya. Bahkan bisa mendatangkan keuntungan berlipat jika Anda cermat dalam memanfaatkan situasi. Setidaknya penulis merangkum 10 pentingnya investasi di masa krisis ekonomi yang mungkin bisa menjadi pertimbangan bagi Anda saat berinvestasi.

1. Peluang Melipatkangandakan Aset
Di masa krisis, Anda bisa memanfaatkan turunnya harga-harga sejumlah instrumen investasi, seperti saham, reksadana, dan properti. Membeli saham dengan harga lebih murah akan melipatgandakan aset Anda tatkala eknomi pulih kembali. Bahkan, bisa jadi Anda sudah tidak mampu membeli saham tersebut karena mengalami kenaikan tajam. Saham seperti apa yang bisa Anda beli di situasi krisis ekonomi global saat ini, sangat penting meminta pertimbangan jasa penasehat keuangan. Biasanya semakin tinggi resiko, keuntungan yang diperoleh juga semakin besar.

2. Meminimalisir Biaya Investasi
Tatkala Anda selaku investor memutuskan untuk bernivestasi di tengah krisis ekonomi, selain terbuka peluang melipatgandakan aset, Anda juga bisa meminimalisir biaya investasi. Misalkan Anda ingin berinvestasi di sektor properti. Di saat eknomi normal, harga properti cenderung tinggi, terutama di lokasi-lokasi stragetis. Terjadinya krisis, umumnya juga memukul harga properti. Sebut saja, tanah, rumah, apartemen, dll. Anda bisa memanfaatkan harga yang cenderung turun tersebut untuk mendapatkan aset investasi dengan harga di bawah normal. Setelah beberapa waktu, saat ekonomi kembali pulih, keuntungan yang Anda peroleh dari hasil investasi tersebut bisa berlipat pula.
investasi di saat krisis, investasi di masa krisis ekonomi, investasi di situasi krisis, investasi saat krisis keuangan

3. Peluang Lebih Besar
Hal penting yang juga bisa menjadi pertimbangan perlunya berinvestasi di saat krisis ekonomi adalah terbukanya peluang yang lebih besar. Jika banyak orang menahan diri untuk menggelontorkan dana mereka untuk berinvestasi karena kecemasan, justru itu adalah sebuah peluang besar. Krisis ekonomi banyak memukul perusahaan-perusahaan yang membuat harga aset maupun saham mereka anjlok.  Tidak jarang mereka melepas aset tersebut demi menyelamatkan perusahaan atau sekedar bertahan. Bahkan, harga aset yang dijual bisa lebih rendah dari harga fundamentalnya. Sehingga bagi mereka yang melihat peluang ini justru adalah kesempatan untuk membeli.

4. Keuntungan Jangka Panjang
Anda mungkin tidak bisa mendapatkan keuntungan dalam waktu cepat ketika berinvestasi dalam situasi krisis ekonomi. Namun, jika Anda bersabar sambil melalui masa krisis, ada harapan besar keuntungan segera Anda raih. Yaitu keuntungan jangka panjang. Saham yang sudah Anda beli sebelumnya, begitu pun dengan reksadana maupun properti yang sudah Anda invetasikan, dalam beberapa waktu sudah memberi keuntungan signifikan. Pengalaman dari berbagai krisis ekonomi, ledakan harga terjadi setelah ekonomi kembali stabil dan investasi yang Anda lakukan di saat situasi sulit sudah membuahkan hasil pula.

5. Resiko Bisa Ditekan
Berinvestasi di tengah krisis ekonomi memang bukanlah pilihan mudah. Tetap ada resiko,terutama kerugian yang mungkin dialami investor. Meskipun demikian, resiko berinvestasi di saat krisis bisa ditekan. Salah satunya adalah mempertimbangkan jenis investasi yang dipilih. Pemilihan instrumen investasi haruslah cermat dan melalui kajian yang matang. Peran jasa penasehat keuangan sangat penting untuk memberikan masukan investasi apa yang tepat, sehingga resiko kerugian bisa diminimalisir. Misalnya, dalam situasi krisis ekonomi seperti saat ini tidak tepat mungkin membeli saham perusahaan-perusahaan yang sedang mencoba bertahan hidup atau mereka yang belum teruji dalam melewati krisis.
investasi di situasi krisis, investasi di saat krisis ekonomi, pentingnya investasi saat krisis, investasi di masa krisis global, investasi krisis keuangan

6. Persaingan Berkurang
Salah satu celah keuntungan berinvestasi di situasi krisis adalah menurunnya daya beli. Kompetitor tidak segesit ketika situasi ekonomi normal. Contoh sederhana, harga sebuah properti meskipun telah mengalami penurunan, peminatnya cenderung sepi dibanding ketika ekonomi stabil. Pada situasi tersebut, Anda bisa berinvestasi dan membeli properti yang diinginkan pada harga yang lebih rendah. Bahkan di bawah harga normal.

7. Prospek Untung Besar
Berinvestasi di saat krisis ekonomi membuka prospek untung besar. Pengalaman krisis ekonomi 98 silam, tatkala banyak perusahaan yang pailit, juga menyisakan cerita pengusaha-pengusaha yang memperoleh keuntungan besar pada krisis tersebut. Mereka berhasil memanfaatkan situasi krisis dengan melihat sejumlah peluang untuk mendapatkan keuntungan. Misalnya dengan membeli perusahaan-perusahaan yang mengalami pailit atau kesulitan keuangan, kemudian memperbaikinya, dan kembali menjualnya dengan harga berlipat saat ekonomi mulai pulih.

8. Membangun Kepercayaan
Berinvestasi dalam situasi ekonomi yang sulit bukanlah pilihan mudah. Anda sebagai investor harus siap menghadapi resiko yang muncul. Namun, keputusan Anda berinvestasi itu juga sekaligus memberikan dampak positif. Salah satunya adalah membangun kepercayaan di kalangan investor. Jika Anda berinvestasi atas nama perusahaan, tentunya akan mengangkat citra perusahaan terutama pada relasi maupun pelanggan.
investasi saat krisi, investasi di masa krisis, investasi di masa krisis global, investasi di masa krisis ekonomi, investasi saat krisis ekonomi

9. Belajar Mengelola Resiko
Belajar mengelola resiko merupakan pengalaman penting yang bisa Anda dapatkan ketika berinvestasi di masa krisis. Anda menjadi tahu hal apa saja yang harus dilakukan, hal yang harus dihindari, maupun pertimbangan-pertimbangan yang harus diambil sebelum berinvestasi di situasi krisis. Resiko berinvestasi di saat ekonomi normal dan krisis jelas berbeda. Karena, resiko berinvestasi di masa krisis ekonomi memiliki ketidakpastian lebih besar. Tapi, itu akan membuat Anda semakin matang menjadi seorang investor dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan.

10. Latih Kemandirian
Hal penting terakhir yang menjadi pertimbangan berinvestasi di masa krisis eknomomi adalah kemandirian seorang investor semakin tertempa. Anda akan menjadi terlatih dalam menghadapi situasi-situasi sulit, terutama di tengah krisis global. Itu sangat dibutuhkan untuk mengatasi berbagai persoalan investasi yang mungkin timbul berikutnya.

Nah, itulah ulasan 10 Pentingnya Investasi di Masa Krisis Ekonomi. Semoga bermanfaat!

Baca Selengkapnya...

Keuntungan dari Investasi Obligasi yang Bisa Didapatkan Segera

07 November 2016

Investasi menjadi sebuah kata menarik bagi manusia. Karena dengan melakukan investasi manusia selalu berfokus mendapatkan untung besar dengan resiko minim. Satu buah kekayaan bisa berubah menjadi ribuan kekayaan. Dan kehidupan manusia tidak terlepas dengan berinvestasi jika ingin hidup sejahtera dan makmur. Misalkan investasi pendidikan, keuangan, masa depan dll. Lalu yang jadi pertanyaan jenis investasi apa yang mesti dilakukan?

Di dunia ini ada banyak ragam investasi. Dimulai dari modal kecil hingga besar. Salah satu jenis investasi yang menguntungkan adalah obligasi. Pengertian obligasi sendiri adalah sebuah item investasi berupa surat utang dari penerbit dengan disertai kupon bunga dengan nominal tertentu yang dibayar berkala oleh pihak penerbit.

Keuntungan dari Investasi Obligasi yang Bisa Didapatkan Segera
Tanpa panjang lebar berikut ini sejumlah keuntungan yang bisa didapatkan dari berinvestasi obligasi secara segera, antara lain:

Kupon Bunga
Mendapatkan penghasilan tetap yakni berupa kupon bunga. Ini yang menjadi ciri pokok dari surat utang obligasi. Para pemegang obligasi memperoleh penghasilan bunga secara berkala dalam jumlah tertentu atau rutin selama obligasi tersebut masih berlaku. Adapun besaran nominal kupon bunga lebih tinggi dari bunga SBI atau deposito. Sehingga investasi dalam bentuk obligasi lebih menjanjikan dan menguntungkan ketimbang investasi dalam bentuk deposito atau tabungan.
keuntungan investasi obligasi, obligasi, cara investasi obligasi, tips obligasi, pengertian obligasi, obligasi pemerintah

Capital Gain
Selanjutnya keuntungan investasi obligasi yang bisa segera dipetik oleh para investor adalah capital gain atau selisih harga keuntungan dari penjualan obligasi. Disamping investor obligasi mempunyai pendapatan rutin berupa bunga, ia juga memperoleh kapital gain. Sama seperti saham, obligasi dapat diperjualbelikan. Dan kedua investasi tersebut mempunyai capital gain atau keuntungan dari penjualan investasi bersangkutan.

Apabila seorang investor menjual obligasi lebih tinggi harganya daripada ketika membelinya berarti ia memiliki keuntungan selisih harga yang disebut capital gain. Untuk melakukan penjualan dan pembelian obligasi bisa dilaksanakan dengan mudah di pasar sekunder lewat para pialang atau dealer obligasi terpecaya dan profesional di bursa efek indonesia.

Perbedaan Obligasi dan Saham
Adapun perbedaan antara investasi obligasi dan saham terletak pada proses jual beli. Apabila proses penjualan dan pembelian obligasi menggunakan prosentase atas harga pokok investasi obligasi. Sedangkan proses penjualan dan pembelian saham menggunakan nilai mata uang rupiah. Contohnya saham perusahaan tertentu dibeli dengan harga Rp 5.000 per lembar saham. 

Perbedaan lainnya saham merupakan jenis investasi yang sangat tinggi tingkat resiko kerugian dan keuntungan. Sedangkan obligasi merupakan investasi yang memiliki tingkat resiko yang rendah dan dengan tingkat keuntungan yang lebih rendah ketimbang saham.

Resiko Kerugian Investasi Obligasi
Walaupun rendah resiko ruginya, surat berharga yang dinamakan obligasi ini tetap mempunyai beberapa kemungkinan resiko kerugian seperti:

Tak Mampu Bayar
Ketidakmampuan perusahaan membayar bunga obligasi bahkan bisa pula perusahaan tak mampu untuk mengembalikan harga pokok obligasi. Hal ini bisa disebabkan karena perusahaan sangat pailit. Kondisi tak mampu bayar kupon dan harga pokok obligasi dari perusahaan disebut juga default. Namun kondisi ini jarang sekali terjadi.

Harga Obligasi Turun
Pergerakan obligasi sangat ditentukan tingkat suku bunga. Apabila tingkat suku bunga naik maka harga obligasi turun. Begitu sebaliknya apabila suku bunga turun maka harga investasi obligasi naik. Oleh sebab itu, investor obligasi harus bisa memprediksi kapan suku bunga naik dan turun yang berimbas kepada kapan membeli dan menjual obligasi untuk mendapatkan keuntungan.

Daftar Penerbit Obligasi
Yang menjadi pertanyaan adalah siapa saja yang berhak menerbitkan investasi surat utang berharga obligasi? Berdasarkan peraturan yang berlaku setiap badan hukum bisa mengeluarkan obligasi dengan tatacara dan persyaratan yang ketat sekali. Untuk lebih jelas, berikut ini beberapa pihak yang boleh menerbitkan obligasi, antara lain:

Negara atau Pemerintah. Pemerintah berhak menerbitkan obligasi dalam nominal valuta asing yang disebut obligasi internasional maupun dalam bentuk rupiah. Misalnya negara Indonesia yang menerbitkan surat utang obligasi yang berupa ORI yang diminati banyak orang di tanah air dikarenakan kupon bunga yang lebih tinggi dari bunga deposito dan tabungan di bank.

Institusi supranasional. Misalnya Bank Pembangunan Asia (ADB) maupun Bank Investasi Eropa.

Badan pemerintahan. Yang dikenal dengan nama obligasi agencies atau agency bonds.

Otoritas daerah atau propinsi atas negara. Di tanah air obligasi otoritas daerah ini disebut sebagai surat utang negara atau SUN. Dan di Amerika Serikat disebut obligasi daerah.

Perusahaan. Perusahaan yang mengeluarkan surat utang obligasi swasta

Kelelebihan Investasi Obligasi Dibanding Investasi Lain
Bentuk instrumen investasi di Indonesia sangat banyak jenisnya. Misalnya saham, deposito, obligasi, emas, reksadana, logam mulia, tanah, rumah, apartemen, dll. Dalam memilih suatu jenis investasi tersebut tentu tidak boleh sembarangan. Dimana harus diketahui sifat dan karakter investasi tersebut. Lalu ditentukan apakah investasi tersebut sesuai dengan kebutuhan yang kita inginkan. Jangan sampai kita salah mengambil investasi. Karena berakibat pada resiko kerugian yang kita alami.

Diantara banyak jenis investasi, obligasi merupakan bentuk investasi yang disukai banyak orang. Obligasi merupakan surat utang yang berharga di dalamnya terkandung kesepakatan kontrak maupun perjanjian mengenai kesiapan peminjam atau debitur untuk melaksanakan pembayaran dengan konsisten pada investor dalam masa berlaku yang telah ditentukan oleh debitur. Investasi obligasi sangat menjanjikan karena memiliki kelebihan adanya capital gain dan pendapatan tetap.

Yang diharapkan dari sebuah investasi obligasi adalah keuntungan atau return. Namun disamping potensi keuntungan, sebuah investasi obligasi tak terlepas dari resiko kerugian. Sesuai kaidah investasi bahwa semakin tinggi resiko rugi maka semakin tinggi keuntungan. Dan semakin rendah resiko rugi maka semakin rendah keuntungan. Dan obligasi termasuk tingkat resiko tergolong kecil sehingga potensi keuntungan (return) yang didapatkan tidak bisa melebihi keuntungan investasi saham. Namun yang jadi keunggulan investasi obligasi adalah kita bisa mendapatkan pendapatan tetap secara rutin selama masa tertentu.

Seperti yang telah diungkapkan oleh Robert T Kiyosaki dalam bukunya Rich dad poor dad bahwa semakin tinggi resiko maka sebuah investasi semakin memberikan resiko keuntungan yang tinggi. Begitu sebaliknya, semakin kecil resiko kerugian maka semakin kecil return yang kita dapatkan dari hasil investasi. Oleh sebab itu, sobat harus memilih jenis investasi yang sobat sukai dan sesuai dengan jiwa sobat. Jika mental dan jiwa sobat menyukai hal-hal yang beresiko besar namun dengan potensi keuntungan besar pula maka bisa investasi saham. Yang oleh Robert T Kiyosaki disebut investor fundamental.

Kemudian jika sobat ingin memilih jalur investasi yang aman yakni resiko rugi kecil dan potensi keuntungan kecil pula maka bisa memilih investasi obligasi dibanding saham. Jika mental atau jiwa anda menyukai segala sesuatu investasi yang aman dengan resiko kerugian kecil maka anda termasuk investor tradisional.  Dan kebanyakan investor sukses adalah mereka yang berjiwa investor fundamental. Dan investor tradisional sangat cocok untuk kalangan tua seperti menyimpan dana pensiun mereka di obligasi ketimbang saham. 

Tips Sukses Investasi Obligasi
Untuk memulai investasi obligasi dengan sukses dan menguntungkan return besar ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, antara lain:

Pertama, Menentukan terlebih dahulu tujuan dari investasi obligasi seperti jangka  waktu investasi obligasi yang kita inginkan. Misalkan jangka panjang, menengah ataukah jangka pendek. Jadi bila anda memilih investasi obligasi dengan jangka panjang maka anda dapat memilih obligasi yang jangka waktunya panjang. Begitu sebaliknya, apabila sobat ingin investasi obligasi jangka pendek maka anda harus memilih obligasi yang jangka waktunya pendek-pendek.

Kedua, sobat harus memilih jenis obligasi yang sangat likuid. Dalam arti sobat bisa menjualnya kembali dengan cepat bila sedang memerlukan uang tunai. Karena ada beberapa jenis obligasi yang tidak likuid atau tidak bisa dicairkan menjadi uang dengan cepat. Hal ini harus anda hindari. Pilihlah investasi obligasi yang sangat likuid karena segala sesuatu dalam kehidupan tidak ada yang bisa memastikan. Satu waktu mungkin kita membutuhkan uang tunai untuk keperluan tertentu.

Ketiga, pilihlah obligasi yang mempunyai peringkat baik dalam kemampuan membayar. Hal ini bisa dilihat dari rating korporasi itu di bursa. Semakin rendah rating obligasi itu maka sangat berisiko dalam pembayaran. Begitu pula sebaliknya, semakin tinggi rating obligasi maka semakin baik dan aman dalam pembayarannya yang returnnya biasanya lebih rendah. Anda tentu tidak ingin terjadi kemacetan dalam pembayaran kupon bunga dan harga pokok obligasi kan?

Keempat, mencermati karakter obligasi. Obligasi memiliki karakteristik berbeda. Ada obligasi yang sangat tepat dibeli ketika pasar terjadi trend penurunan. Dan ada obligasi yang sangat baik dibeli pada saat pasar sedang naik.

Demikianlah keuntungan investasi obligasi yang siap anda petik. Dengan mengikuti tips sukses investasi obligasi diharapkan anda bisa menjalankan investasi obligasi dengan sangat aman dan menguntungkan. Mudah-mudahan artikel ini bisa bermanfaat bagi anda terutama yang sedang berencana berinvestasi dalam bentuk obligasi. Selamat berinvestasi obligasi!
Baca Selengkapnya...

Perbandingan Investasi Syariah Vs Investasi Non Syariah

05 September 2016

Apa yang terlintas dalam benak anda ketika mendengar nama syariah? Mungkin bagi sebagian orang kata syariah teramat asing. Namun bagi orang yang menganut agama Islam secara kaffah atau mendalami agama Islam secara mendalam mengerti betul arti dari kata syariah yaitu ketetapan-ketetapan dari Allah SWT berupa hukum-hukum yang wajib dijalani oleh manusia dan jika ditinggalkan akan berdosa.

Agama Islam bukan hanya mengatur ibadah ritual seperti shalat, zakat dan puasa. Namun juga mengatur tata cara kehidupan bermasyarakat dan ekonomi yang kemudian disebut ekonomi Islam. Dalam prinsip ekonomi Islam sebuah harta benda diharamkan untuk ditimbun. Melainkan harta benda harus diputar dan dimanfaatkan sebaik mungkin agar bisa terus bertambah dan berkembang yang memberikan kemaslahatan bagi diri sendiri, keluarga dan orang banyak. Dari sinilah jelas, agama Islam menyuruh penganutnya agar kaya raya dan bebas finansial dengan melakukan investasi yang halal dan menguntungkan.
investasi syariah, tips investasi, investasi non syariah, obligasi, saham, investasi pasar modal

Akan tetapi, perbankan dan sistem investasi di Indonesia sebagian besar masih menggunakan sistem investasi konvensional non syariah yang terkadang bertabrakan dengan hukum syara muamalah. Oleh sebab itu, lahirlah investasi syariah yang sesuai dengan hukum Islam yang di dalamnya tidak mengandung unsur dosa, riba, penipuan, merugikan banyak orang dan samar-samar. Yang artinya, investasi syariah bukan hanya menguntungkan di dunia tapi juga yang penting di akhirat. Apalah artinya untung besar di dunia tapi di akhirat melarat. Itulah pentingnya melakukan investasi syariah ketimbang investasi non syariah atau konvensional.

Perbandingan Investasi Syariah Vs Investasi Non Syariah
Mengingat luasnya pokok bahasan mengenai investasi syariah dan non syariah di Indonesia maka penulis akan membatasi pada masalah perbedaan atau perbandingan investasi syariah vs investasi non syariah atau konvensional.

Perbandingan antara investasi syariah dan non syariah terlihat perbedaannya dari landasan hukum yang dipakai atau sumber hukum. Investasi syariah bersumber pada hukum Al Qur’an yang berupa firman-firman Allah SWT dan hadits sebagai perinci atau penjelas Al Qur’an serta kesepakatan para ulama atau ijma. Itulah sumber hukum investasi syariah yang tidak akan berubah sampai hari kiamat.

Adapun sumber hukum bagi investasi konvensional atau non syariah adalah kesepakatan para manusia yang terlibat di dalamnya dalam rangka mengeruk keuntungan sebesar-besarnya yang terkadang tidak memperhatikan halal atau haram seperti adanya hukum riba yang telah diatur melalui undang-undang, norma atau peraturan pemerintah.

Pendek kata, investasi non syariah atau konvensional adalah investasi pada umumnya manusia yang hanya mementingkan keduniaan tanpa mementingkan akhirat. Berbeda sekali dengan investasi syariah yang lebih mementingkan akhirat dan dunia secara seimbang agar harta semakin berkembang dengan investasi.  

Perbandingan berikutnya dari investasi syariah vs investasi non syariah (konvensional) adalah dari pihak kelembagaan. Apabila investasi syariah, pihak bank sebagai pengelola dana masyarakat. Sedangkan investasi konvensional, pihak bank sebagai pemilik modal yang menyalurkan dana nasabah ke berbagai jenis usaha tanpa mempedulikan jenis usaha haram atau halal. Yang penting menguntungkan dan sanggup membayar bunga bank kepada nasabahnya secara rutin.

Perbedaan selanjutnya yang tak kalah menarik antara investasi non syariah vs investasi syariah terletak pada kepemilikan dana. Apabila investasi konvensional non syariah, kepemilikan dana adalah milik perusahaan yang bebas menggunakan dana nasabah untuk kepentingan usahanya. Hal ini berbeda sekali dengan investasi syariah dimana kepemilikan dana pada sebuah perusahaan adalah hasil patungan peserta dan perusahaan yang harus disetujui kedua belah pihak dalam pengelolaannya.

Sebagaimana telah diketahui bersama investasi syariah menerapkan prinsip tolong menolong antara pihak yang terlibat di dalamnya, seperti investor, bank, perusahaan usaha atau bisnis dll. Sistem keadilan pun merupakan prinsip dasar selanjutnya yang harus diterapkan dengan sistem bagi hasil yang adil sesuai nisbah dan kesepakatan para pihak yang terlibat di dalamnya. Dan yang jauh lebih penting lagi, investasi syariah terbebas dari bunga bank, riba, penipuan, usaha yang haram dll.

Menyikapi semakin tingginya tingkat kesadaran masyarat muslim di Indonesia mengenai betapa pentingnya melakukan investasi syariah yang barokah dunia dan akhirat membuat tumbuh suburnya bank-bank syariah di tanah air bak jamur di musim penghujan. Misalnya bank BRI mempunyai BRI Syariah, Bank Mega mempunyai Bank Mega Syariah, Bank Muamalat, Bank Mandiri mempunyai Bank Syariah Mandiri, BPR Syariah, Pegadaian Syariah, dan lain sebagainya.

Namun seringkali anggapan sebagian kecil masyarakat menganggap bank syariah masih menggunakan sistem riba. Jangan sampai dinamakan perbankan syariah tapi di dalamnya mengandung unsur haram dan riba. Oleh sebab itu, dibentuklah lembaga pengawas bank syariah seperti Dewan Pengawas Syariah Majelis Ulama Indonesia.

Perbandingan yang sangat dalam dari investasi syariah vs investasi non syariah terletak perbedaannya dari misi yang diembannya. Investasi syariah memiliki misi mengembangkan harta benda untuk kepentingan masyarakat, pemberdayaan ekonomi umat Islam, bersifat tolong menolong, mengharapkan keridhoan Allah SWT yang mengandung nilai-nilai ibadah. Yang di dalamnya tercantum keharusan atau kewajiban untuk membayar zakat atau sodaqoh bagi investor atau nasabah.

Misalnya ketika penulis melakukan investasi deposito syariah di Bank Muamalat ditawarkan mau dipotong zakat atau tidak. Hal ini jelas bahwa investasi syariah misi utamanya adalah ibadah karena Allah SWT. Hal ini berbeda dengan investasi konvensional non syariah yang lebih mementingkan urusan duniawi atau ekonomi individual tanpa mementingkan urusan akhirat sama sekali.

Dari uraian di atas sangat jelas perbandingan dan perbedaan antara investasi syariah vs investasi konvensional non syariah. Langkah selanjutnya menilai secara objektif. Bagaimana menurut anda mana yang lebih menguntungkan dunia akhirat? Tentu saja investasi syariah. Oleh sebab itu, sekarang ini mulai banyak orang beragama Islam memindahkan aset berharga mereka dalam bentuk investasi syariah.

Investasi syariah menjadi sebuah produk investasi populer akhir-akhir ini yang bisa dilakukan secara offline maupun online. Investasi syariah sangat beragam. Misalnya deposito syariah, tabungan syariah, reksadana, obligasi, bisnis yang berlandaskan pada hukum Islam, surat berharga, pasar modal syariah, investasi emas di lembaga syariah dan lain sebagainya. Beragam produk investasi syariah bisa dipilih sesuai kebutuhan dan perencanaan, rentang waktu dan imbal hasil yang ingin didapatkan. Jika ingin mendapatkan untung lumayan besar seseorang bisa mengambil produk investasi pasar modal syariah.

Perbedaan Pasar Modal Non Syariah dan Pasar Modal Syariah
Para investor di tanah air seringkali menanamkan uang mereka pada emiten saham di bursa efek yang konvensional. Seiring dengan tingkat kesadaran masyarakat Islam Indonesia sangat tinggi terhadap kebutuhan investasi syariah maka dibentuklah pasar modal syariah sesuai peraturan dan ketetapan dari Majelis Ulama Indonesia.

Adapun yang menjadi perbedaan pasar modal syariah vs non syariah atau konvensional terletak pada banyak hal. Pasar modal syariah hanya mengeluarkan indeks saham-saham yang sesuai syariat Islam, saham bersifat halal, tidak mengandung unsur haram, usaha terlarang, penipuan, riba, spekulatif dll. Sedangkan pasar modal konvensional non syariah memasukan seluruh saham di bursa saham dengan mengabaikan aspek syariat atau tidak mempedulikan segi haram halal dari saham tersebut. Di dalamnya terlihat jelas tercampur aduk antara riba, haram, manipulatif, dan spekulasi.

Instrumen investasi yang dijualbelikan atau bisa digunakan untuk kepentingan investasi para investor di pasar modal syariah antara lain : obligasi syariah, saham, reksadana syariah yang bersifat mudharabah, salam, musyarakah, istina, dan ijarah. Sedangkan instrumen investasi di pasar modal konvensional adalah saham, opsi, reksadana, right, obligasi, dan waran. Tampak lebih banyak produk investasi di pasar modal non syariah karena tidak selektif dalam memilih jenis investasi sesuai syariat atau saham yang halal dan haram bercampur di bursa saham.

Perbedaan Obligasi Non Syariah dan Obligasi Syariah
Obligasi konvensional non syariah dijalankan atas dasar prinsip bunga. Sedangkan obligasi syariah dijalankan atas dasar akad perjanjian mudharabah sesuai ketentuan fatwa Dewan Syariah Nasional MUI nomor 7 tahun 2000 mengenai pembiayaan sistem mudharabah. Pemegang obligasi syariah berperan sebagai pemodal. Adapun pemegang obligasi konvensional berperan sebagai kreditur atau berpiutang.

Lalu emiten obligasi syariah harus melakukan kegiatan usaha yang halal dan berdasarkan ketentuan dan syariat hukum Islam. Sedangkan emiten obligasi non syariah dalam kegiatan usahanya dibebaskan walaupun bertabrakan dengan hukum Islam. Dan terakhir perbedaan obligasi syariah dan non syariah terletak pada bagi hasil yang didapatkan. Obligasi syariah bagi hasil berdasarkan nisbah yang telah disepakati sebelumnya. Adapun untuk obligasi konvensional keuntungan nisbah berdasarkan ketentuan tingkat suku bunga Bank Indonesia yang berlaku.

Perbandingan Reksadana Syariah dan Reksadana Konvensional
Reksadana konvensional dijalankan berdasarkan kontrak investasi yang mengacu pada ketentuan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1995 mengenai pasar modal. Sedangkan reksadana syariah dijalankan atas dasar akad wakalah dan mudharabah yang berpatokan pada ketentuan Dewan Pengawas Syariat Nasional MUI mengenai Reksadana Syariah. Untuk reksadana syariah, emiten investasi harus bergerak dalam sektor usaha halal sesuai syariat. Sedangkan emiten pada reksadana konvensional tak diharuskan sesuai syariah.

Mana Yang Lebih Bagus, Investasi Syariah atau Non Syariah
Para ilmuwan dan ahli ekonomi yang telah mengadakan penelitian kinerja investasi syariah dan non syariah menyimpulkan bahwa sekarang kinerja saham syariah tidak jauh beda dari segi profit dari investasi konvensional. Bahkan banyak pengamat ekonomi mengatakan bahwa produk investasi syariah sedikit lebih baik dari non syariah. Dari situlah jelas, perbandingan investasi syariah vs investasi non syariah tidak jauh beda dari segi keuntungan atau profit.
Baca Selengkapnya...

Pilihan Investasi Syariah Online yang Terbukti Menguntungkan

20 Agustus 2016

Semua orang tentu sudah menyadari betapa pentingnya sebuah investasi baik dari segi agama maupun kehidupan pribadi, ekonomi, bangsa dan masyarakat. Agama Islam menganjurkan setiap muslim agar melakukan investasi syariah agar harta bisa berputar dan bertambah serta bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain. Oleh karena itu, pemerintah Indonesia melakukan berbagai terobosan dalam memudahkan seseorang berinvestasi. Seperti perijinan usaha satu atap, dll.

Seiring dengan kemajuan teknologi komunikasi dan informasi yang semakin hari bertambah canggih membuat berinvestasi bisa dilakukan secara online. Kini melakukan sebuah investasi tidak sesukar dahulu kala. Jaman modern yang kian canggih, serba mudah dan segala online dikarenakan kemajuan teknologi yang sangat pesat. Sehingga melakukan berbagai investasi dapat dilaksanakan melalui dunia maya atau online.investasi syariah online, tips investasi syariah, investasi syariah menguntungkan

Begitupula dengan investasi sekarang yang sedang booming atau populer di masyarakat yakni investasi syariah. Jenis investasi ini dapat dilaksanakan melalui internet atau online. Produk investasi syariah sangat digemari orang terutama yang beragama Islam. Dikarenakan halal, tidak mengandung unsur riba, gharar dan judi. Jadi bagi siapapun yang masih ragu terhadap produk investasi konvensional bisa mengambil jenis investasi syariah, selain berkah tentu lebih menguntungkan.

Jumlah penduduk Indonesia yang mayoritas muslim membuat produk investasi syariah lebih banyak digunakan ketimbang investasi konvensional. Unsur manfaat dan keadilan merupakan nilai tambah yang menjadi daya tarik tersendiri dari investasi syariah dengan menggunakan sistem bukan bunga, tapi bagi hasil. Hal inilah yang membuat investasi syariah banyak disukai banyak orang di tanah air. Apalagi investasi syariah bisa dilakukan semua kalangan baik dari kalangan pemilik modal besar maupun menengah ke bawah yang modal keuangan sangat terbatas.

Apa Saja Pilihan Investasi Syariah Online yang Terbukti Menguntungkan
Warga masyarakat yang memiliki modal uang baik besar maupun kecil bisa melakukan investasi syariah secara online ke berbagai produk investasi yang dijamin kehalalan dan menguntungkan. Berikut ini berbagai pilihan investasi syariah yang terbukti menguntungkan dan bisa dilaksanakan melalui online, antara lain :

Pasar Modal Syariah
Anda tentu sudah mengenal dengan pasar modal. Nah sekarang di Indonesia dan dunia sudah ada pasar modal syariah. Salah satu pilihan investasi yang terbukti  menguntungkan adalah pasar modal syariah. Investasi ini bisa dijalankan secara online dan merupakan pasar modal yang menerapkan sistem syariah satu-satunya di dunia. Jadi para investor bisa melakukan trading online berbasis syariah.

Bagi investor yang ingin menanamkan uang di pasar modal syariah bisa melihat daftar list saham syariah di Bursa Efek Jakarta kemudian memilihnya. Transaksi pembelian dan penjualan saham dapat dilaksanakan secara online dan kapan saja serta dimana saja. Hal ini memudahkan para investor dimana mereka tak harus lagi memakai jasa dealer perusahaan bursa efek. Menyenangkan bukan. Saham-saham syariah yang dilisting di Bursa Efek Jakarta tersebut diawasi dan dievaluasi langsung oleh Dewan Syariah Nasional MUI, Otoritas Jasa Keuangan.

Reksadana Syariah
Pilihan berikutnya produk investasi syariah online yang terbukti menguntungkan adalah reksadana syariah. Untuk melakukan investasi online pada produk ini, kita diwajibkan menyetorkan sejumlah dana ke manajer investasi secara online. Yang kemudian oleh manajer investasi, dana itu dikelola dan diputar sesuai dasar prinsip hukum syariah. Misalnya diputar dalam bentuk obligasi, saham, pasar modal maupun pasar uang dan lain sebagainya.  

Melihat perkembangan investasi reksadana syariah akhir-akhir ini sangat menggembirakan. Banyak marketplace online bermunculan menawarkan reksadana sistem syariah. Seperti bareksa.com, PT Buana Capital, Ipotfund, dll yang semuanya bisa dilakukan secara online dalam membeli reksadana basis syariah. Seperti berinvestasi reksadana syariah di Ipotfund, investor cukup membikin rekening baru dana investasi secara gratis. Yang kemudian dana tersebut disimpan di Bank Central Asia. Dan semua itu bisa dilakukan secara online tanpa bertatap muka secara langsung dengan manajer investasi. Mengenai dana investasi milik investor yang tersimpan di bank tidak dipotong biaya apapun seperti bebas biaya adminitrasi bulanan, tanpa biaya redemption, subscription, tanpa bunga bank, dan tanpa saldo minimal. Hal ini sangat menguntungkan dan memanjakan para investor. Sebab jika melakukan satu kali transaksi membeli reksadana secara offline biasanya dikenakan biaya sekitar 2 persen.     

Keuntungan lain dari melakukan investasi syariah secara online adalah modal investasi yang dibutuhkan tidak terlalu besar. Dengan modal kecil seseorang sudah dapat berinvestasi dalam produk investasi syariah online dengan potensi keuntungan besar. Selain itu, dana investasi disalurkan ke dalam jenis usaha yang halal, produk halal, terhindar dari syubhat apalagi haram. Kemudian para investor secara berkala memperoleh laporan melalui email dari manajer investasi atas investasi syariah yang telah dilakukannya.

Begitulah cara melakukan investasi syariah online yang sangat mudah. Pembelian investasi bisa dilakukan secara online. Perkembangan hasil investasi bisa dilihat secara online melalui akses internet atau wifi. Kini, berinvestasi di saham maupun bursa efek atau membeli reksadana bukan lagi permainan orang kaya. Orang yang mempunyai modal uang sangat terbatas bisa mulai menjalankan investasi syariah dengan modal awal sebesar Rp 300 ribu.

Saham Syariah
Menurut istilah, saham adalah suatu penyertaan modal usaha kepada sebuah badan perseoran terbatas atau perusahaan. Disebabkan telah berperan serta dalam menginvestasikan uangnya pada perusahaan itu maka ia memiliki klaim penuh atas aset dan keuntungan perusahan. Selain itu, ia berhak menghadiri acara RUPS rapatnya para pemegang saham yang diadakan secara berkala. Seperti tahunan. Lalu ia berhak memperoleh deviden atau keuntungan usaha berdasarkan sistem prosentase bagi hasil yang banyaknya telah disepakati bersama.

Jika dilihat saham merupakan jenis investasi yang gampang sekali untuk diperjualbelikan. Dan investasi dalam bentuk saham syariah termasuk jenis investasi untuk jangka panjang dan menengah. Untuk mulai berinvestasi dalam saham syariah sangat gampang sama seperti dalam cara membuka rekening baru di sebuah bank. Anda hanya menghubungi perusahaan sekuritas yang dipilih untuk menanam saham syariah yang bisa dilakukan online. Kemudian membuat rekening saham dengan setoran awal minimal Rp 1.000.000.Adapun untuk persyaratannya meliputi fotocopy atau scan Kartu Tanda Penduduk, mengisi Aplikasi Formulir, dan menyertakan fotocopy atau scan NPWP. Jika sudah membuat rekening saham langkah berikutnya, sobat dapat mendownload aplikasi investasi produk saham sayariah kepunyaan perusahaan sekuritas yang telah dipilih. Sehingga transaksi jual beli saham dapat dilakukan lebih praktis melalui online beserta laporannya.

Cara Memilih Saham Syariah
Jika sobat sudah mempunyai persyaratan lengkap di atas seperti rekening saham, aplikasi saham online maka langkah selanjutnya adalah membeli saham yang berpotensial menguntungkan. Caranya selalu melihat secara cermat performa perusahaan yang sobat hendak beli sahamnya. Apakah performa perusahaan termasuk berkembang, sehat atau menurun. Pilihlah saham perusahaan yang sehat dan berkembang.

Cara untuk melihat atau memantau grafik performa suatu perusahaan sangat mudah dengan menggunakan aplikasi saham syariah online yang telah diunduh sebelumnya. Disitu juga bisa dipantau jejak rekam perusahaan beserta keuntungannya. Misalnya perusahaan Unilever Indonesia memberikan keuntungan atau deviden sepanjang bulan Januari 2016 sebesar Rp 342 satu sahamnya untuk para investor. Dari sana dapat dilihat saham dari perusahaan mana saja yang bisa menghasilkan untung lumayan berdasarkan grafik dan jejak rekam deviden sebelumnya. 

Jika sobat sudah menentukan saham perusahaan mana yang hendak dibeli berdasarkan perhitungan untung rugi dan grafik kinerja sebelumnya, langkah selanjutnya adalah membeli saham perusahaan itu melalui broker saham yang dapat dipercaya melalui online atau telepon menggunakan aplikasi saham syariah. Untuk membeli saham dapat dilaksanakan dengan memotong uang dari saldo rekening saham yang anda miliki atau sobat memberikan sejumlah uang terlebih dahulu kepada broker atau perusahaan sekuritas.

Apabila anda ingin berinvestasi di saham syariah dengan potensi keuntungan optimal dan resiko sangat kecil maka bisa membeli saham blue chip yakni saham kepunyaan perusahaan mapan dan besar. Misalnya PT Unilever Indonesia. Adapun harga perlembarnya lumayan tinggi sesuai dengan potensi untung besar resiko kecil. Untuk pembelian saham di Indonesia ditentukan batas pembelian minimal saham perlot sebanyak 100 lembar saham. Diumpamakan harga saham PT Unilever Indonesia perlembar Rp 40.000 maka total uang investasi yang diperlukan sebesar Rp 40.000 x 100 = Rp 4.000.000.   

Namun jika anda memiliki modal uang yang sangat terbatas dan ingin berinvestasi di saham maka bisa membeli saham yang murah secara online. Seperti sahamnya PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) yang dihargai Rp 3.000 per lembar. Jadi dengan modal uang sebesar Rp 300.000 (Rp 3.000x 100) maka anda sudah bisa berinvestasi dengan memiliki saham PT Telkom. Bagaimana tertarik?

Yang perlu diperhatikan secara seksama dalam menentukan pilihan investasi syariah online yang terbukti menguntungkan adalah terlebih dahulu menetapkan tujuan yang sangat jelas, mempunyai dana cadangan yang mencukupi disebabkan sifat investasi saham syariah termasuk invetasi jangka menengah dan jangka panjang. Dengan adanya tujuan jelas dan dana cadangan yang mencukupi, seorang investor tidak terpengaruh dan khawatir oleh turun naik harga saham secara harian.  
Baca Selengkapnya...