Rincian Biaya Modal Usaha Es Krim dan Keuntungannya

15 Mei 2021

Sebagai salah seorang pelaku usaha dalam bidang produksi dan penjualan es krim, penulis masih tahap sebagai pengusaha es krim pemula. Namun cukup mengetahui benar bisnis kuliner minuman ini dari awal sampai akhir. Dari ujung sampai ke akarnya. Dan pada kesempatan kali ini, penulis mencoba membuka rahasia seluk beluk bisnis es krim dari prospek usaha, keuntungan, tips sukses hingga modal yang dibutuhkan untuk memulai usaha es cream.

Usaha Ice Cream Rumahan
Bisnis produksi dan penjualan es krim merupakan sebuah peluang bisnis yang sangat menjanjikan yang bisa dikerjakan secara rumahan di dalam rumah. Sehingga bisnis ini tidak mengganggu aktifitas kegiatan sehari-hari. Bisa dilakukan secara sampingan maupun pekerjaan utama. Sambil berbisnis ice cream di rumah yang menghasilkan uang lumayan besar juga sekaligus dapat mengurus rumahtangga.

Usaha ice cream relatif tidak membutuhkan karyawan terlalu banyak. Dengan dua orang pegawai, anda sudah bisa menjalankan bisnis ini. Namun saran penulis di awal usaha es krim anda bisa menjadi karyawan terlebih dahulu sekaligus sebagai owner dibantu oleh anggota keluarga lain seperti isteri atau anak tercinta. Sehingga bisa menekan ongkos pengeluaran gaji pegawai.
es krim, bisnis es krim, usaha es krim, keuntungan es krim, ice cream, es krim coklat

Hal tersebut dilakukan oleh penulis yang membuka usaha es krim secara rumahan bersama keluarga di rumah. Bisnis dikelola bersama keluarga tercinta di rumah dari awal proses produksi hingga pemasaran. Untuk pemasaran es krim sendiri sangat mudah terutama target pasar anak-anak sekolah. Karena ice cream disukai sekali oleh kalangan anak-anak sekolah hingga remaja.

Penjualan es krim setiap harinya lumayan tinggi. Apalagi di saat panas terik matahari. Untuk melepas dahaga banyak orang memilih untuk mengkonsumsi es krim yang lembut dan kaya vitamin dan mineral. Hal ini tak terlepas dari hampir semua orang menyukai es krim. Dan jumlah penggemar es krim di Indonesia sangat besar. Seiring bertambahnya jumlah penduduk yang kian membesar.

Berdasarkan pengalaman penulis di lapangan, tingkat persaingan bisnis es krim sangat tinggi di perkotaan sampai pedesaan. Disebabkan pangsa pasar luas dan potensi keuntungan sangat menggiurkan. Sehingga ada banyak pelaku usaha dalam usaha es cream baik yang sudah mapan atau pemula. Seperti es krim merek terkenal contohnya campina, aice, diamond, walls, es krim suntik camelo, dan lain sebagainya.

Walau tingkat persaingan sangat tinggi dalam bisnis es krim, peluang usaha ini masih terbuka lebar bagi pelaku usaha es krim yang baru atau pemula. Keuntungan bisa diperoleh dengan sangat besar mengingat pangsa pasar bisnis ice cream sangatlah luas. Dari kalangan anak-anak, remaja sampai orang dewasa dan lansia. Untuk memenangkan persaingan usaha ice cream yang ketat sekali sangat mudah. Anda perlu membuat produk ice cream yang unik, variasi rasa yang lebih banyak, rasa yang lebih enak dari pesaing, dan tata cara penyajian es krim yang unik. Hal ini menjadi kelebihan tersendiri dari bisnis es krim yang anda jalani.

Rincian Biaya Modal Usaha Es Krim
Jika anda berminat membuka bisnis es krim yang menguntungkan dari awal sampai siap beroperasi, berikut adalah modal yang harus dipersiapkan antara lain:

▪ Lokasi Usaha
Untuk lokasi usaha es krim terutama sentra penjualan diusahakan berada di tempat strategis yang mudah dijangkau dan dilihat oleh banyak orang. Namun berdasarkan pengalaman penulis, lokasi usaha tidak begitu penting jika sistem penjualan dilakukan secara keliling. Tempat produksi es krim bisa dilaksanakan di dalam rumah. Untuk penjualan bisa dilakukan secara keliling atau dititipkan ke sejumlah warung dan toko yang berada di dekat pangsa pasar. Seperti kantin sekolah. Jadi bisa dibilang sewa lokasi usaha yang strategis tidak begitu diperlukan dalam bisnis es cream keliling.

▪ Peralatan dan Perlengkapan Usaha Ice Cream
Adapun peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan dalam usaha es krim meliputi:

1. Kulkas rak khusus freezer merk SHARP harga Rp 3 juta
2. Termos es 10 unit @ Rp 80.000  harga Rp 800 ribu
3. Mixer satu unit harga Rp 600 ribu
4. Skop ice cream harga Rp 30 ribu
5. Baskom besar 2 buah harga Rp 70 ribu

Total biaya untuk membeli peralatan dan perlengkapan bisnis es krim sebesar Rp 4.500.000,- belum termasuk sendok, piring, mangkok, lap, gelas, dll.

▪ Bahan Baku
Untuk membuat ice cream dibutuhkan bahan baku berupa:

1. Serbuk es cream yang bisa anda peroleh di toko atau agen terdekat. Harga serbuk ice cream seberat 10 kilogram dengan berbagai variasi rasa seperti cokelat, vanila, melon, nangka, pisang, stroberi, anggur, frambozen dan jeruk harga Rp 700 ribu

2. Cup ice cream, sendok es krim dan tutupnya masing-masing sebanyak 1000 buah. Total harga Rp 300 ribu

Jadi estimasi total modal biaya untuk membeli bahan baku es krim beserta kemasan penyajian dengan produksi 1000 es krim sekitar Rp 1 juta. 

Keuntungan Bisnis Es Krim
Perhitungan keuntungan usaha ice cream sangat mudah berdasarkan jumlah penjualan. Jika harga jual es krim dalam satu cup sebesar Rp 3000 maka omset kotor yang diperoleh sebesar Rp 3.000.000 (Rp 3000 x 1000 cup). Dikurangi biaya bahan baku sebesar Rp 1 juta maka laba bersih yang didapatkan dalam satu produksi sebesar Rp 2 juta. Bagaimana keuntungan yang lumayan bukan?

Cara Meningkatkan Penjualan Es Krim Rumahan
Inilah yang dinanti-nanti oleh seorang pelaku usaha bisnis es krim pemula setelah mampu memproduksi es krim yang enak dengan harga murah. Bagaimana caranya untuk melejitkan penjualan es krim agar keuntungan lumayan besar dapat diperoleh secara stabil perhari hingga perbulan.

Berikut ini cara melejitkan penjualan es krim berdasarkan pengalaman penulis di lapangan antara lain:

1. Menitipkan ice cream secara konsinyasi di berbagai tempat strategis. Seperti warung atau toko dekat sekolah, sekitar pusat keramaian orang, dekat taman, sekitar lapangan olahraga dan tempat strategis lainnya. Semakin banyak warung dan kantin yang anda titipkan es krim secara konsinyasi maka semakin besar pula keuntungan yang bisa didapatkan

2. Merekrut beberapa tenaga penjual keliling yang menyasar ke target market. Anda terlebih dahulu harus memberikan modal kepada tenaga penjual tersebut berupa box es krim keliling dan produk es krim itu sendiri. Berikanlah prosentase yang menarik bagi karyawan sales freelance dengan bagi hasil 70 : 30.

3. Menjaga kualitas es krim tetap baik dan enak. Kerapkali es krim yang sudah lama berada di box ice krim mencair. Yang membuat rasa dan bentuk sedikit berubah. Oleh sebab itu, anda perlu memastikan agar ice cream tetap beku, memiliki bentuk dan rasa yang bagus dan terstandar walau lama bertahan dalam box atau freezer

4. Harga jual es krim tidak mahal. Karena pangsa pasar utama bisnis es krim adalah kalangan anak-anak dan remaja yang memiliki keuangan terbatas. Berikanlah harga yang murah dan lebih murah sedikit dari pesaing

5. Melakukan promosi usaha atau iklan usaha ice cream secara gencar. Seperti menggunakan brosur, pamflet, spanduk, reklame, papan iklan, neon box, dll. Dan yang sangat efektif menggunakan media online. Seperti facebook, google plus, twitter, instagram, line, bbm, blog dan menempatkan kata kunci distibutor atau jual es krim di halaman pertama google dan lain sebagainya.

Pengalaman Bisnis Es Krim Rumahan
Sekedar berbagi pengalaman, suatu hari penulis memutuskan untuk membuka bisnis es krim secara rumahan dengan modal kecil. Modal awal saat itu sebesar Rp 400 ribu untuk membeli paket usaha ice cream yang termasuk peralatan dan perlengkapan usaha, sprayer, bahan baku serbuk es cream, kemasan, pistol lem tembak dan lemnya.

Setelah berhasil memproduksi es krim ternyata es cream tersebut laris manis disukai para pembeli. Sehingga penjualan mulai meningkat. Untuk mendongkrak penjualan maka penulis membuat blog tentang es krim dan menawarkan jual es krim di daerah sekitar. Dari iklan di blog secara online tersebut membuat banyak pesanan dari berbagai wilayah terdekat.

Pendek kata, promosi usaha es krim di internet sangat efektif, jitu dan ampuh. Apalagi dilakukan tanpa modal apapun untuk biaya promosi. Oleh sebab itu, untuk meningkatkan penjualan es krim sangat bagus dan tepat dilakukan dengan cara promosi online di internet. Bukan hanya produk es krim yang kita jual tapi juga bahan baku es krim, jual paket usaha ice cream, menjual peralatan dan perlengkapan bisnis es krim serta membuka usaha kursus cara membuat ice cream untuk usaha.

Selain promosi usaha secara online, anda juga perlu melakukan promosi usaha ice cream secara offline. Dengan memasang spanduk, membagikan brosur, pasang pamflet, membagikan kartu nama, pasang papan iklan, reklame dll untuk mengenalkan bisnis es krim yang kita geluti ke lingkungan sekitar dan banyak orang. Cara mempromosikan usaha ice cream lainnya dengan cara mengikuti berbagai acara pameran, bazaar, pasar murah, pasar minggu dan pasar malam untuk mengenalkan es krim buatan anda.