25 Peluang Usaha Modal Rp 1 Juta Untung Jutaan buat Pemula

03 Maret 2023

Tidak perlu mempertimbangkan asal-usul keluarga, tingkat pendidikan, serta kemampuan, asalkan Anda mau menjalankan ide usaha modal Rp 1 juta yang akan dibahas kali ini, untung besar dapat diperoleh. Kuncinya adalah ketekunan dan semangat tidak pantang menyerah serta mau belajar untuk meningkatkan kualitas produk atau jasa yang ditawarkan.

Penghematan bisa dilakukan dengan memanfaatkan sosial media sebagai media promosi. Bila budget masih terbatas dan belum sanggup menyewa tempat, tidak usah khawatir karena penjualan secara online dapat dilakukan. Berikan pelayanan terbaik agar konsumen puas dan akhirnya akan menjadi pelanggan tetap di bisnis yang Anda dirikan.

Ide Usaha yang Bisa Dijalankan Hanya Bermodalkan 1 Juta Rupiah Saja
Mendirikan sebuah usaha dapat dilakukan dengan mudah asalkan dikerjakan dengan fokus. Bagi pemula yang masih belum berpengalaman pastinya akan mengalami kesulitan memilih bisnis yang sesuai dengan keinginan. Jika tidak berani mencoba, maka hasilnya tidak dapat diketahui. Karena itulah tekad untuk bisa sukses wajib ditanamkan ketika ingin memulai sebuah bisnis.
usaha modal Rp 1 juta, peluang usaha modal 1 juta, usaha modal satu juta, bisnis modal Rp juta

Setiap pekerjaan pasti memiliki resiko termasuk sebagai pengusaha yang masih baru. Tips yang paling ampuh bagi Anda yang masih pemula adalah memilih bisnis yang sesuai dengan minat dan keinginan. Disini modal utama Anda sudah diperoleh tinggal pelaksanaannya saja. Sebagai bahan inspirasi, berikut ini adalah contoh usaha modal Rp 1 juta yang bisa meraup untung besar.

1. Pomade
Bisnis ini sedang trend saat ini dan banyak dicari oleh kaum muda milenia. Memang pangsa pasarnya sangat terbatas hanya untuk kaum pria. Meskipun modal yang dibutuhkan sangat kecil, tapi bila pandai menarik pembeli, keuntungan yang akan diperoleh bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah perbulannya.

2. Tas Pria
Ciri khas produk fashion yang disukai oleh konsumen Indonesia adalah yang memiliki desain unik dan berkualitas. Bisnis menjual tas pria menjadi salah satu usaha modal Rp 1 juta yang dapat mendatangkan pundi-pundi uang. Pandai-pandailah melihat tren supaya produk yang Anda jual bisa laku keras di pasaran.

3. Distro Kaos
Baru lulus kuliah dan bingung mencari kerja, cobalah untuk memulai usaha yang satu ini. distro kaos dengan desain unik serta memiliki banyak varian sangat diminati oleh anak muda. Promo di media online juga dapat mendongkrak angka penjualan. Berikan peluang kerjasama melalui retail atau dropship agar produk yang Anda jual semakin terkenal.

4. Makanan Ringan
Perputaran uang yang terjadi pada usaha dengan modal kecil ini sangatlah cepat. Snack ringan menjadi produk yang cukup laris selain untuk dikonsumsi sendiri juga dapat dijadikan oleh-oleh. Namun karena bisnis ini sudah banyak pesaingnya, sebaiknya Anda memikirkan cara promosi yang unik dan menarik supaya bisa mendapatkan banyak konsumen.

5. Butik Kecil
Bagi Anda yang hobi mengulik dunia fashion ditambah dengan kemampuan mendesain serta menjahit, mulailah membuka usaha modal Rp 1 juta yang satu ini. Selain untuk menyalurkan hobi, Anda juga dapat memperoleh keuntungan yang besar. Terlebih jika sudah memiliki pelanggan tetap, omset yang dihasilkan bisa mencapai ratusan juta rupiah.

6. Fotografi
Mungkin selama ini Anda merasa bahwa usaha dalam bidang jasa fotografi ini membutuhkan modal yang besar. Anggapan itu salah, jika Anda sebagai freelancer semua peralatan sudah disediakan. Atau bisa membeli sendiri secara kredit dengan angsuran perbulannya. Jasa ini sangat dibutuhkan terutama untuk acara pernikahan, prewedding, wisuda, dan lain-lain.

7. Bisnis Pakaian PO
Cara ini sangat pas bagi Anda yang hobi mendesain namun tidak ingin rugi besar. Salah satu solusi terbaik adalah dengan menjual barang secara PO alias Pre Order. Anda hanya mengeluarkan dana untuk pembuatan sample baju saja. Jika sudah ada konsumen yang memesan, baru diproduksi sesuai dengan jumlah yang diminta.

8. Katering Rumahan
Saat ini kesadaran masyarakat akan kesehatan semakin meningkat. Mereka tidak suka mengonsumsi makanan cepat saji karena takut akan terkena penyakit. Kesempatan ini dapat Anda manfaatkan dengan membuat jasa katering rumahan yang pasti sehat dan lezat. Usaha modal Rp 1 juta cocok bagi ibu rumah tangga untuk mengisi waktu luang.

9. Bisnis Barang Bekas
Benda yang sudah tidak dipakai bisa Anda kreasikan lagi menjadi produk yang bernilai tinggi. Ini menjadi peluang bisnis yang menggiurkan jika Anda dapat melakukan promosi dengan baik. Pangsa pasarnya mungkin tidak begitu besar namun jika Anda bisa membuat produk baru yang unik, konsumen pun tidak segan membeli meskipun harga yang ditawarkan tinggi. Berani mencoba usaha barang bekas?

10. Menjual Aksesoris
Anda tidak perlu menyiapkan toko jika budget terbatas sebab bisa dijual secara online. Selain untuk keperluan hiasan, aksesoris juga sering dijadikan souvenir beberapa acara seperti pernikahan. Produk dapat dibuat sendiri atau membeli dari tempat lain lalu dikemas menggunakan label yang Anda miliki.

11. Menjual Action Figure
Booming film super hero Marvel berdampak pada banyaknya penggemar yang mencari action figure karakter tersebut. Jika Anda jeli, bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk menjual produk itu. Usaha modal Rp 1 juta dapat menghasilkan keuntungan besar karena peminatnya sangat banyak terutama para fans fanatik.

12. Minuman Olahan
Konsumen di Indonesia kebanyakan latah dan suka mencoba hal baru. Selain makanan ringan, minuman pun juga memiliki tren sendiri. Anda harus selalu update tentang jenis minuman yang banyak dicari oleh konsumen saat ini. Modalnya yang diperlukan tidak besar dan hampir dipastikan setiap hari pasti ada yang membeli minuman yang Anda jual.

13. Sanggar Senam
Jika Anda mencintai dunia olahraga dan tahu teknik gerakan senam yang benar, cobalah membuka usaha sanggar senam. Bisnis ini tidak membutuhkan modal yang besar sebab Anda bisa memanfaatkan ruangan di rumah. Semakin banyak anggota yang mendaftar, maka omset bulanan akan bertambah.

14. Angkringan
Bisnis ini setiap harinya bisa meraup omset hingga jutaan rupiah. Angkringan sangat digemari oleh anak muda karena jajanan yang dijual murah sesuai dengan kantong mahasiswa. Modalnya tidak terlalu banyak, apalagi jika makanan yang Anda tawarkan dibuat sendiri. Kendalanya adalah pola kerja yang terbalik karena warung ini buka di malam hari.

15. Konter Pulsa
Dengan bermodalkan beberapa ratus ribu saja Anda sudah bisa menjalankan bisnis pulsa ini. Kebutuhan pengguna handphone di era sekarang semakin meningkat. Selain untuk telpon, pulsa juga digunakan untuk isi ulang paket internet. Bisa dipastikan setiap hari pasti ada konsumen yang datang untuk membeli.

16. Dropship
Tidak punya banyak dana namun ingin menjalankan sebuah bisnis secara mandiri, kini ada solusinya yaitu dengan melakukan dropship. Jenis usaha modal Rp 1 juta ini hanya mengandalkan kemampuan promosi saja. Jadi Anda menjual barang milik orang lain tanpa perlu membelinya. Kuncinya Anda harus mengetahui jualan apa yang paling laku saat ini kemudian menjalin relasi dengan pemilik barang dengan modal hanya Rp 1 juta.

17. Menjual Gorengan
Usaha kecil yang satu ini bisa mendatangkan banyak omset setiap harinya. Dengan menjualnya di pinggir jalan pada sore hingga malam hari, pundi-pundi uang akan dihasilkan dengan mudah. Tetap pertahankan kualitas dan rasa gorengan agar pelanggan tidak lari ke tempat yang lain.

18. Bimbel
Usaha modal Rp 1 juta ini sangat cocok bagi Anda yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan. Waktunya sangat fleksibel dan tidak mengganggu pekerjaan utama. Kesulitannya saat mencari murid untuk pertama kali. Namun jika bimbel yang Anda dirikan sudah terkenal, siswalah yang akan datang untuk mendaftar dengan sendirinya.

19. Ternak Lele
Untuk memperoleh banyak keuntungan, dibutuhkan ketekunan dan keseriusan agar hasilnya lebih maksimal. Ternak lele menjadi salah satu bisnis yang sangat gampang dilakukan. Panen dapat dilakukan dalam jangka waktu 3 bulan dan omset yang Anda dapatkan bisa mencapai 3 kali lipat dari modal awal.

20. Penitipan Anak
Bila Anda memiliki rumah yang cukup luas dan bisa dipergunakan untuk tempat bermain sekaligus belajar sebaiknya manfaatkan untuk jasa penitipan. Modal utama adalah kemampuan mengerti keinginan anak agar mereka tidak mudah rewel.

21. Jual Sarapan
Beberapa karyawan kantoran tidak sempat memasak makanan untuk sarapan dan lebih senang membeli di penjual. Anda bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan menjual sarapan yang disajikan dalam kemasan siap makan. Menu yang ditawarkan juga harus bervariasi supaya konsumen tidak bosan.

22. Blogging
Menulis di blog nyatanya bisa mendatangkan uang dalam jumlah yang besar. Usaha modal Rp 1 juta dapat Anda mulai asalkan ada laptop atau pc untuk menulis. Selebihnya modal bisa dipakai untuk menyewa hosting, membeli domain, dan lain-lain untuk meningkatkan kualitas blog.

23. Antar Jemput Anak Sekolah
Kendaraan yang Anda miliki bisa dimanfaatkan untuk modal usaha antar jemput anak sekolah. Tentu saja Anda harus mendapatkan kepercayaan orang tua terlebih dahulu agar mau menggunakan jasa yang ditawarkan. Selalu tepat waktu dan perhatikan keselamatan anak-anak menjadi kuncinya.

24. Katering Anak
Banyak orang tua yang khawatir jika anaknya jajan sembarangan di sekolah. Sebab itulah bisnis katering anak ini cukup laris. Anda bisa memulainya dengan modal yang cukup ekonomis. Dibutuhkan keterampilan mendekor makanan agar terlihat menarik serta lucu supaya anak-anak mau memakannya.

25. Kursus Online
Tidak hanya toko, kursus ternyata juga bisa diakses secara online. Bagi Anda yang mempunyai keterampilan khusus tampaknya cocok menekuni bisnis ini. Dana yang dibutuhkan tidak banyak, hanya untuk keperluan promo dan akses internet.

Setelah mengetahui ke-25 usaha modal Rp 1 juta yang disebutkan diatas, tunggu apa lagi jangan ragu untuk memulai usaha sedini mungkin. Dibandingkan menjadi pegawai kantoran, bisnis tersebut jelas lebih menguntungkan karena dapat mendatangkan omset dalam jumlah ratusan juta hingga milyaran rupiah pertahunnya.
Baca Selengkapnya...

10 Cara Membuka Usaha Kosmetik Untung Jutaan buat Pemula

Wanita tidak bisa dilepaskan dari kosmetik. Karena sudah tabiat perempuan menginginkan berpenampilan cantik, rapi, bersih dan menarik. Khususnya ketika berada di depan orang yang dicintainya. Dengan demikian, ia menjadi pusat perhatian banyak orang. Untuk mendukung penampilan yang cantik dan menarik itu tentu saja tidak instant. Dimana membutuhkan proses waktu dan peralatan dan perlengkapan kosmetik yang mendukung. Seperti produk krim malam, alat make up, pencuci muka, moisturizer, vitamin, krim siang dan barang kecantikan lain. Sehingga kosmetik termasuk kebutuhan utama seorang wanita.

Prospek Bisnis Kosmetik
Untuk memiliki penampilan yang cantik dan bersih serta menarik, seorang wanita rela merogoh kocek dalam-dalam. Hal ini membuat bisnis kosmetik sangat menjanjikan untung besar. Prospek bisnis kosmetik sangat cerah untuk dijalankan saat ini dan di masa mendatang. Karena kosmetik merupakan kebutuhan utama seorang wanita. Dan wanita identik sekali dengan jiwa belanja yang menjadi tabiat dasarnya. Dan berdasarkan penelitian bahwa permintaan akan produk kecantikan di tanah air semakin meningkat setiap tahunnya.
bisnis kosmetik, usaha kosmetik, kosmetik, alat rias, cara usaha kosmetik, kosmetik wanita

10 Cara Membuka Usaha Kosmetik Untung Jutaan buat Pemula
Berikut ini 10 cara membuka usaha kosmetik untung jutaan buat pemula, antara lain:

1. Tempat usaha yang strategis
Lokasi memegang peranan penting dalam kesuksesan sebuah usaha. Begitupula jika anda ingin membuka usaha kosmetik pastikan membukanya di lokasi yang strategis. Seperti di pusat perbelanjaan, sekitar mall, dekat salon kecantikan, dan lain sebagainya. Jangan pernah membuka toko kosmetik di daerah yang banyak dilalui oleh kalangan pria seperti di dekat bengkel.

2. Target pasar
Usaha kosmetik yang anda jalankan harus jelas dalam membidik pangsa pasar. Apakah membidik kalangan wanita dewasa atau remaja atau ibu-ibu. Dengan target market yang jelas akan memudahkan anda untuk menyusun rencana pemasaran dan promosi.

3. Konsep usaha
Ada beragam konsep membuka usaha kosmetik. Seperti berupa toko kosmetik, waralaba kosmetik, stand kosmetik maupun usaha kosmetik di rumah. Untuk yang mempunyai modal kecil lebih baik memulai usaha kosmetik dari nol atau secara rumahan. Dengan cara membuka stand kosmetik. Seiring dengan modal keuangan yang dimiliki sudah besar maka anda bisa menyewa toko kosmetik skala besar di lokasi strategis.

4. Kualitas terbaik
Anda tidak boleh sembarang dalam menjual berbagai produk-produk kecantikan. Pastikan anda menjual produk kosmetik yang berkualitas baik dan aman. Sehingga konsumen merasakan kepuasan atas produk kecantikan yang sobat jual. Dengan demikian akan menjadi pelanggan. Di Indonesia banyak sekali produk kosmetik ternama yang berkualitas bagus antara lain :  Revlon, Chanel, Lorac, The Balm, YSL, MAC, Rimmel London, L’Real Paris dan Maybelline.

5. Usaha kosmetik online di rumah
Untuk mengembangkan pangsa pasar, anda tidak bisa mengandalkan berjualan kosmetik secara offline dengan membuka toko kosmetik di tempat strategis. Anda perlu menjangkau lebih banyak konsumen dengan mendirikan toko online kosmetik. Ada banyak pengusaha wanita di tanah air yang sukses mengembangkan bisnis kosmetik dengan  toko online. Penghasilan yang didapatkan hingga puluhan juta rupiah perbulan.

Ada banyak kelebihan dari membuka toko kosmetik online antara lain : tidak perlu menyewa ruangan yang mahal, hemat waktu, mudah pengelolaan, lebih praktis, biaya tenaga karyawan yang minim, pangsa pasar ke seluruh dunia dan lain sebagainya. Cara memulai bisnis kosmetik online sangat mudah. Anda bisa membuat toko online kosmetik secara gratis di blogspot maupun yang berbayar. Namun penulis menyarankan untuk membuka toko kosmetik online di blog berbayar agar terlihat profesional dan dapat dipercaya.

6. Pemasaran yang efektif
Untuk mempromosikan dan memasarkan barang kosmetik, anda bisa memanfaatkan media sosial seperti instagram, youtube, google plus, twitter, facebook, market place, blog, line, whatsapp, dan lain-lain. Untuk marketplace, anda bisa menggunakan olx, shope, bukalapak, tokopedia, lazada dan marketpplace lain yang terpercaya.

7. Persiapan modal usaha
Dalam membuka usaha kosmetik memerlukan yang namanya modal usaha. Yang terdiri dari modal investasi yang meliputi pembelian etalase toko kosmetik, komputer, meja, kursi dll. Dan modal operasional seperti biaya listrik bulanan, gaji karyawan, sewa lokasi usaha di tempat strategis dan untuk pembelian produk-produk kecantikan yang terjamin kualitasnya.

8. Perijinan usaha kosmetik
Untuk menjamin legalitas usaha tak ada salahnya anda mengurus surat perijinan usaha kosmetik. Supaya bisnis kosmetik anda dipercaya oleh orang lain dan mempunyai kredibilitas sangat baik. Jangan sampai usaha toko kosmetik yang anda miliki tidak dilengkapi dengan surat ijin usaha kosmetik karena sewaktu-waktu bisa ditutup secara paksa oleh pemerintahan daerah setempat.

9. Persiapan karyawan
Untuk menjalankan sebuah usaha toko kosmetik diperlukan karyawan yang bertugas melayani konsumen. Anda bisa melatihnya dengan berbagai pengenalan terhadap produk kecantikan. Terapkanlah sistem gaji bulanan sesuai UMR. Jika omset penjualan meningkat maka berikanlah bonus yang layak.

10. Rajin berpromosi, kerja keras dan pantang menyerah
Dengan tingkat persaingan bisnis kosmetik yang sangat tinggi membuat anda mesti bekerja keras dalam mengembangkan usaha toko kosmetik anda. Salah satu caranya adalah dengan rajin berpromosi secara online dan offline. Selain itu, berbagai kendala dan hambatan yang anda alami selama membuka toko kosmetik jangan membuat anda menyerah. Sebab kalau menyerah maka tidak ada lagi kesempatan bagi anda untuk sukses dalam usaha kosmetik.

Untung Besar dari Usaha Waralaba Toko Kosmetik
Ada dua cara memulai bisnis kosmetik yaitu menggunakan brand sendiri maupun bergabung dengan waralaba kecantikan yang sudah terkenal misalkan The Body Shop. Namun bagi seorang pemula sangat dianjurkan untuk bergabung sebagai mitra waralaba kosmetik yang sudah terkenal dan mempunyai kredibilitas sangat baik di masyarakat. Sehingga usaha kosmetik bisa langsung sukses dan menguntungkan dengan untung jutaan.

Banyak sekali kelebihan dan keunggulan membuka usaha waralaba kosmetik antara lain mempunyai sistem yang sudah teruji berhasil, mempunyai basic pelanggan yang besar, resiko kegagalan usaha kosmetik sangat kecil, masalah pemasaran dan manajemen usaha didampingi oleh manajemen waralaba pusat, dll. Namun yang menjadi kekurangan bisnis waralaba kosmetik adalah biaya investasi yang harus dikeluarkan sangat besar hingga ratusan juta rupiah. Apalagi waralaba kecantikan yang sudah populer dan tersohor di dunia.

Analisis Usaha Kosmetik di Kampung
Berdasarkan analisa penulis di lapangan usaha kosmetik di kampung sangat menjanjikan untung besar. Dikarenakan tingkat persaingan usaha yang masih sangat lemah. Namun untuk membuka usaha kosmetik di kampung terpencil harus disesuaikan dengan karakteristik masyarakat kampung yang mempunyai tingkat daya beli sangat rendah. Oleh sebab itu, pastikan anda menjual produk-produk kecantikan di kampung dengan harga murah yang terjangkau bagi kalangan masyarakat pedesaan.

Di desa penulis sendiri ada seorang ibu rumahtangga yang membuka usaha toko kosmetik secara rumahan dan keliling dari rumah ke rumah. Penghasilan yang didapatkan lumayan besar dalam rangka membantu perekonomian keluarga. Dengan pelayanan terbaik yang memuaskan konsumen membuat pelanggannya semakin bertambah setiap hari.

Tips Sukses Usaha Kosmetik
Anda bisa dengan mudah melihat contoh toko kosmetik yang ramai pelanggan dan yang sepi pembeli. Lalu apa yang membuat sebuah usaha toko kosmetik laris manis dan sepi pembeli. Hal ini disebabkan banyak faktor. Berikut ini tips sukses usaha kosmetik di rumah yang laku keras dan dipenuhi pelanggan, antara lain:

1. Pelayanan baik
Anda tidak bisa melayani konsumen dengan seenaknya. Mereka punya hati dan perasaan. Untuk menarik banyak pelanggan salah satu cara yang bisa ditempuh adalah melayani konsumen dengan baik. Seperti melayani konsumen dengan sikap ramah, murah senyum, pelayanan cepat, senang membantu, bersahabat, supel dan lain sebagainya.

2. Harga lebih murah
Di desa penulis ada tiga gerai usaha toko kosmetik. Namun yang paling laris dan selalu dipadati oleh pembeli adalah gerai usaha kosmetik yang menjual berbagai produk kecantikan dengan harga yang lebih murah dari pesaing. Mereka mendapatkan pasokan produk kosmetik dari distributor besar sehingga mendapatkan harga yang lebih murah.

3. Lokasi strategis
Tips sukses bisnis kosmetik lainnya adalah berada di lokasi yang sangat strategis. Sehingga mudah dijangkau dan dilihat oleh banyak orang. Ciri lokasi usaha toko kosmetik yang strategis adalah berada di pusat keramaian, dekat pusat perbelanjaan dan di sekitar pusat keramaian wanita dan ibu-ibu rumahtangga.

4. Modal usaha yang mencukupi
Dalam membuka usaha kosmetik skala besar maupun skala kecil-kecilan pastinya membutuhkan modal uang yang cukup besar untuk biaya operasional dan biaya investasi. Namun jika anda tidak mempunyai modal untuk membuka usaha toko kosmetik maka anda bisa mencari pinjaman modal usaha ke anggota keluarga, sanak kerabat, tetangga, investor, teman dan sahabat, dan kenalan anda lainnya.

5. Menghemat pengeluaran
Pada awal usaha kosmetik untuk menekan biaya pengeluaran maka anda tidak usah merekrut karyawan. Cukup anda sendiri karyawannya dibantu isteri. Selain itu, apabila sobat mempunyai rumah yang berada di tempat strategis maka anda bisa menjadikan teras atau halaman rumah sebagai stand usaha kosmetik anda.
Baca Selengkapnya...

Rincian Biaya Modal Usaha Alat Bangunan hingga Buka

Saat ini usaha toko bahan dan alat-alat bangunan mudah kita jumpai. Apalagi usaha toko bangunan yang baru terus bermunculan baik yang bermodal kecil sampai besar. Sehingga membuat persaingan bisnis ini semakin ketat. Sekarang saja telah banyak hadir franchise toko bangunan, swalayan dan supermarket alat bangunan di berbagai daerah di Indonesia. Pertanyaannya kenapa masih banyak orang memilih untuk mendirikan usaha toko bangunan? Jawabannya ternyata usaha toko bangunan masih menjanjikan keuntungan yang besar bagi pelaku usahanya.

Kelemahan Usaha Toko Alat Bangunan
Adapun kekurangan dari membuka usaha toko alat dan bahan bangunan adalah modal yang dibutuhkan lumayan besar. Apalagi harga alat-alat dan bahan-bahan bangunan cukup tinggi dan senantiasa naik. Akan tetapi, apabila toko alat bangunan anda  telah memiliki banyak pelanggan dan konsumen maka perputaran uang berlangsung lancar. Dan masalah modal bukan lagi hal yang memberatkan. Anda bisa memperoleh barang dari supplier dengan sistem jatuh tempo. Dimana kita melakukan pembayaran di belakang sesuai kemampuan dan  kesepakatan.

Kelemahan lain dari membuka usaha toko bangunan adalah tingkat persaingan usaha yang sangat tinggi. Sehingga diperlukan berbagai inovasi dan strategi supaya toko alat bahan bangunan sobat laku keras. Pangsa pasar yang luas menjadi terbagi bagi dengan banyaknya jumlah toko bangunan. Sehingga anda harus mendirikan toko bahan dan alat bangunan yang berbeda dari pesaing. Misalkan barang yang komplit, harga lebih murah dengan kualitas bagus, dll. Semua itu dilakukan sebagai upaya memenangkan persaingan usaha.
bisnis alat bangunan, usaha alat bangunan, toko bangunan, alat bangunan, palu, kunci inggris, obeng

Keuntungan Usaha Toko Bangunan
Berikut ini beberapa keuntungan apabila seseorang membuka usaha toko bangunan, antara lain:

▪ Penghasilan Besar
Hal ini tak terlepas dari meningkatnya pembangunan perumahan di perkotaan hingga pedesaan yang sedang berkembang. Bukan hanya marak proyek pembangunan perumahan tapi juga  pembangunan dan perbaikan jalan, jembatan, gedung, dan  sarana umum. Untuk melaksanakan proyek-proyek tersebut membutuhkan berbagai alat dan bahan bangunan seperti semen, batu bata, batako, kayu dll sehingga usaha toko bangunan laris manis.

▪ Tahan Lama
Inilah yang menjadi kelebihan utama  dari bisnis toko bahan bangunan  yaitu barang yang dijual tahan lama. Tidak  seperti usaha dalam bidang kuliner yang produknya memiliki masa  kadaluarsa dan tidak tahan lama. Sehingga membuka usaha toko bangunan, anda tidak perlu khawatir barang jadi busuk atau rusak. Barang  tetap awet. Anda tidak akan rugi bisnis toko bangunan sebab barang tetap utuh dan bisa dijual dimanapun dan kapanpun. Atas kenyataan ini  usaha toko bangunan termasuk jenis bisnis yang selalu menguntungkan, tahan lama dan anti rugi.

▪ Harga Selalu Naik
Kelebihan lain yang menjadikan usaha toko bangunan menguntungkan adalah harga barang atau alat bangunan yang dijual cenderung mengalami kenaikan harga  seiring bertambah waktu. Anda bisa menjual alat dan bahan bangunan stok lama dengan harga baru sekarang yang sedang naik. Tentu ini menguntungkan sekali bagi para pengusaha toko bangunan. Sehingga tak aneh jika saat ini usaha toko bangunan sudah menjamur di berbagai sudut kota dan desa dengan pangsa pasar tertarget dan lebih spesifik.

Bisnis Toko Alat Bangunan
Apa yang membedakan usaha dengan bisnis? Tentu saja bisnis melayani semakin banyak orang. Sedangkan usaha toko bangunan hanya melayani sebagian orang di  kawasan tertentu. Inilah yang menjadikan usaha toko bahan bangunan bisa menjadi peluang usaha yang sangat menjanjikan. Dikarenakan bisa dikembangkan menjadi bisnis yang lebih besar. Apalagi kehadiran dunia online mendukung perkembangan usaha toko bangunan.

Apabila anda telah membuka usaha toko alat bangunan dan sudah berjalan lancar dan menguntungkan serta laris manis maka anda bisa membuka cabang usaha toko alat dan bahan bangunan milik sobat di daerah lain. Dan didukung dengan membuat toko online alat bangunan di bukalapak, tokopedia, blog, website dll. Sehingga keuntungan bisa berlipat ganda.

Rincian Biaya Modal Usaha Alat Bangunan hingga Buka
Setelah mengetahui betapa banyak keuntungan dan kelebihan dari membuka usaha toko  bangunan, mungkin banyak orang bertanya-tanya berapa modal usaha yang dibutuhkan untuk mendirikan toko bangunan dari awal sampai siap berdiri. Modal usaha untuk buka toko bangunan di awal bagi pemula membutuhkan modal besar. Namun seiring berjalan waktu dan makin dipercaya oleh pihak supplier bahan bangunan maka modal usaha bisa didapatkan dengan mudah dan tanpa modal. Tugas anda memperbanyak orderan sebanyak-banyaknya.

Modal usaha toko alat dan bahan bangunan bukan semata uang untuk pembelian modal awal alat-alat dan bahan bahan bangunan. Tapi juga niat kuat untuk mewujudkan mimpi anda memiliki toko bangunan yang berhasil untung, strategi usaha yang bagus, jaringan penjualan, dll.

Untuk menerangkan  lebih lengkap, berikut ini rincian biaya modal usaha alat bangunan hingga buka, antara lain:

1. Belanja bahan bahan bangunan seperti semen, pasir dll sekitar Rp 200 juta

2. Belanja alat-alat bangunan seperti paku, cat, besi dan lainnya Rp 150 juta

3. Gaji karyawan perbulan Rp 1 juta

4. Sewa lokasi usaha Rp 9 juta per tahun

5. Sarana transportasi seperti motor tiga roda, mobil, truk harga Rp 140 juta

6. Etalase  Rp 1 juta

Estimasi perhitungan total biaya modal usaha alat bangunan hingga buka sebesar Rp 501 juta. Untuk menghemat pengeluaran, anda bisa membuka usaha toko bahan bangunan secara rumahan asalkan berada di tempat strategis seperti pinggir jalan yang ramai oleh lalu lintas warga.

Analisa Usaha Toko Bangunan
Membuka sebuah bisnis kadang membuat harapan seseorang terlampau tinggi. Namun kenyataan berbanding dengan harapan. Hal itu berlaku pula bagi anda yang mendirikan usaha toko bangunan yang baru. Sebagai pemula usaha toko alat  bangunan anda mungkin masih sepi pelanggan dan konsumen. Hal ini masih wajar karena belum banyak orang yang mengenal bisnis anda. Selain itu, para konsumen lebih memilih keperluan bahan bangunan di toko bangunan yang sudah berdiri sejak lama.

Ekspektasi besar dari sebuah bisnis toko bangunan seringkali membuat seseorang lupa diri. Kenyataan bisa berbeda. Penghasilan besar yang diidamkan justeru sulit diraih dari usaha toko bahan bangunan. Sedangkan orang lain begitu mudah  dan cepat dalam membangun sebuah bisnis. Hal ini tak terlepas dari beberapa sebab. Seperti faktor modal usaha yang besar atau kuat.

Namun mempunyai modal besar tidak ada jaminan usaha toko bangunan akan berhasil. Tapi hanya mempermudah dan mempercepat  keberhasilan. Sebuah usaha bangunan bisa sukses dengan modal kecil. Suatu kesuksesan dalam sebuah bisnis bersifat kompleks yang terdiri dari struktur sangat kompleks. Ada banyak segi yang harus dikuasai dan dibangun dengan sukses. Anda tidak bisa mengabaikan satu aspek jika ingin bisnis anda sukses.

Mungkin usaha toko bahan bangunan anda mengalami masa laris manis di minggu pertama. Tapi di minggu kedua, usaha toko alat bahan bangunan sepi pembeli. Hal ini wajar di awal usaha banyak orang yang ingin merasakan pengalaman belanja di toko bangunan anda. Untuk anda yang mengalami nasib sepi pembeli jangan cemas. Anda bisa meraih kesuksesan dari toko bangunan. Sebab untuk sukses selamanya dalam bisnis apapun memerlukan proses, waktu, dan keahlian yang harus dikuasai dalam jangka waktu lama.

Berdasarkan fakta yang ada di lapangan, usaha toko bangunan akan menghadapi masa sepi pembeli atau masa sulit di tahun pertama hingga tahun ketiga. Inilah yang  membuat sebagian pelaku bisnis toko bahan bangunan yang tidak kuat mental menderita gulung tikar di awal usaha. Sebaliknya, bagi orang yang kuat mental di tahun keempat bisa merasakan nikmatnya keuntungan bisnis toko bahan bangunan.

Cara Mengatasi Usaha Toko Bahan Bangunan Sepi Pembeli
Jika anda mengalami usaha toko alat bangunan anda sepi pembeli maka ada beberapa cara yang bisa sobat lakukan, antara lain:

▪ Tidak putus asa
Inilah hal paling penting dalam membuka toko bangunan. Sepi pembeli jangan membuat sobat putus asa. Salah satu cara mengatasi rasa putus asa dalam berbisnis yang sepi pembeli adalah bersabar dan mengetahui bahwa anda tidak sendiri. Banyak orang yang mengalaminya. Dan itu sudah hukum alam terjadi di bisnis apapun jika sebuah usaha mengalami masa sepi pembeli di awal usaha. Teruslah berjuang sampai anda mampu melewati proses ini.

▪ Jemput Bola
Anda bisa melakukan teknik jemput bola untuk membuat bisnis anda berkembang. Anda tidak bisa diam diri. Anda bisa mulai mencari sebanyak mungkin kontraktor, developer, mandor, tukang bangunan yang terdapat di daerah anda untuk bekerjasama dalam penyediaan bahan dan alat bangunan.

▪ Memperluas Pasar
Apabila sobat merasakan persaingan bisnis toko alat dan bahan bangunan di daerah anda sudah sangat ketat maka anda bisa mencari pangsa pasar di luar wilayah anda yang jauh yang masih bisa anda jangkau dan layani dengan baik dengan memperhitungkan biaya tansportasi. Selain itu, anda bisa melakukan promosi usaha toko bangunan yang lebih gencar seperti penyebaran brosur, pemasangan spanduk, plang reklame, dll di sekitar pangsa pasar yang dibidik. Hal ini berguna untuk mengenalkan bisnis anda. Berikan informasi mengenai keberadan  bisnis toko bahan bangunan anda beserta alamat lengkap, no kontak yang bisa dihubungi dan denah lokasi.

Tips Sukses Membuka Usaha Toko Alat Bangunan
Untuk mendirikan usaha toko bahan dan alat bangunan yang sukses tidak semudah membalikkan telapak tangan.  Berikut ini kumpulan tips sukses membuka usaha toko alat dan bahan bangunan, antara lain:

▪ Lokasi Strategis
Anda tidak bisa mendirikan toko bahan dan alat bangunan di sembarang tempat. Anda harus membuka usaha toko bangunan di tempat strategis dan melakukan survey kelayakan usaha toko bangunan di suatu tempat dengan mempertimbangkan pangsa pasar yang ada berapa besar, jumlah pesaing dan lain sebagainya. Tempat strategis bagi usaha toko bahan dan alat bangunan adalah sekitar perumahan atau permukiman warga yang padat penduduk, di daerah yang belum ada pesaing, dll. Sebab biasanya konsumen membeli bahan dan alat bangunan di toko bangunan terdekat.

▪ Lebih Unggul
Sebenarnya cara termudah untuk membuka usaha toko bangunan yang langsung sukses dan laku keras adalah mendirikan toko alat bahan bangunan yang lebih besar ukurannya, lebih lengkap barangnya, dan lebih murah harga barangnya. Karena psikologi pembeli lebih memilih untuk belanja alat dan bahan bangunan di tempat yang lebih lengkap, lebih luas, lebih nyaman dan harga lebih murah.
Baca Selengkapnya...

Rincian Biaya Modal Usaha Gorengan dan Keuntungannya

Jika mendengar kuliner gorengan apa yang terlintas dalam pikiran anda? Enak, renyah dan lezat. Itulah sebagian yang mungkin dipikirkan oleh sobat. Gorengan sudah dikenal orang sejak lama sebagai makanan jajanan yang digemari banyak kalangan. Dari anak-anak, remaja, orang dewasa, balita dan lanjut usia menyukai gorengan. Anda dapat dengan mudah menjumpai berbagai gerai usaha jualan gorengan baik di sudut kota maupun desa dengan menggunakan konsep gerobak kaki lima maupun kios gorengan.

Prospek Usaha Gorengan
Prospek bisnis gorengan saat ini masih menjanjikan. Mengingat pangsa pasar yang sangat besar. Walaupun banyak pesaing, pangsa pasar masih terbuka luas. Anda bisa melakukan bisnis usaha gorengan dengan membidik pangsa pasar masyarakat umum, kalangan pelajar, anak sekolah, mahasiswa, karyawan dan ibu rumah tangga. Usaha jualan gorengan terbukti sangat laku keras di kota maupun pedesaan yang terpencil sekalipun.

Kuliner gorengan sangat cocok dinikmati ketika sedang berkumpul bersama anggota keluarga, teman dan sahabat. Bahkan ketika sedang menonton televisi, anda bisa menikmati gorengan. Dan kebanyakan orang ketika perut lapar ide makanan yang harus dibeli sebagai teman nasi adalah gorengan. Bisnis kuliner gorengan sudah ada sejak lama dan makin populer. Untuk membuka usaha gorengan bisa dimulai dengan modal kecil. Tapi potensi keuntungan sangat besar. Melihat pangsa pasar yang luas. Gorengan termasuk jajanan anak sekolah paling laris saat ini.
bisnis gorengan, usaha gorengan, usaha goreng pisang, bisnis gorengan unik, gorengan, goreng pisang

Untuk membuat aneka gorengan sebenarnya sangat mudah bagi ibu rumahtangga yang pandai memasak. Namun di tengah jaman modern yang serba praktis ini membuat sebagian besar ibu rumahtangga tidak sempat untuk membuat gorengan. Mereka lebih memilih untuk membeli gorengan dengan harga yang terjangkau. Sehingga sangat tepat rasanya jika anda membuka usaha gorengan secara rumahan maupun di lokasi strategis lainnya. Anda bisa memulai bisnis gorengan secara sampingan maupun utama.

Rincian Biaya Modal Usaha Gorengan dan Keuntungannya
Melihat betapa menggiurkan keuntungan dari bisnis gorengan mungkin membuat anda tertarik untuk menekuni usaha jajanan tersebut. Berikut ini rincian biaya modal usaha gorengan dan keuntungannya, antara lain:

Biaya Investasi:
1. Pembelian peralatan dan perlengkapan usaha gorengan yang meliputi kompor, wajan, sendok, panci, wadah, tabung gas elpiji 3 kg, gerobak dorong atau booth yang didesain sangat menarik, bahan baku dan alat pendukung lainnya. Biaya pembelian peralatan dan perlengkapan usaha gorengan sekitar Rp 5 juta.
2. Pembelian gerobak
Fungsi gerobak atau booth adalah untuk memajang aneka gorengan yang anda jual. Pastikan gerobak yang anda miliki dalam keadaan bersih selalu dengan desain sangat menarik dan warnanya yang bisa membangkitkan minat beli masyarakat terhadap berbagai gorengan yang anda jual. Anda bisa membeli gerobak bekas untuk menghemat biaya pengeluaran. Atau sobat bisa membuat sendiri gerobak. Adapun harga gerobak sebesar Rp 1 juta.

Total biaya investasi yang dibutuhkan untuk membuka usaha gorengan sebesar Rp 6 juta.

Biaya Operasional:
1. Belanja bahan baku
Untuk pembelian bahan baku gorengan meliputi tepung terigu, pisang, gula pasir, garam, minyak goreng, wortel, kol, kecambah atau toge, bihun, mentega, bumbu masako dan royco, kentang, cabe rawit, tahu sumedang, ubi, tepung tapioka dan lain sebagainya. Biaya yang dibutuhkan sekitar Rp 500 ribu.
2.Biaya beli isi tabung gas elpiji 3 kg sebesar Rp 25 ribu
3.Biaya tak terduga Rp 75 ribu

Maka perkiraan biaya operasional usaha gorengan sebesar Rp 600 ribu.

Dengan catatan, hal ini berlaku bagi anda yang mendirikan usaha gorengan secara kecil-kecilan, kaki lima dan rumahan. Sehingga tidak perlu menyewa lokasi usaha. Apabila dalam satu hari sobat dapat menjual 300 buah gorengan maka omset kotor yang didapatkan sebesar Rp 150.000 per hari (Rp 500 x 300 buah). Dikalikan satu bulan atau 30 hari maka omset kotor perbulan sekitar Rp 4.500.000 (150.000 x 30). Keuntungan bersih = omset kotor dikurangi biaya operasional. Maka keuntungan bersih usaha gorengan sebesar Rp 3,9 juta per bulan. Bagaimana lumayan bukan?

Jualan Gorengan yang Menguntungkan
Namun tidak selamanya usaha gorengan menguntungkan. Ada saatnya bisnis gorengan merugi. Disebabkan kuliner gorengan mempunyai daya tahan yang tidak terlalu lama. Jika tidak terjual pada hari ini maka gorengan tidak bisa dijual untuk keesokan hari. Jika banyak gorengan yang tidak terjual pada masa sekarang maka anda akan mengalami yang namanya rugi. Untuk mengantisipasi tersebut dan merubah menjadi usaha jualan gorengan yang menguntungkan, salah satu yang bisa sobat lakukan adalah mencari sebanyak mungkin tenaga penjual.

Untuk meningkatkan keuntungan usaha gorengan pastinya anda harus menjual sebanyak mungkin gorengan. Dan anda tidak mungkin bisa menjual aneka gorengan dalam jumlah banyak hanya mengandalkan tenaga dan waktu sendiri. Anda harus merekrut tenaga penjual gorengan lainnya seperti tenaga pedagang gorengan keliling, menitipkan di sejumlah warung dan kantin dekat sekolah dll.

Selain membuka usaha gorengan secara kaki lima menggunakan gerobak, anda bisa memulai usaha jualan gorengan menggunakan sepeda motor, sepeda, maupun mobil pick up terbuka. Perluasan pangsa pasar perlu dilakukan. Tak ada salahnya anda mencoba membuka usaha jualan gorengan di pusat perbelanjaan seperti mall, pusat restoran mewah, dan lain sebagainya. Anda tidak perlu takut usaha gorengan anda akan sepi pembeli. Karena bisnis cemilan ini tidak pernah mengalami yang namanya sepi pembeli. Tetapi akan terus menguntungkan dan laris manis dibeli para konsumen.

Cara Memulai Usaha Gorengan Unik dan Modern
Bagi anda yang tertarik membuka bisnis gorengan modern dan terlaris, berikut ini cara memulai usaha gorengan unik dan modern, antara lain:

▪ Lokasi Usaha Gorengan
Untuk lokasi usaha jualan gorengan pastikan berada di daerah strategis yang mudah dilihat dan dijangkau banyak orang. Seperti di dekat permukiman warga yang padat penduduk, dekat pusat keramaian dan lain-lain. Anda bisa membuka bisnis gorengan di halaman rumah jika letak rumah sobat berada di tempat strategis.

▪ Menyediakan etalase atau gerobak
Gerobak berfungsi untuk menunjukkan keberadaan bisnis gorengan yang sedang anda jalankan. Harga gerobak gorengan unik saat ini sangat terjangkau dikisaran harga Rp 2 jutaan. Dalam gerobak menyediakan berbagai gorengan dengan dilengkapi kantong plastik hitam untuk mengemas gorengan yang dibeli oleh pelanggan.

▪ Mempersiapkan Peralatan
Untuk membeli peralatan memasak gorengan seperti kompor gas, tabung gas elpiji 3 kg, wadah, dan lain sebagainya tentu membutuhkan biaya modal yang tidak sedikit. Untuk menghemat biaya modal usaha gorengan, sobat bisa menggunakan peralatan masak yang sudah anda miliki di dapur. Seperti kompor, tabung gas elpiji 3 kg, wajan besar, serok, panci, wadah dan lain sebagainya.

▪ Menguasai Keterampilan Membuat Aneka Gorengan Unik
Setelah semuanya tersedia dengan lengkap baik itu lokasi usaha, gerobak, peralatan memasak dan bahan baku, langkah selanjutnya adalah membuat berbagai macam gorengan unik dan modern. Anda bisa menguasai keterampilan membuat aneka gorengan unik dan lezat dengan cara belajar kepada pengusaha gorengan yang telah sukses, belajar melalui buku cara memasak, mengikuti kursus pelatihan cara membuat aneka gorengan unik dan lezat.

Cara Jualan Gorengan Biar Laris Pelanggan
Untuk membuka usaha gorengan di kota maupun desa tidaklah mudah. Disebabkan persaingan dalam bisnis ini sangat ketat. Anda sangat gampang menemukan gerai usaha yang berjualan gorengan baik secara keliling atau menggunakan gerobak kaki lima. Usaha gorengan biasanya buka pada waktu pagi hari. Namun bisa pula gerai usaha gorengan buka pada waktu sore hari.

Bagi anda yang tertarik membuka usaha gorengan, berikut ini cara jualan gorengan biar laris pelanggan, antara lain:

▪ Harga murah
Salah satu hal yang menjadi daya tarik pembeli adalah harga gorengan yang murah. Namun bukan berarti murahan. Anda bisa membuat gorengan berkualitas baik dengan rasa yang enak dengan harga sesuai pasaran atau kalau bisa lebih murah sedikit dari harga pasaran. Hal ini berguna untuk menarik minat banyak pembeli. Karena pangsa pasar usaha gorengan bukan hanya kalangan karyawan yang memiliki penghasilan tapi bisa juga kalangan pelajar, mahasiswa dan pengangguran yang memiliki uang terbatas sekali.

▪ Rasa yang Enak
Namanya juga usaha gorengan maka anda harus memperhatikan dalam masalah rasa. Pastikan gorengan yang anda jual memiliki rasa yang enak dan lezat serta pas di lidah banyak orang. Sehingga membuat para konsumen ketagihan membeli aneka gorengan di lapak anda. Mereka puas atas rasa gorengan yang anda buat. Kemudian menjadi pelanggan setia.

▪ Bentuk Gorengan
Saat ini menyikapi kenaikan harga berbagai bahan dasar gorengan membuat usaha gorengan terimbas dampaknya. Dari keuntungan yang lumayan besar perhari menjadi berkurang sedikit. Untuk meningkatkan keuntungan bersih, para penjual gorengan seringkali membuat gorengan dengan bentuk kecil. Sehingga ada yang dinamakan usaha jualan gorengan mini yang imut dengan harga Rp 500. Namun jika anda ingin jualan gorengan laris manis maka anda harus mempertahankan bentuk gorengan sesuai pasaran dan umum.

▪ Pelayanan Baik
Cara jualan gorengan biar laris pelanggan lainnya adalah melayani pembeli seramah mungkin. Dengan demikian, pembeli merasa senang atas pelayanan yang diberikan. Sehingga di lain waktu, mereka bersedia membeli gorengan lagi di gerai bisnis gorengan anda. Bagaimana anda tertarik berbisnis gorengan?
Baca Selengkapnya...

Rincian Biaya Modal Usaha Toko Grosir Plastik hingga Buka

Kebutuhan manusia terhadap plastik sangat tinggi. Mengingat plastik sering digunakan untuk berbagai keperluan. Seperti membungkus makanan. Plastik merupakan benda yang diperlukan sekali oleh seluruh manusia di jaman modern saat ini. Hal inilah yang membuat usaha toko grosir plastik sangat menguntungkan dan memiliki prospek cerah. Anda bisa membuka gerai usaha toko grosir plastik di daerah anda.

Analisa Usaha Grosir Toko Plastik
Usaha grosir toko plastik menyediakan plastik berbagai jenis dan ukuran. Seperti kantong plastik kresek ukuran kecil, sedang  dan ukuran besar, plastik bening untuk membungkus makanan dengan berbagai ukuran, styrofoam pembungkus makanan, plastik hitam, solasiban dan berbagai barang lainnya yang terbuat dari plastik. Dari usaha berjualan plastik saja seseorang bisa jadi kaya raya.

Usaha grosir toko plastik disebut sebagai bisnis yang sangat menjanjikan karena permintaan pasar terhadap plastik kemasan sangat tinggi. Misalkan usaha minimarket waralaba seperti indomaret, alfamart, yomart dan lain-lain menghabiskan ribuan kantong kresek perhari. Sehingga dari satu minimarket membutuhkan pasokan kantong kresek dalam jumlah besar setiap hari.
usaha toko grosir, bisnis toko grosir plastik, modal usaha grosir, grosir plastik, plastik

Ini belum ditambah dengan warung dan toko kelontongan yang juga memerlukan pasokan kantong kresek dalam jumlah besar. Lalu industri kecil dan menengah membutuhkan plastik untuk mengemas kuliner yang dibuatnya. Seperti usaha kuliner makanan ringan. Dimana jumlah plastik yang dibutuhkan sangat besar. Hal ini semakin menunjukkan bahwa usaha grosir toko plastik begitu prospektif.

Anda tidak akan rugi membuka bisnis grosir toko plastik. Karena barang yang dijual yaitu plastik bersifat awet. Ia tidak mengenal kadaluarsa dan tidak mudah rusak. Jika barang tak terjual maka bisa dijual keesokan hari atau sampai kapanpun hingga laku. Dan seiring berjalan waktu, harga plastik terus mengalami kenaikan. Sehingga sangat tepat bagi anda untuk membuka usaha grosir toko plastik sebagai bisnis anti rugi dan anti krisis yang tak mengenal musim.

Rincian Biaya Modal Usaha Toko Grosir Plastik hingga Buka
Sekarang yang menjadi bahan pertanyaan berapa sih modal yang dibutuhkan untuk membuka usaha grosir toko plastik dari awal hingga berdiri. Untuk lebih terperinci, berikut ini rincian biaya modal usaha toko grosir plastik hingga buka, antara lain:

Biaya Investasi Awal:
1. Etalase Rp 1 juta
2. Rak Rp 600 ribu
3. Biaya tak terduga Rp 400 ribu

Total biaya investasi sebesar Rp 2 juta.

Biaya Operasional:
1. Belanja plastik berbagai warna, jenis dan ukuran Rp 10 juta
2. Gaji karyawan Rp 700 ribu
3. Biaya transportasi Rp 100 ribu
4. Biaya listrik, air bulanan Rp 100 ribu
5. Biaya lain-lain Rp 300 ribu

Total biaya operasional sebesar Rp 11.200.000 perbulan.

Dari sini jelas bahwa biaya modal membuka usaha grosir toko plastik sangatlah besar. Anda bisa mencari bantuan tambahan modal usaha melalui pinjaman dari investor atau bank syariah. Dimana sobat terlebih dahulu membuat proposal usaha toko plastik. Adapun contoh proposal usaha grosir toko plastik bisa anda menemukannya di Google.

Cara Memasarkan Plastik
Adapun cara memasarkan produk plastik beserta produk turunannya sangat mudah. Berikut ini cara enteng memasarkan barang plastik bagi pemula, antara lain:

1. Memasok ke toko atau warung
Ada banyak toko atau warung sembako atau kelontongan di daerah anda. Anda bisa memasok berbagai jenis plastik seperti kantong kresek untuk kebutuhan warung atau toko tersebut. Bahkan mereka bisa menjual lagi plastik yang sobat jual.

2. Memasok ke industri makanan dan minuman
Industri rumah tangga kuliner seperti kerupuk, seblak, sistik hingga gorengan membutuhkan kantong plastik. Anda bisa menawarkan jenis plastik yang sobat jual kepada para pengusaha makanan atau penjual makanan keliling. Berikanlah harga yang lebih murah dari harga pasaran supaya mereka bersedia membeli plastik dari anda.

3. Berjualan secara online
Perlu sekali anda menguasai cara berjualan plastik secara online. Karena ini bertujuan untuk memperluas pangsa pasar yang ada. Dengan berjualan plastik secara online maka pangsa pasar yang ditarget bisa sangat luas. Bukan hanya dari dalam kota tapi hingga luar kota, luar provinsi, luar pulau hingga ke mancanegara.

Cara Memulai Usaha Grosir Toko Plastik
Melihat fakta di lapangan bahwa peluang bisnis toko plastik sangat menggiurkan disebabkan pangsa pasar yang luas dan keuntungan besar secara rutin membuat banyak orang menjalankan usaha ini. Namun di sebagian tempat, bisnis grosir plastik belum ada pesaing. Sehingga anda layak menjalankan usaha grosir toko plastik secara rumahan maupun sampingan. Apalagi jenis plastik merupakan barang yang tidak akan pernah kadaluarsa dan selalu awet.

Berikut ini langkah-langkah cara memulai usaha grosir toko plastik dari awal hingga buka, antara lain:

1. Persiapan modal
Untuk membuka usaha grosir plastik diperlukan modal usaha yang cukup besar. Yang meliputi sewa lokasi usaha di daerah strategis, belanja berbagai ukuran dan jenis plastik, beli etalase sebagai tempat display barang, rak untuk penyimpan plastik berdasarkan golongan, jenis dan ukuran. Perkiraan biaya modal usaha grosir toko plastik sebesar Rp 20 juta.

2. Menentukan harga plastik
Jika di daerah anda sudah ada usaha toko grosir plastik maka anda bisa saja membuka usaha grosir plastik secara berdekatan di wilayah yang sama. Karena pangsa pasar sangat luas sehingga tidak ada yang dirugikan. Bahkan anda bisa bermitra dengan toko plastik yang sama. Adapun harga plastik yang sobat jual haruslah sama dengan harga pasaran. Margin keuntungan dari usaha grosir toko plastik sebesar 40 persen dari harga plastik di pabrik.

3. Menentukan jenis plastik yang dijual
Anda tidak boleh sembarangan dalam menentukan jenis plastik yang hendak dijual. Sebab ini mengenai pangsa pasar. Pilihlah jenis plastik yang sedang laris manis atau mudah laku. Sehingga barang tidak banyak menumpuk di gudang dan perputaran uang berlangsung cepat.

4. Mencari distributor kantong plastik
Untuk mendapatkan jenis plastik yang anda butuhkan misalkan kantong plastik maka sobat harus mencari distributor kantong plastik terdekat. Sebab di setiap daerah dan kota besar mempunyai distributor plastik. Seperti distributor kantong plastik Surabaya, Bandung, Jakarta, Medan, Semarang, Jambi, Bangkalan dan lain sebagainya. Anda bisa mencari alamat distributor kantong plastik pe terdekat menggunakan mesin pencarian google.

Tips Sukses Usaha Grosir Toko Plastik
Bagi anda yang mau membuka usaha grosir toko plastik, berikut ini tips sukses menjalankan usaha grosir toko plastik bagi pemula, antara lain:

1. Persiapan modal usaha
Untuk memulai usaha toko grosir plastik tidak bisa sembarangan. Diperlukan perencanaan dan persiapan yang matang terutama mempersiapkan modal usaha. Adapun rincian modal usaha toko grosir plastik adalah etalase, rak, belanja berbagai jenis plastik bening dan kantong kresek dengan aneka ukuran, dan lain sebagainya. Untuk membeli plastik tersebut dengan harga lebih murah maka sobat bisa membelinya di distributor plastik. Kalau di Bandung berada di jalan Otto Iskandardinata.

2. Lokasi strategis
Untuk membuka usaha toko grosir plastik dibutuhkan lokasi usaha yang strategis. Hal ini berguna untuk menjangkau lebih banyak konsumen dan pelanggan. Sebab jika letak lokasi usaha grosir plastik tidak berada di tempat strategis maka anda akan kesulitan dalam menjual plastik-plastik yang anda jual. Oleh sebab itu, pastikan oleh anda usaha toko grosir plastik berada di lokasi yang strategis. Seperti di pusat keramaian, di dekat pasar tradisional, mudah dijangkau dan dilihat banyak orang, berada di pinggir jalan raya yang ramai oleh lalu lintas manusia dan lain-lain.

3. Kombinasi usaha
Untuk meningkatkan omset usaha grosir toko plastik secara harian, anda tidak bisa mengandalkan dari berjualan plastik. Tapi harus dilengkapi dengan berbagai barang yang masih terkait dengan plastik. Seperti membuka usaha toko plastik digabung dengan usaha berjualan bahan kue. Cara ini terbukti efektif meningkatkan keuntungan usaha grosir plastik. Seperti yang dilakukan oleh tetangga penulis yang membuka usaha toko grosir plastik dikombinasikan dengan menjual bahan-bahan kue.

4. Desain usaha grosir toko plastik yang menarik
Tips sukses usaha grosir toko plastik lainnya adalah mendesain toko grosir plastik sobat semenarik mungkin. Seperti memastikan lokasi usaha terjaga kebersihan, indah dipandang mata, memiliki tempat parkir yang luas dan lain sebagainya. Sehingga konsumen tertarik untuk membeli kebutuhan plastik dari toko plastik anda.

5. Menjemput bola
Anda tidak bisa hanya menunggu pembeli datang ke gerai usaha. Namun anda mesti menjemput bola. Jika ada seseorang yang hendak mengadakan pesta pernikahan, sunatan, acara akikah atau hajatan, dan lain sebagainya tentu membutuhkan pasokan kantong plastik dalam jumlah besar. Inilah kesempatan bagi anda untuk menawarkan kepada mereka jenis plastik yang mereka butuhkan dengan harga yang terjangkau.

6. Promosi gencar
Untuk meningkatkan penjualan plastik perhari, sobat membutuhkan yang namanya promosi usaha untuk mengenalkan usaha grosir toko plastik sobat kepada masyarakat umum. Adapun cara promosi bisa dilakukan secara offline dan online. Untuk promosi secara offline bisa memasang spanduk, menyebarkan brosur usaha, memasang pamflet, memasang neon box dan lain sebagainya. Sedangkan cara promosi online bisa menggunakan media sosial, marketplace, forum dan lain-lain.
Baca Selengkapnya...

15 Jenis Snack yang Laris Dijual, Untung Berlipat, dan Mudah

02 Maret 2023

Di kesempatan ini, penulis akan mengulas bisnis snack tepatnya 15 jenis snack yang laris dijual, untung berlipat dan mudah. Karena ini merupakan hal paling mendasar bagi seseorang yang hendak memulai usaha cemilan. Untuk membuka usaha makanan ringan seperti snack maka hal utama yang harus dilakukan adalah memilih jenis snack yang paling laris saat ini di pasaran. Dengan pemilihan jenis snack yang sedang diminati dan laris di pasaran, maka bisnis snack anda akan berjalan mudah, lancar, sukses dan menguntungkan.

Analisa Bisnis Snack yang Paling Laris
Anda akan menemukan berbagai jenis snack di pasaran sekarang ini. Dari snack harga paling murah mulai Rp 500.  Hingga snack paling mahal. Mengingat banyak jenis snack saat ini membuat persaingan bisnis makanan ringan ini sangat tinggi. Anda tidak bisa sembarangan untuk memproduksi atau membuat suatu jenis snack untuk dijual kepada umum.  Diperlukan analisa mendalam dan pengamatan apakah jenis snack yang anda jual laku keras di pasaran. Sehingga perputaran uang berlangsung cepat dan menguntungkan.
snack, jenis snack, makanan ringan, snack yang laris, snack yang menguntungkan, kue, makaroni

Setiap daerah berbeda-beda terhadap jenis snack yang laris. Ada suatu snack yang laris di daerah tertentu. Tapi kurang laku di daerah lain. Sehingga anda harus jeli melihat  jenis snack yang laris di tempat anda. Sebab tak semua jenis snack bisa laku keras di tempat anda. Untuk mengetahuinya dengan cara mencoba menjual atau mendengarkan pengalaman para pelaku usaha snack itu sendiri.

Cara memasarkan makanan ringan snack sangat mudah. Anda bisa menjual snack secara toko online di internet, menjual snack melalui media sosial seperti fanspage facebook, whatsapp, instagram, dll. Lalu anda bisa menitipkan snack di sejumlah kantin dan warung sistem konsinyasi, menjual snack di marketplace seperti tokopedia, bukalapak, olx, shopee dan lain-lain. Semua itu dilakukan secara gratis.

15 Jenis Snack yang Laris Dijual, Untung Berlipat, dan Mudah
Berikut ini 15 jenis snack yang laris dijual, untung berlipat dan mudah, antara lain:

1. Makaroni
Anda pasti mengenal dengan snack makaroni. Ada berbagai variasi rasa dari makaroni, antara lain manis, asin dan pedas. Kuliner  ini sangat disukai anak-anak hingga orang dewasa. Karena memiliki rasa yang gurih, kres, dan renyah. Ada banyak snack makaroni yang dijual di pasaran saat ini dalam bentuk kiloan, bal maupun kemasan rp 500, rp 1000, rp 2000 hingga kemasan eksklusif. Anda bisa membeli snack makaroni dalam bentuk kiloan. Lalu membungkusnya dalam kemasan kecil Rp 500 atau Rp 1000. Kemudian dijual di pasaran.

Makaroni sangat cocok dinikmati saat sedang berkumpul dengan keluarga, menonton televisi, dan menjamu tamu. Adapun harga makaroni di pasaran sangat terjangkau. Harga makaroni perbal sekitar Rp 50 ribu. Anda bisa membeli makaroni dalam partai besar atau perbal di pabrik pembuatan makaroni atau di pasar tradisional. Pada daerah tertentu, snack ini laris manis. Tak ada salahnya jika anda memutuskan untuk membuka bisnis snack maka anda bisa memilih untuk menjual makaroni sebagai pelengkap bisnis makanan ringan.

2. Kacang Telor
Jenis snack yang paling laris lainnya adalah kacang telor dan snack kacang-kacangan sejenis. Para penggemar kacang telor sangat besar jumlahnya di Indonesia dari kalangan anak-anak, remaja sampai orang dewasa. Sebab rasanya sangat enak, lezat dan gurih. Selain itu, harga kacang telor cukup murah dari kemasan harga Rp 500, 1000, 2000, 5000 dll. Cemilan ini sangat disukai kalangan anak sekolah dan sangat pas dinikmati ketika menonton televisi atau berkumpul bersama keluarga.

3. Keripik Kentang
Salah satu snack yang paling digemari banyak orang adalah keripik kentang. Anda dapat membeli keripik kentang di toko snack atau warung terdekat. Jika di daerah anda belum ada usaha berjualan kripik kentang maka itu peluang usaha yang bagus untuk anda jalankan. Mengingat makanan ringan ini termasuk cemilan paling laris di berbagai daerah di Indonesia. Anda bisa memproduksi kripik kentang atau mengemas kembali kripik kentang yang ada di pasaran. Kripik kentang mempunyai berbagai variasi rasa seperti asin, keju, manis dan pedas. Pangsa pasar usaha kripik kentang yaitu semua kalangan dari mulai anak-anak, remaja, dewasa hingga orang lanjut usia.

4. Keripik Singkong
Cemilan paling laku di tanah air berikutnya adalah keripik singkong. Dengan rasa yang gurih, renyah dan nikmat membuat kuliner ini disukai banyak kalangan. Kripik singkong sama dengan kripik kentang yang termasuk jenis snack paling laris dan populer saat ini. Harga keripik singkong cukup terjangkau dimulai dari harga rp 500 untuk kemasan anak pelajar SD hingga kemasan besar. Berbagai perusahaan besar hingga usaha rumahtangga banyak memproduksi keripik singkong dengan keuntungan sangat besar perbulan. Anda mungkin perlu mencoba usaha keripik singkong ini.

5. Keripik Buah
Inilah jenis snack yang sedang trend yaitu kripik buah. Ide bisnis kreatif ini muncul seiring berbagai inovasi dan kreativitas terbaru olahanan makanan sehingga lahirlah kuliner kripik buah. Makanan ringan ini digemari semua kalangan karena memiliki rasa yang enak, lezat dan renyah serta bermanfaat bagi kesehatan tubuh manusia. Ada berbagai macam rasa kripik buah seperti asin, pedas, manis dan asam. Persaingan usaha kripik buah sangat lemah di berbagai daerah di Indonesia. Sehingga jika di daerah anda belum ada yang membuka usaha kripik buah maka sangat tepat bagi anda untuk membuka bisnis keripik buah di daerah anda. Ada berbagai jenis buah yang dapat dijadikan kripik. Silahkan searching di mbah google.

6. Keripik Talas
Keripik talas merupakan jenis makanan ringan yang sangat pas untuk dijual di sekolah. Mengingat para pelajar sangat menggemari snack ini. Harga jual pun lumayan murah sesuai dengan kantong pelajar. Adapun resep pembuatan kripik talas yang enak cukup gampang. Potong iris memanjang talas. Kemudian goreng hingga berwarna kuning kecoklatan. Selanjutnya ditaburi bumbu sesuai selera.

7. Keripik Ubi
Ubi adalah jenis umbi-umbian yang bisa dijadikan keripik sama halnya dengan singkong dan talas. Kripik ubi merupakan cemilan ringan yang disukai anak-anak dan orang dewasa. Rasanya lezat dan renyah membuat orang yang mencicipinya akan ketagihan. Apalagi jika di daerah anda ada pasokan ubi yang berlimpah maka anda bisa memanfaatkannya dengan membuat dan menjual kripik ubi.

8. Kerupuk Seblak
Jumlah penggemar makanan ringan dengan rasa pedas sangat besar di Indonesia. Lihatlah keripik singkong karuhun dan maichih dengan tingkat kepedasan berbeda laris manis di pasaran. Begitupula kerupuk seblak. Hal inilah yang menimbulkan munculnya berbagai perusahaan kecil maupun besar yang memproduksi kerupuk seblak pedas. Rasa pedas yang gurih dengan harga terjangkau merupakan ciri khas dari makanan ringan seblak.

9. Sistik / Mie Pedas
Jajanan anak sekolah yang paling laris saat ini adalah mie pedas atau disebut pula sistik. Dengan rasa yang pedas atau asin serta gurih renyah membuat cemilan ini disukai semua kalangan dari anak-anak hingga ibu-ibu dan bapak-bapak. Di dekat tempat tinggal penulis ada dua buah pabrik IRT yang memproduksi mie pedas atau sistik. Penghasilan perbulan sangat besar hingga pemiliknya bisa menunaikan rukun Islam yang kelima yakni ibadah haji ke Baitullah. Cara pemasarannya bisa dijual di marketplace, tokopedia, bukalapak atau dititipkan di sejumlah warung dan kantin sekolah terdekat.

10. Keripik Pisang
Keripik yang terbuat dari buah pisang yang diris tipis lalu digoreng ini sudah populer di masyakarat Indonesia sejak lama hingga saat ini. Untuk membuat kripik pisang yang enak dan renyah sangat mudah, anda siapkan pisang kapas yang masih muda. Kemudian kupas pisang lalu iris tipis-tipis. Selanjutnya digoreng dalam wajan hingga berwarna kuning kecoklatan. Keripik pisang ini sangat cocok disajikan ketika menjamu tamu atau ketika bersantai bersama keluarga tercinta.

11. Kuping Gajah
Anda tentu tidak asing lagi dengan snack kuping gajah. Makanan paling laris untuk dijual ini disukai berbagai kalangan tanpa memandang umur, usia dan jenis kelamin. Kuping gajah dapat anda dapatkan di toko snack terdekat dalam bentuk kiloan atau dalam bentuk kemasan kecil. Jika anda membidik pangsa pasar anak sekolah dasar atau TK maka sangat tepat untuk mengemas ulang snack kuping gajah dalam kemasan kecil dengan harga Rp 500 atau Rp 1000.

12. Taro
Jenis snack yang paling laris sekarang ini adalah taro. Karena seiring dengan gencarnya iklan taro di berbagai televisi membuat banyak orang mengetahui dan berminat untuk mencoba mencicipi produk makanan ringan ini. Taro merupakan snack yang sangat disukai oleh banyak kalangan terutama anak-anak. Karena mempunyai rasa yang enak dan gurih. Harga snack taro pun cukup terjangkau sekitar Rp 1000 untuk kemasan kecil. Dan kemasan besar Rp 5000. Anda bisa menjual taro dengan mencari terlebih dahulu grosir atau distributor snack taro di daerah anda.

13. Chiki
Inilah jenis snack legendaris yang paling laris di jaman dulu hingga saat ini. Anda yang hidup ditahun 1990 an tentu mengenal dengan jenis snack chiki. Ada berbagai macam rasa chiki antara lain keju, ayam bawang dan lain-lain. Kalangan anak-anak dan pelajar sangat menyukai snack chiki sebab memiliki rasa yang enak, lezat dan gurih. Harga jual chiki sangat ramah bagi kalangan anak-anak dan pelajar dikisaran Rp 1000.

14. Astor
Astor adalah salah satu snack yang paling diminati banyak orang saat ini. Dari kalangan anak-anak hingga orang lanjut usia menyukai makanan ringan ini. Dengan balutan cokelat yang manis dan renyah membuat astor diburu banyak orang. Anda bisa membeli astor dalam bentuk bal kemudian membungkus ulang dalam kemasan kecil. Produk ini dijamin laris manis mengingat banyak penggemar dari cemilan ringan ini.

15. Cheetos
Snack yang paling laris dijual saat ini dengan mudah dan menguntungkan lainnya adalah cheetos. Snack ini disukai anak-anak dengan rasa yang gurih, nikmat dan lezat. Ada berbagai variasi rasa yang bisa dipilih seperti keju, berbequ, ayam bawang, jagung bakar dan lain sebagainya. Anda bisa mencari distributor atau agen cheetos di daerah anda, kemudian menjualnya ke sejumlah warung dan kantin di dekat daerah anda.
Baca Selengkapnya...

Rincian Modal Usaha Pecel Lele dan Keuntungannya

Anda tentu sudah tak asing lagi dengan usaha pecel lele. Bisnis dalam bidang kuliner ini sangat mudah dijumpai di pinggir jalan, berbagai sudut kota dan daerah. Penulis asalnya awam dengan usaha pecel lele. Namun setelah ditraktir makan di sebuah gerai konsep gerobak pecel lele daerah Purwakarta, penulis jadi ketagihan makan nasi bersama menu pecel lele yang enak, nikmat dan lezat serta gurih. Apalagi ditambah sambal pecel semakin makan tambah bersemangat dan maknyos. Harga satu porsi pecel lele lengkap dengan nasi sebesar Rp 8000.

Jika anda berniat mendirikan suatu bisnis maka usaha pecel lele layak dijadikan bahan pertimbangan. Sebab usaha pecel lele dapat dijalankan dengan modal kecil tapi potensi keuntungan besar. Hal ini tak terlepas pangsa pasar makanan kuliner pecel lele sangat digemari banyak orang secara luas. Hampir setiap kalangan baik tua maupun muda menyukai menu pecel lele.

Usaha pecel lele bisa dijadikan peluang bisnis sampingan di rumah bagi ibu rumahtangga. Bisnis ini pula dapat dijadikan usaha sampingan bagi pelajar, karyawan dan mahasiswa. Ketika pulang kerja atau sekolah pada waktu sore hari maka jam 16.00 mereka bisa membuka usaha paruh waktu jualan pecel lele dengan memakai konsep gerobak, rumahan, kaki lima, keliling sampai permanen restoran.
bisnis pecel lele, modal usaha pecel lele, pecel lele, keuntungan usaha pecel lele, biaya usaha pecel lele

Di desa penulis ada gerai usaha pecel lele. Pertama, di Tanjungkerta. Dan kedua, Cipadung. Usaha pecel lele di Tanjungkerta mengalami bangkrut. Sedangkan gerai pecel lele di Cipadung laris manis. Apalagi jika dibuka pada pagi hari saat jam sarapan pagi hingga malam hari. Pecel lele yang terkenal berasal dari Lamongan.

Tips Membuka Usaha Pecel Lele Sukses
Sobat dapat membuka usaha pecel lele secara rumahan dari pagi sampai malam hari yang pastinya sangat menguntungkan. Agar gerai usaha pecel lele laris manis dipadati para pembeli ada beberapa trik tips dan kiat yang bisa dilakukan antara lain:

1. Menu pecel lele lezat, enak dan gurih

2. Pelayanan cepat, ramah dan sopan

3. Harga terjangkau atau lebih murah dari pesaing

4. Lokasi usaha strategis

Namun jika sobat tak mau memulai usaha pecel lele dari nol dan tidak mau ribet. Maunya yang praktis dan usaha pecel lele yang telah mapan maka anda dapat membuka usaha waralaba pecel lele lela dalam konsep restoran. Franchise pecel lele lela telah terbukti berhasil menguntungkan dan memiliki pelanggan setia di seluruh wilayah Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan waralaba kuliner ini mempunyai sejumlah cabang di beberapa daerah di tanah air. Seperti Bandung, Surabaya, Jakarta, Semarang  dll.

Rincian Modal Usaha Pecel Lele
Untuk lebih jelas dan lengkap, berikut ini modal awal usaha pecel lele dalam bentuk warung gerobak, antara lain:

1.Gerobak atau both. Gerobak yang dibutuhkan sebanyak satu unit. Jika usaha pecel lele sudah berkembang pesat, sobat bisa membeli beberapa gerobak untuk ditempatkan di daerah lain sebagai cabang. Pastikan gerobak dalam keadaan bersih, terawat dengan desain yang menarik. Harga gerobak pecel lele sekitar Rp 2 juta.

2. Tenda. Harga terpal ukuran 4 x 6 meter untuk tenda pecel lele sebesar Rp 1 juta.

3. Kompor gas sebanyak satu unit. Pilihlah yang merek berkualitas dan aman seperti Quantum. Harga kompor Rp 500 ribu.

4. Peralatan pendukung seperti sendok, teko, gelas, piring dari anyaman bambu, etalase kecil, termos, wajan penggorengan, ulekan, pisau dapur, ember, daun pisang, garpu, tempat sendok, tempat kecap, tusuk gigi, tisu, wadah nasi, wadah kobokan, lap, kursi plastik, dll. Investasi yang dibutuhkan sekitar Rp 5,4 juta.

5. Media promosi seperti spanduk. Harga spanduk pecel lele Rp 100 ribu.

Pendek kata, modal usaha pecel lele yang diperlukan untuk membeli perlengkapan dan alat usaha sebesar Rp  9 juta.

Selain alat dan perlengkapan di atas, modal usaha pecel lele termasuk dalam bahan baku seperti ati ampela, gula pasir, garam, minyak goreng, tempe, tahu, daging ayam, lele, sayuran lalapan, bumbu, rempah-rempah, es batu, minuman teh celup, air putih matang, kopi, beras, gas, dll. Biaya modal usaha bahan baku sekitar Rp 200 ribu per hari.

Biaya operasional usaha pecel lele antara lain iuran bulanan listrik sebesar Rp 20 ribu, sewa lokasi usaha Rp 300 perbulan, biaya transportasi Rp 200 ribu, pungutan retribusi Rp 30 ribu, bayar air dan gaji pegawai tetap Rp 2 juta perbulan. Dalam sebulan keuntungan bersih yang bisa diperoleh dari usaha pecel lele konsep warung gerobak sebesar Rp 5 juta perbulan. Lumayan bukan bagi kalangan pemula dalam bisnis ini?

Bagaimana anda tertarik membuka usaha pecel lele dengan konsep kaki lima maupun restoran ? jika tertarik segeralah membuka warung dan rumah makan pecel lele di daerah atau tempat bisnis yang masih jarang pesaing dan berada di sekitar pangsa pasar. Adapun target pasar bisnis kuliner warung makan pecel lele adalah mahasiswa, karyawan kantor, warga perumahan dll. Usaha pecel lele sendiri maupun bentuk waralaba sangat menjanjikan dijalani saat ini.

Sebenarnya ada cara lain dalam membuka usaha pecel lele dengan mudah yaitu meneruskan usaha pecel lele yang telah bangkrut. Misalkan di daerah Anda terdapat tulisan iklan Warung Pecel Lele Dijual maka itu peluang bisnis yang bagus dalam menjalankan bisnis pecel lele. Tugas anda hanya melanjutkan usaha pecel lele. Tempat dan peralatan perlengkapan usaha sudah siap pakai.

Kisah Sukses Pengusaha Pecel Lele
Inilah kisah sukses seorang pengusaha pecel lele. Pria bernama lengkap Supayitno menjelma menjadi pengusaha restoran pecel lele di Jakarta. Padahal dulunya ia menjual kuliner khas Lamongan ini menggunakan gerobak. Kesuksesan yang dialami lelaki tamatan SMA ini sangat disyukurinya. Setiap malam ia selalu bersyukur kepada Allah SWT. Tanpa pertolongan-Nya mustahil ia akan menjadi sukses dan kaya seperti sekarang ini.

Awalnya pria berkulit putih ini mempunyai utang yang cukup besar di daerah asalnya Lamongan Propinsi Jawa Timur. Hal itu melecutkan semangatnya untuk berbisnis dan berwirausaha. Ia terus berpikir bagaimana caranya untuk membayar utang. Pria tampan ini sangat butuh dana hibah dan bantuan modal usaha untuk bayar utang. Terlintaslah ide untuk membuka usaha pecel lele di Jakarta.

Kemudian bersama isteri tercinta Suprayitno berangkat ke Jakarta untuk mengubah nasib. Saat itu ia mempunyai modal uang sekitar Rp 2,5 juta sebagai modal awal dalam membuka usaha pecel lele khas Lamongan di ibukota. Di daerah Jakarta Timur tepatnya Bilangan Cipinang Muara, ia membuka gerai usaha berjualan kuliner ayam dan pecel lele menggunakan gerobak konsep kaki lima. Tak ada rasa malu terbersit dalam dirinya. Yang penting berani memulai usaha dan mampu menghasilkan uang dalam jumlah besar untuk membayar utang-utangnya di desa.

Secara perlahan-lahan ia melakukan segala daya dan upaya untuk meningkatkan keuntungan usaha pecel lele. Dan berhasil. Pelanggan setiap hari bertambah terus. Sebagian keuntungan dari bisnis pecel lele ia tabung untuk mengembangkan usaha pecel lele di masa mendatang.

Setelah mempunyai modal usaha uang dalam jumlah besar dari keuntungan bisnis pecel lele Lamongan, kemudian Suprayitno menyewa tempat di pinggir jalan strategis untuk membuka usaha pecel lele lamongan dalam konsep restoran. Tak dinyana rumah makan pecel lele yang dikelolanya sangat laku keras di Jakarta membuat ia semakin kaya dan sukses.

Keberhasilan dalam usaha restoran pecel lele dengan nama Tresno tidak terpikirkan sebelumnya. Ia anggap ini adalah sebuah karunia dari Allah SWT yang patut disyukuri. Oleh sebab itu, kepada para karyawannya ia sangat perhatian. Ia menyadari karyawan yang dimilikinya saat ini yang berjumlah 9 orang merupakan aset berharga yang mendukung kesuksesan bisnis warung dan rumah makan kuliner pece lele.

Ia mengakui kesuksesan yang ia dapatkan sekarang ini tidaklah dicapai secara mudah. Ia pada awalnya harus bekerja keras, rajin, disiplin, ulet dan pantang menyerah untuk mendongkrak keuntungan bisnis pecel lele. Pria berumur 44 tahun ini kini gembira. Sebab jerih payah selama ini sudah terbayar. Dalam sehari ia mampu meraup untung bersih berupa uang sebesar Rp 10 juta lebih. Jika diperhitungkan keuntungan perbulan mencapai lebih dari Rp 15 juta.

Ada beberapa tips sukses usaha pecel lele dari pria bernama Suprayitno ini. Pertama, ia membuka usaha restoran pecel lele bukan hanya menyediakan kuliner menu pecel lele. Tapi juga melengkapinya dengan menu ayam bakar, nasi uduk, bebek bakar,ikan bakar dll. Selain itu mengembangkan usaha pecel lele dalam bentuk katering. Setiap hari ia mendapatkan ribuan order nasi boks dari para konsumen.

Setelah menjalani usaha pecel lele selama 12 tahun, kini Suprayitno mampu melunasi semua utangnya sekaligus bisa membeli mobil baru dan membangun rumah di daerah asalnya.Ia menyadari kesuksesan bisnis pecel lele yang dijalani sekarang tak terlepas dari karyawan dan terutama sang isteri tercinta yang selalu sabar bersamanya saat duka maupun suka. Oleh sebab itu, kepada isteri tercinta ia mengucapkan terimakasih secara tulus atas kesetiaannya selama ini.

Kerja keras dan kesuksesan yang diraih oleh Suprayitno diapresiasi banyak orang. Salah satunya Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri yang menyatakan usaha pecel lele lamongan Suprayitno mampu membuka lapangan kerja baru, turut serta mengurangi angka kemiskinan dan pengangguran di Indonesia. Selain itu, dua orang karyawannya sudah dapat hidup mandiri dengan membuka usaha pecel lele serupa disusul dengan anak tercinta yang juga turut memulai bisnis pecel lele.      

Keuntungan Usaha Pecel Lele
Banyak sekali keuntungan dari bisnis pecel lele. Salah satunya adalah keuntungan usaha pecel lele sangat besar. Seperti yang dialami oleh pengusaha restoran pecel lele bernama Suprayitno yang mampu mengantongi untung bersih pertahun sekitar Rp 200 juta. Hal ini karena usaha pecel lele sudah populer di masyarakat sehingga selalu laris manis dipadati para pembeli dengan jam buka sangat fleksibel.

Keuntungan lain dari bisnis pecel lele adalah usaha ini sudah ada dalam bentuk waralaba yakni Pecel Lele Lela. Usaha pecel lele dalam bentuk franchise makanan lebih menjanjikan. Dikarenakan ia sudah memiliki sistem yang jelas, prosedur yang baku berjalan sendiri dan terbukti menguntungkan, memiliki brand yang sudah dikenal orang dan mempunyai banyak pelanggan loyal di seluruh tanah air dan lain sebagainya. Jika sobat mempunyai modal usaha uang dalam jumlah besar maka dapat membuka usaha pecel lele secara waralaba. Misalnya Pecel Lele Lela.

Untuk meningkatkan pendapatan dari usaha pecel lele, sobat bisa menjadi peternak lele secara kecil-kecilan. Dengan demikian pasokan ikan lele bisa dipenuhi secara mandiri oleh diri sendiri. Beternak ikan lele sangat mudah dan tidak memerlukan perawatan ekstra. Adapun kolam bisa dalam bentuk terpal maupun tembok beton. Yang penting adalah pemberian pakan secara tepat waktu dan konsisten setiap hari.  
Baca Selengkapnya...

9 Daftar Usaha Ternak Modal Kecil Untung Maksimal

Usaha dalam bidang peternakan hewan bukanlah jenis usaha baru lagi di Indonesia. Bisnis ternak sudah ada sejak jaman dulu hingga sekarang. Dan dari masa ke masa, usaha budidaya hewan selalu memberikan keuntungan yang cukup besar bagi para pemiliknya. Hingga saat ini, bisnis peternakan masih menjanjikan untuk dilakoni dengan potensi untung besar. Hal ini tak terlepas dari hewan ternak dijadikan makanan konsumsi bagi manusia.

Bisnis budidaya hewan ternak banyak dilakukan di pedesaan maupun perkotaan. Namun usaha ternak lebih banyak dijalankan di wilayah desa terpencil. Karena sumber daya ayam yang sangat mendukung. Seperti lahan yang masih luas dan hijau alami, suasana yang sejuk, dan pakan hewan ternak yang mudah didapatkan dari alam liar.

usaha ternak ikan, bisnis ternak, usaha ternak modal kecil, ternak ikan, ikan nila
Daftar Usaha Ternak Modal Kecil Untung Maksimal
Apabila anda kebetulan berada di wilayah pedesaan dan sedang mencari peluang usaha baru yang tepat dan menjanjikan di desa maka usaha ternak hewan merupakan pilihan yang bagus bagi anda. Karena jenis bisnis ini sangat mudah dilakukan dengan modal kecil. Untuk lebih jelas, berikut ini kami paparkan sejumlah daftar usaha ternak hewan modal kecil dengan untung maksimal, antara lain:

▪ Usaha Beternak Ayam Broiler
Kebutuhan masyarakat terhadap daging ayam sangat tinggi. Hal ini karena daging ayam merupakan salah satu makanan yang berguna untuk memenuhi kebutuhan protein hewani bagi manusia. Menyikapi permintaan yang sangat besar terhadap daging ayam terutama menjelang lebaran membuat usaha beternak ayam broiler marak di desa. Di desa penulis saja ada lima buah peternakan ayam ras pedaging dengan sistem kerjasama dengan perusahaan besar.

Usaha budidaya ayam broiler tidaklah sulit. Yang penting anda memahami cara merawat dan memelihara ayam yang baik dan benar. Dalam jangka waktu satu bulan, ayam ras pedaging pun bisa dipanen. Bisnis beternak ayam ras pedaging memiliki tingkat resiko kerugian yang sangat besar jika tidak pandai mengelola usaha ini. Namun jika sudah pengalaman dan terampil dalam usaha budidaya ayam broiler maka keuntungan besar di depan mata.

▪ Usaha Beternak Sapi
Sapi merupakan salah satu hewan yang biasa diternakkan oleh penduduk desa secara rumahan tradisional. Usaha budidaya sapi baik sapi perah maupun sapi pedaging dijamin menguntungkan. Resiko kerugian relatif kecil kecuali hewan sapi mengalami kematian. Ada banyak jenis sapi yang bisa diternakkan seperti sapi Australia, sapi lokal, sapi Bali, sapi jawa, sapi limosin, dan lain sebagainya.

Salah satu cara budidaya sapi yang menguntungkan adalah anda membeli hewan sapi yang masih muda. Lima bulan kemudian dijual kembali dengan harga yang lebih tinggi dari sebelumnya. Begitu mudahnya usaha beternak sapi dengan keuntungan yang pasti dan mudah. Penulis sangat merekomendasikan usaha ternak sapi bagi anda yang sedang mencari peluang usaha baru di pedesaan.

Hal ini tak terlepas dari sapi merupakan hewan ternak yang dibutuhkan oleh manusia untuk kebutuhan konsumsi daging. Daging sapi termasuk salah satu jenis sembako yang dibutuhkan manusia selain minyak dan beras. Dan harga daging sapi yang stabil dan mengalami kenaikan pada saat menjelang lebaran membuat usaha peternakan sapi sangat menjanjikan dan menguntungkan.

Setiap tahun negara Indonesia melakukan impor daging sapi dari negara India dan Australia karena kebutuhan akan daging sapi di tanah air sangat tinggi dan belum mampu dipenuhi oleh para peternak sapi lokal. Inilah yang makin memperkuat usaha ternak sapi memberikan potensi keuntungan cukup besar bagi para pelakunya. Apalagi dukungan kondisi alam Indonesia sangat mendukung usaha beternak sapi sukses.

Hewan sapi merupakan salah satu hewan kurban. Sehingga setiap menjelang hari raya idul adha harga sapi naik tajam dan penjualan sapi meningkat pesat. Banyak orang yang memilih untuk menyembelih binatang kurban sapi di hari raya idul adha disamping hewan domba dan kambing. Karena hewan sapi mempunyai badan yang besar sehingga dagingnya lebih banyak dan mampu memberikan jumlah daging yang besar kepada masyarakat. Sapi merupakan hewan ternak paling mudah dan menghasilkan.

▪ Usaha Beternak Kambing
Bisnis budidaya kambing merupakan daftar usaha ternak hewan modal kecil dengan untung maksimal. Usaha beternak kambing sangat mudah kita jumpai di berbagai desa di tanah air. Kebanyakan penduduk desa menjalankan usaha sampingan ternak kambing secara tradisional dan rumahan. Bisnis ini anti rugi dan selalu menguntungkan apalagi mendekati hari raya idul adha. Banyak orang memilih untuk membeli kambing sebagai hewan kurban di hari raya lebaran idul adha.

Usaha ternak kambing sangat gampang dijalankan. Bisnis ini tidak memerlukan modal besar. Anda bisa membeli bibit kambing seharga Rp 500 ribu. Kemudian membesarkannya hingga mencapai bobot yang maksimal dengan harga Rp 2 juta per ekor. Selain mendapatkan keuntungan dari harga jual yang lebih tinggi, pendapatan dari usaha beternak kambing berasal dari anak kambing yang dilahirkan. Kambing merupakan jenis hewan ternak yang menguntungkan dalam waktu singkat.

▪ Usaha Beternak Bebek
Usaha ternak yang menjanjikan di masa depan lainnya adalah bisnis beternak bebek. Ada dua macam jenis bebek yang bisa dibudidayakan, yaitu bebek petelur dan bebek pedaging. Rincian biaya modal usaha ternak bebek, antara lain pembuatan kandang bebek yang menghabiskan biaya sekitar Rp 2 juta, pakan bebek dan bibit bebek.

Jangan dibilang usaha beternak bebek sepele. Ada banyak peternak bebek yang sukses dan kaya raya. Seperti yang penulis temui di sebuah sawah, seorang peternak yang mempunyai 1000 ekor bebek mampu membeli mobil mewah dan rumah mewah berkat usaha beternak bebek. Pendapatan dari ternak bebek terutama dari hasil telor yang dihasilkannya. Dalam satu hari, ia mampu mendapatkan seribu telur dari 1000 bebek.

Harga satu butir telor bebek saat ini sekitar Rp 2000. Jadi omset kotor yang ia dapatkan sebesar Rp 2 juta perhari. Dikalikan 30 hari maka keuntungan dari bisnis ternak bebek sebesar Rp 60 juta perbulan. Wow fantastis bukan? Namun usaha beternak bebek memerlukan pemeliharaan yang telaten dan pakan yang memadai. Rasanya siapa saja mau bekerja keras dan telaten untuk menghasilkan uang Rp 60 juta perbulan hanya dari usaha ternak bebek.

▪ Usaha Beternak Walet
Inilah bisnis paling menguntungkan dengan modal kecil yaitu usaha beternak burung walet. Seperti kita ketahui, walet merupakan salah satu jenis burung yang dapat dibudidayakan untuk diambil sarang. Harga sarang burung walet sangat tinggi. Perkilogram bisa mencapai jutaan rupiah. Hal ini membuat mayoritas peternak burung walet menjadi kaya raya dan jutawan. Untuk masalah pemasaran sarang burung walet sangat mudah. Anda bisa mengekspor ke negara Tiongkok dengan harga jual tinggi. Bisnis budidaya walet merupakan usaha ternak paling cepat membuat kaya.

Usaha Ternak Menguntungkan di Lahan Sempit

▪ Usaha Beternak Lele
Bisnis budidaya lele masih menjadi primadona bagi masyarakat desa. Karena beternak lele relatif sangat mudah dan dapat dijalankan dengan modal kecil di lahan sempit memakai kolam terpal dari plastik. Usaha budidaya ikan air tawar ini mudah dijumpai di wilayah pedesaan dengan omset keuntungan lumayan besar perbulan. Hal ini tak terlepas dari masa panen lele sangat cepat. Dalam waktu dua bulan sudah bisa panen.

Masalah pemasaran ikan lele pun sangat gampang. Hal ini diakui oleh penulis yang pernah membuat blog tentang penjualan ikan lele. Dimana banyak para pembeli yang memesan lele dalam jumlah kecil hingga besar. Apalagi dengan adanya restoran yang menyajikan menu lele dan pedagang pecel lele konsep kaki lima kian mudah saja dalam menjual hasil panen ikan air tawar ini.

▪ Usaha Beternak Burung
Sekarang ini masyarakat Indonesia sedang menggandrungi burung lovebird. Karena memiliki bulu yang indah. Harga burung sangat tinggi apalagi mempunyai suara yang merdu dan bulu yang indah. Harga satu ekor burung bisa mencapai puluhan juta rupiah. Hal inilah yang menimbulkan peluang usaha budidaya burung lovebird, kace, murai batu, kakaktua dan perkutut. Pecinta burung di Indonesia sangat besar jumlahnya. Dengan pangsa pasar luas, maka usaha beternak burung akan sangat menjanjikan untung besar. Burung lovebird merupakan jenis hewan ternak yang paling menguntungkan saat ini.

▪ Usaha Beternak Belut
Bisnis budidaya hewan ternak yang dapat dilakukan di lahan sempit lainnya modal kecil tapi keuntungan optimal adalah usaha ternak belut. Untuk melakukan bisnis budidaya belut dapat dilakukan memakai kolam kecil atau di dalam drum bekas yang diisi air. Para pecinta kuliner belut cukup besar jumlahnya di Indonesia.

▪ Usaha Ternak Ikan Nila
Usaha budidaya ikan nila termasuk salah satu jenis usaha ternak hewan yang menguntugkan dalam waktu singkat. Sebab dalam jangka waktu tiga bulan, ikan nila sudah dapat dipanen. Untuk masalah pemasaran, ikan nila sudah mempunyai basic pelanggan yang cukup besar. Banyak orang yang menyukai ikan nila karena rasa dagingnya yang gurih dan nikmat. Restoran kelas atas pun banyak menyajikan menu ikan nila. Untuk budidaya ikan nila bisa dilakukan di kolam tanah, kolam tembok maupun kolam terpal menggunakan sistem modern. Budidaya ikan nila termasuk usaha ternak yang menjanjikan di masa depan.
Baca Selengkapnya...

Cara Membuka Usaha Angkringan Modern Lengkap dengan Menunya

Pada kesempatan berbahagia ini, penulis ingin mengupas cara membuka usaha angkringan modern lengkap dengan menunya, serta bagaimana konsep bisnis angkringan yang sesuai dijalankan di zaman modern sekarang ini. Jika sobat sekarang sedang mencari peluang usaha terbaru atau berniat membuka suatu jenis bisnis yang menguntungkan maka bisnis dalam bidang makanan dan minuman bisa menjadi pilihan tepat. Salah satunya memulai usaha angkringan dengan konsep modern.

Prospek Usaha Angkringan Gaul
Pengertian angkringan sendiri berarti sebuah konsep dari warung makan yang masih bersifat tradisional. Di tengah persaingan bisnis rumah makan, restoran dan waralaba cepat saji maka usaha angkringan masih bisa tetap bertahan sampai sekarang. Hal ini tak terlepas dari citra usaha angkringan yang murah meriah bagi semua kalangan dengan tempat dan suasana yang sangat nyaman secara lesehan atau menggunakan bangku dan kursi.

Suatu hari penulis bekerja di sebuah perusahaan kompor gas Quantum daerah Purwakarta. Pada malam hari di sepanjang pinggir jalan Purwakarta berjejer usaha angkringan kopi, gerobak usaha angkringan pecel lele dan nasi goreng yang gaul dan jenis angkringan lainnya. Dan semua gerobak kaki lima angkringan padat oleh para konsumen. Hal ini membuat bisnis angkringan secara kaki lima dan modern memiliki prospek yang sangat cerah.
cara usaha angkringan modern, usaha angkringan modern, bisnis angkringan, bisnis angkringan modern, angkringan

Penulis menyarankan bagi para pembaca yang mau membuka usaha angkringan hendaknya membuka bisnis angkringan dengan konsep yang modern dan gaul. Jangan pernah membuka usaha angkringan yang biasa dan tradisional. Karena penulis melihat saat ini banyak para pengusaha yang membuka usaha angkringan dengan konsep lama yang jadul yang membuat bosan konsumen dan tak ada nilai tambah atau perubahan yang menarik konsumen.

Cara Bisnis Angkringan Sukses
Dalam memulai suatu bisnis tentu yang diharapkan adalah kesuksesan dari bisnis tersebut. Begitupula dalam menjalani usaha angkringan, kita harus menjalaninya dengan sungguh-sungguh, fokus dan ulet agar sukses. Lalu bagaimana caranya? Caranya sangat gampang. Anda harus melakukan survey terlebih dahulu mengenai potensi usaha warung makan angkringan. Siapa pasar yang dituju dan berapa banyak pasar di sekitar?

Yang membedakan usaha angkringan dengan usaha restoran, rumah makan, cafe dan warung makan adalah gerai usaha yang digunakan adalah gerobak. Sebuah gerobak dengan tampilan yang menarik dan bisa berpindah tempat. Kesan dari bisnis angkringan adalah harga kuliner yang ditawarkan sangat murah. Sekitar Rp 7000 per porsi. Sehingga banyak orang yang menjadi pelanggan dari usaha angkringan baik di kota maupun desa.

Namun seiring berjalan waktu, perubahan konsep usaha angkringan turut berubah. Sekarang jaman modern maka segala sesuatu harus modern dan berubah jadi lebih baik. Begitupula usaha angkringan menjadi ikut berubah gaya, konsep dan trend. Hal ini tak terlepas dari persaingan bisnis restoran, rumah makan, warung nasi dll yang semakin ketat. Sehingga usaha angkringan pun harus lebih modern dan trend untuk bisa eksis di masyarakat.

Penulis melihat persaingan usaha angkringan di pedesaan masih sangat lemah. Sangat jarang usaha angkringan di desa yang dibuat dengan konsep modern. Kalau gerai usaha angkringan di desa banyak hanya konsep masih tradisional. Seperti yang penulis lihat di sebuah lahan sawah berdiri usaha angkringan dengan konsep cafe namun dengan gaya tradisional sehingga sepi konsumen.

Pendek kata, jika anda mau membuka usaha angkringan maka pastikan bukalah usaha angkringan dengan konsep modern dan gaul bukannya yang biasa. Konsumen ingin sesuatu yang lebih beda, menarik dan unik dari konsep usaha angkringan yang sobat dirikan. Hal ini untuk membedakan usaha angkringan sobat dengan usaha angkringan para pesaing. Mengingat bisnis kuliner ini sudah sangat banyak jumlah kompetitor.

Cara Membuka Usaha Angkringan Modern Lengkap dengan Menunya
Tanpa panjang lebar lagi, bagi anda yang berniat memulai bisnis angkringan yang menguntungkan, berikut ini cara membuka usaha angkringan modern lengkap dengan menunya, antara lain:

▪ Pangsa Pasar
Hal pertama yang harus diperhatikan dalam memulai bisnis angkringan adalah pangsa pasar yang dibidik. Apakah pasar yang dituju kalangan menengah ke bawah atau kalangan menengah atas? Pangsa pasar yang dibidik kalangan pelajar, karyawan atau mahasiswa? Target market para wisatawan atau penduduk sekitar? Dan lain sebagainya. Pastikan lokasi usaha angkringan berada di dekat pangsa pasar yang dituju. Sehingga anda tak akan kesulitan mendapatkan konsumen dalam jumlah banyak.

▪ Lokasi Usaha Angkringan
Penulis melihat usaha angkringan banyak berdiri di berbagai tempat dan daerah di Indonesia. Namun semudah mendirikannya dan semudah pula gulung tikar. Salah satu penyebab usaha angkringan warung makan yang baru berdiri mengalami kegagalan dikarenakan letak usaha yang tidak strategis. Sehingga kesulitan untuk mendapatkan konsumen dan pelanggan baru dalam kuantitas banyak.

Penentuan lokasi usaha angkringan sangat mudah yaitu disesuaikan dengan pangsa pasar yang dibidik. Jika anda membidik pangsa pasar kalangan mahasiswa maka lokasi usaha angkringan harus berada di sekitar atau dekat kost-kostan mahasiswa atau kampus. Sebaliknya jika target market yang dibidik adalah kalangan karyawan maka anda harus mendirikan usaha angkringan di dekat perkantoran.

▪ Pelayanan
Hal pertama yang dilihat oleh calon konsumen dalam mengunjungi sebuah usaha angkringan adalah pelayanan yang diberikan. Pastikan gerai usaha angkringan anda memberikan kenyamanan bagi konsumen dengan pemandangan yang indah dan alami, pelayanan ramah dan cepat, suasana nyaman dan sejuk dan lain sebagainya.

▪ Fasilitas
Jika dahulu konsep warung angkringan ala kadarnya dan sederhana. Kini harus berubah seiring perkembangan jaman. Masyarakat ingin merasakan sesuatu yang beda dari sebuah gerai usaha warung angkringan. Baik dalam soal menu, lokasi usaha yang unik, desain dan konsep angkringan yang menarik dan lain sebagainya.

Dahulu usaha angkringan masih bersifat tradisional menggunakan gerobak mobile kaki lima atau warung angkringan sederhana hanya menyediakan kursi panjang. Kini trend konsep usaha angkringan berubah mengarah ke gaya hidup modern. Gerai warung angkringan dilengkapi fasilitas lengkap yang modern, berkelas dan elit. Seperti penyediaan wifi hotspot gratis, lahan parkir luas, desain kursi yang unik dan menarik, pemutaran musik gratis dll.

▪ Menu Kuliner
Yang tak kalah penting cara membuka usaha angkringan yang modern haruslah mempersiapkan menu angkringan andalan yang akan dihidangkan. Ada banyak jenis makanan dan menu minuman yang dapat disajikan dalam gerai usaha warung angkringan. Semakin banyak menu kuliner di gerai warung angkringan maka semakin bagus. Karena konsumen akan melihat bahwa bisnis angkringan sobat lebih lengkap.

Berikut ini beberapa menu makanan dan minuman yang bisa disajikan dalam usaha warung angkringan modern, antara lain : wedang jahe, sate usus, sate kambing, sate ayam, nasi kucing, nasi uduk, pecel lele, burger, pizza, donat, sate telur, minuman kopi susu, wedang jahe, aneka gorengan, dan jenis kuliner makanan dan minuman lainnya yang harganya sangat terjangkau.

Pastikan juga menu makanan dan minuman yang dijual di gerai warung angkringan modern bukan hanya menjual kuliner tersebut dengan harga murah tapi juga harus memperhatikan kualitas kuliner tersebut. Rasa yang enak dan lezat harus terdapat dalam menu makanan dan minuman yang disajikan di gerai angkringan.

Selain itu, sobat hendaknya membuka usaha gerai angkringan yang berbeda dan mempunyai ciri khas tersendiri dari kompetitor. Seperti membuat menu kuliner baru dengan nama unik yang membuat penasaran calon konsumen. Hal ini untuk membedakan usaha angkringan sobat dengan para pesaing. Dan bisa mendongkrak penjualan dan kesuksesan bisnis angkringan sobat di masa mendatang.

▪ Harga Kuliner
Setelah memastikan anda menjual menu minuman dan makanan di gerai usaha angkringan secara lengkap maka selanjutnya pastikan harga yang ditawarkan murah meriah. Hal ini untuk menimbulkan citra positif usaha warung angkringan anda di mata konsumen. Apalagi gerai usaha angkringan sobat membidik pangsa pasar kalangan menengah ke bawah yang sangat memperhatikan soal harga.

Sekarang bagaimana caranya menentukan harga jual kuliner di warung angkringan sobat lebih murah? Caranya sangat sederhana. Anda bisa membagi menu makanan atau menu minuman jadi bagian kecil. Sehingga harga yang ditawarkan lebih murah. Citra murah harus diperhatikan dalam memulai usaha angkringan modern baik di perkotaan maupun pedesaan terpencil sekalipun.

Itulah strategi bisnis angkringan yang bisa anda jalankan agar usaha kuliner sobat bisa sukses dan menguntungkan diawal. Apapun jenis usaha warung angkringan yang sobat dirikan pastikan memiliki unsur-unsur di atas. Seperti usaha angkringan kopi, gorengan, pecel lele, nasi goreng dan lain-lain.

Keuntungan Bisnis Angkringan
Jika melihat bagaimana potensi keuntungan dari bisnis angkringan maka jangan ditanya lagi. Yang namanya usaha kuliner memiliki prospek cerah. Disebabkan bisnis dalam bidang makanan dan minuman merupakan kebutuhan utama manusia yang selalu dicari orang setiap waktu. Manusia harus makan dan minum setiap hari supaya tubuh dapat beraktifitas dan tumbuh secara normal.

Dan apabila anda membuka usaha warung angkringan secara rumahan di wilayah sobat maka itu pilihan bisnis yang bagus. Anda bisa memberi nama usaha angkringan yang unik seperti angkringan 78. Keuntungan bersih usaha angkringan sama seperti bisnis kuliner lainnya sebanyak 100 persen dari modal yang telah dikeluarkan.
Baca Selengkapnya...