Serba-serbi Investasi Emas Pegadaian yang Perlu Anda Ketahui

18 November 2015

Investasi emas Pegadaian merupakan salah satu cara melakukan investasi yang aman dan mudah. Emas sebagai logam mulia yang mahal dan berharga akan terus naik harga. Penurunan justru akan teramat sulit terjadi. Oleh karena itu, tidak ada salahnya Anda menjadi seorang investor emas dengan memilih lembaga terpercaya, yakni Pegadaian. Dengan melakukan investasi ini, Anda bisa mendapatkan keuntungan ketika harga emas naik. Ketika akan melakukan hal ini, sebaiknya Anda mengetahui terlebih dahulu beberapa tips sebelum melakukan investasi logam mulia ini ke kantor Pegadaian. Hal ini akan memberikan gambaran kepada Anda lebih jauh mengenai tata cara atau langkah-langkah yang bisa dilakukan terkait melakukan investasi tersebut.

Tips Cerdas Melakukan Investasi Emas Pegadaian
Ada beberapa cara melakukan investasi logam mulia ini, agar Anda bisa berinvestasi dengan aman dan menguntungkan. Penjelasan mengenai tips tersebut bisa Anda simak dalam ulasan berikut.

1. Anda bisa melakukan survey harga emas terlebih dahulu untuk mengetahui kisaran harga emas yang akan dijadikan sebagai barang investasi. Anda bisa melihat perkembangan harga logam mulia ini dengan membuka website PT Antam dengan alamat situs www.logammulia.com. Jadikan harga yang tertera di situ sebagai patokan. Dalam membandingkan dengan harga di pegadaian, harga yang tertera di website tersebut paling tidak 3x lebih rendah daripada harga yang telah ditentukan oleh Pegadaian. 

2. Setelah melihat-lihat harga emas di situs tersebut, Anda perlu menyesuaikan budget Anda dengan berat emas yang akan dijadikan investasi. Biasanya tersedia emas dengan berat kelipatan 5, mulai dari 5 gram hingga 1 kg. 

3. Kemudian, Anda yang sudah siap melakukan investasi emas Pegadaian bisa mempersiapkan persyaratan mencicil emas di Pegadaian. Biasanya syarat ini berkaitan dengan kelengkapan dokumentasi. Anda nantinya juga akan diminta mengisi formulir program investasi untuk melaksanakan down payment alias DP sebesar 20% sampai dengan 30 % dari harga emas yang diinvestasikan.

4. Perlu disiapkan biaya administrasi untuk melakukan investasi emas Pegadaian ini hingga di ujung prosesnya. 

5. JIka Anda ingin untung, usahakan untuk tidak memilih jangka waktu yang lama. Hal ini akan memengaruhi harga emas yang jarang sekali mengalami penurunan.

6. Bayarlah cicilan tepat waktu agar barang yang diinvestasikan tidak dijual oleh pihak pegadaian pada akhirnya. Cicilan yang terlambat akan memunculkan denda. Selain itu, barang yang diinvestasikan bisa dijual ke tempat pelelangan.

7. Emas yang diinvestasikan akan Anda terima sekitar dua minggu atau sebulan setelah Anda melunasi cicilan.

8. Anda tidak perlu mengkhawatirkan emas investasi Anda hilang karena Pegadaian telah menyimpannya dengan baik.

Itulah beberapa hal yang perlu Anda ketahui sekaligus yang bisa Anda jadikan patokan sederhana dalam melakukan investasi emas Pegadaian. Anda bisa memulainya sekarang juga untuk memperoleh keuntungan dalam berinvestasi. Ini adalah kesempatan yang bagus bagi Anda yang menginginkan investasi logam mulia, terutama melalui lembaga pemerintah yaitu Pegadaian. Tidak hanya mengetahui tentang ulasan di atas, Anda juga sebaiknya mengenal dengan baik keuntungan dari investasi emas Pegadaian ini.
investasi emas pegadaian, cara investasi emas, cara investasi emas pegadaian, tips investasi emas

Beberapa Keuntungan Melakukan Investasi Emas Pegadaian
Dalam melakukan investasi emas Pegadaian, Anda bisa mendapatkan beberapa keuntungan. Pertama, Anda bisa membeli emas di Pegadaian dengan sistem kredit maupun tunai. Anda akan mendapatkan emas tersebut setelah dua minggu jika membeli secara tunai. Sementara itu, jika Anda membeli dengan cara kredit, maka Anda harus menunggu emas dan sertifikasinya sampai ke tangan Anda setelah cicilan yang harus Anda bayar dinyatakan lunas. Kedua, melakukan investasi emas di Pegadaian tidak memiliki risiko yang tinggi karena lembaga ini memiliki kredibilitas yang baik. Legalitasnya yang sudah terpercaya meminimalisasi adanya kecurangan dalam berinvestasi. Ketiga, emas yang Anda peroleh adalah emas asli yang dikeluarkan oleh PT Antam. Perusahaan ini telah memiliki kekuatan dalam pengelolaan logam mulia. Namun Pegadaian juga telah hadir dengan produk emasnya sendiri sehingga hal ini juga tidak perlu dipermasalahkan karena kedua perusahaan tersebut telah tersertifikasi. 

Tidak hanya itu, melakukan investasi emas Pegadaian juga membuat Anda tidak perlu menempuh proses yang rumit. Anda juga bisa menyelesaikan proses transaksi sekaligus. Soal harga, Anda sudah pasti mendapatkan harga yang pas, tidak terlalu mahal atau memberatkan. Anda juga akan diberi kebebasan menentukan jangka waktu menyicil. Rentang waktu yang diberikan adalah 1-36 bulan. Selama menyicil, Anda bisa saja berada dalam kondisi yang mendesak. Hal ini dapat diselesaikan dengan menggadaiakan emas di tempat yang sama. Uang hasil menggadaikan emas akan sesuai dengan jumlah cicilan yang Anda berikan. Di kemudian hari, Anda pun dapat memulai cicilan kembali. Biaya penyimpanan emas yang harus Anda tanggung juga tidak akan memberatkan Anda. Hal inilah yang membuat Anda tidak perlu khawatir melakukan investasi logam mulia di Pegadaian. Lembaga ini akan menyimpan barang investasi Anda dengan aman tanpa harus dikhawatirkan keberadaannya.

Itulah beberapa hal yang perlu Anda ketahui sebelum melakukan investasi emas dengan mempercayakannya pada Pegadaian. Anda akan mendapat keuntungan di samping menjalani proses administratif yang mudah dan tidak memberatkan Anda. Dari sinilah kemudian Anda bisa menikmati proses ini tanpa harus khawatir akan keberadaan barang dan keamanannya. Anda juga bisa menentukan sendiri seberapa besar investasi yang akan Anda lakukan. Ikutilah prosedur dari lembaga tesebut dalam perizinan investasi. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah dalam mengurus segala bentuk administratifnya.
Baca Selengkapnya...

Memanfaatkan Peluang Baru dengan Cara Berinvestasi Emas Online

06 November 2015

Ada beberapa cara sederhana dalam berinvestasi emas, misalnya dengan membeli saat harga emas murah, menabungnya, dan menggadaikannya. Ketiga cara tersebut telah banyak dilakukan orang untuk memperoleh keuntungan dari logam mulia tersebut. Namun pada era yang serba canggih ini, investasi emas kemudian muncul dengan sistem online. Bagaimana cara berinvestasi emas online? Dalam tulisan ini akan dijelaskan beberapa cara berinvestasi emas online. Dari cara-cara tersebut, Anda bisa mempersiapkan diri untuk menjual dan membeli logam mulia melalui dunia virtual dengan langkah-langkah yang tidak kalah mudahnya. 

Perkembangan teknologi yang cepat dan menjangkau berbagai kalangan ternyata membawa inovasi ini. Orang-orang yang ingin berinvestasi, terutama investasi logam mulia ini pastinya akan lebih dimudahkan dengan adanya sistem baru dalam berinvestasi emas. Investasi emas memang memberikan keuntungan yang cukup memuaskan. Hal ini dapat dilakukan dari waktu ke waktu karena harga emas juga melonjak terus-menerus. Investasi ini juga menjadi jenis peluang usaha yang paling diminati karena udah dilakukan. Tidak hanya itu, investasi emas juga hampir tidak pernah ditinggalkan oleh kebanyakan orang. Mereka memilih melakukan investasi ini karena tidak perlu menempuh berbagai cara yang repot. Menjalankan investasi emas secara online pada dasarnya tidak berbeda dengan investasi emas secara konvensional. Perantaraan internet kemudian menjadi cara baru untuk memperdagangkan emas dengan cara virtual.
investasi emas, investasi online, investasi emas online, tips investasi emas, cara berinvestasi emas online

Prinsip kerja dari investasi emas ini adalah jual-beli kontrak melalui broker. Kemudian harga jualnya mengikuti harga yang dipatok oleh New York Merchantile Exchange, yang merupakan  pasar komoditas emas terbesar di dunia, yang ada di Amerika. Sementara itu, emas aslinya disimpan di London oleh Bullion Association. Harga ini selalu up-to-date dan tidak merepotkan para investor. Mereka yang menjalankan bisnis ini bisa melakukannya bahkan di rumah sendiri. 

Beberapa Cara Berinvestasi Emas Online
Di bawah ini akan dipaparkan beberapa cara berinvestasi emas online. Ulasan ini akan memberikan wawasan baru bagi Anda yang ingin melakukan investasi dengan memanfaatkan jaringan internet. 

1. Siapkan Gadget
Melakukan bisnis online dimulai dengan adanya gadget yang mendukung jalannya bisnis. Gadget dengan kualifikasi yang mumpuni dan didukung oleh jaringan internet yang bagus akan menjadi modal utama dalam melakukan bisnis atau investasi ini. Selanjutnya, cara berinvestasi emas online yang perlu ditempuh adalah mengunduh aplikasi softwarenya secara gratis. Dari situlah kemudian Anda akan belajar bagaimana mengelola sebuah akun untuk penjualan emas secara online. Pastikan juga, Anda telah menyetorkan uang untuk membeli chip penjualannya.

2. Siapkan Modal
Modal menjadi penting dari berlangsungnya suatu usaha atau investasi. Logam mulia dengan nilai yang tinggi kemudian memaksa para investor untuk memiliki modal yang besar juga. Jumlah modal untuk melakukan investasi ini juga disesuaikan dengan aplikasi atau software yang dipakai untuk berdagang secara online. 

Perlu Anda ketahui juga bahwa nilai emas akan naik dalam hitungan detik, begitu pula dengan modal Anda. Akan terus terdapat fluktuasi dalam perkembangannya. Jika nilai penurunan harga melebihi saldo modal Anda, maka transaksi yang dilakukan akan tertutup dengan sendirinya. 

3. Bertindak dengan Bijak
Tindakan bijak juga diperlukan dalam menjual emas online. Dalam menjalankan investasi ini, Anda tak perlu mempertaruhkan harta benda seluruhnya. Keuntungan yang bisa cepat diperoleh memang menggiurkan, akan tetapi Anda tidak perlu berbuat tergesa-gesa. Lakukan usaha ini dengan cermat dan jangan mudah terpengaruh broker!

Kebanyakan orang yang gagal dalam investasi ini adalah terlalu buru-buru untuk segera mendapatkan keuntungan. Nilai dari keuntungan itupun tidak sedikit. Bisa jadi keuntungan yang ditawarkan mencapai 1000%. Hal inilah yang membuat investasi ini menggiurkan sekaligus diminati. 

Tidak hanya itu, selain tidak boleh terburu-buru, para pelaku bisnis ini juga perlu curiga terhadap broker-broker Indonesia yang bisa jadi merupakan penipu. Oleh karena itu, mereka yang menjalankan bisnis emas online ini perlu berhati-hati dengan penanaman modal mereka. Terlebih modal yang diperlukan untuk investasi ini juga tidaklah sedikit. Dalam sistem investasi seperti ini pun masih ditemukan banyak pedagang yang tidak bersikap adil. Mereka banyak melakukan penipuan.

4. Membeli Emas di Website terpercaya
Dalam membeli emas, kita perlu memastikan dulu website tempat kita membeli. Pastikan tampilan situs terlihat progesional dengan link jaminan dan verifikasi dari situs suatu lembaga terpercaya. Kemudian situs yang dapat dipercaya biasanya adalah yang banyak dikenal orang. Setelah memahami situs, pastikan harga jualnya sesuai dengan harga pasar yang berlaku pada saat yang sama. Kemudian perhitungan mengenai biaya tambahan untuk ongkos kirim atau biaya member juga perlu dipersiapkan. 

Itulah beberapa cara berinvestasi emas online yang bisa Anda coba. Anda bisa melakukan transaksi jual dan beli melalui online secara langsung dengan memerhatikan profesionalisme dan keterpercayaan situs dan software. Kewaspadaan juga perlu dicanangkan, mengingat banyak broker yang kemudian menjadi penipu karena mereka membutuhkan modal yang besar. Biasanya broker ini berasal dari Indonesia, yang sama-sama memiliki tuntutan penanaman modal yang tinggi.

Informasi-informasi yang diulas dalam tulisan ini akan memberikan Anda pengetahuan baru mengenai investasi yang mudah, sederhana, dan tidak repot. Semoga berbagai hal yang ada dalam ulasan ini berguna untuk menambah wawasan Anda dan meyakinkan Anda terhadap investasi logam mulia yang dilakukan secara online ini. Dengan memahami beberapa cara berinvestasi emas online ini, pastinya Anda akan lebih siap dalam menjalankan investasi menguntungkan ini. Selamat mencoba!
Baca Selengkapnya...

Cara Berinvestasi yang Menguntungkan - Jangka Pendek maupun Jangka Panjang

29 Oktober 2015

Investasi pada dasarnya adalah upaya penanaman modal agar bisa memperoleh keuntungan di masa yang akan datang. Investasi juga merupakan salah satu cara mengelola keuangan seseorang agar tidak habis digunakan untuk berperilaku konsumtif.  Dalam berinvestasi, tentunya ada berbagai kiat atau upaya yang perlu ditempuh. Cara berinvestasi yang menguntungkan kemudian dapat dijadikan sebagai pedoman atau referensi dalam melakukan sebuah usaha atau bisnis bagi mereka yang suka menggunakan peluang kembali. Sudah menjadi hal yang mutlak bahwa semua pelaku investasi menginginkan keuntungan besar, meskipun mereka hanya menggunakan modal yang kecil. Investasi bisa dilakukan dengan berbagai cara dan dalam berbagai bidang dan aspek kehidupan. 

Di negeri kita sendiri telah banyak sekali ragam investasi yang ditawarkan untuk memberikan peluang baru dalam menambah penghasilan atau sekedar melakukan pekerjaan sambilan. Tidak hanya itu, sektornya semakin beragam dari barang dan jasa. Kemudian inovasi-inovasi kreatif juga terus bermunculan dalam dunia investasi ini. Hal ini akan terus berkembang seiring berjalannya waktu, terlebih bersamaan dengan berkembangnya teknologi. Kesempatan ini dimanfaatkan dengan baik bagi mereka yang memiliki ketertarikan mengelola perputaran keuangannya. Mereka yang senang membuka usaha kemudian memanfaatkan peluang dan mulai menjalankan sistem investasi, baik jangka pendek.

Dalam tulisan ini akan dipaparkan beberapa hal terkait cara berinvestasi yang menguntungkan. Pemaparannya akan dibedakan menjadi dua bagian, yakni antara investasi jangka panjang dan jangka pendek. Investasi jangka pendek tidak serumit investasi jangka panjang dalam pelaksanaannya. Adapun cara-cara yang bisa kita lakukan untuk melakukan investasi, baik panjang ataupun pendek, dapat dilakukan dengan menempuh beberapa langkah di bawah ini. Apa sajakah cara-cara berinvestasi yang menguntungkan tersebut? Di bawah ini merupakan ulasan untuk memberikan pemahaman dasar mengenai investasi jangka pendek dan panjang.

investasi menguntungkan, investasi emas, investasi saham, investasi jangka pendek, cara berinvestasi, investasi jangka panjang
Investasi Menguntungkan untuk Jangka Pendek
Investasi jangka pendek biasanya ditemukan dalam beberapa kebiasaan sederhana. Cara-cara tersebut juga lebih familiar dalam kehidupan sehari-hari, walaupun tidak semua orang menyadarinya. Dalam melakukan investasi jangka pendek, Anda bisa memilih beberapa cara, yaitu:

1. Menabung
Cara investasi ini adalah yang paling sederhana dan paling banyak dilakukan oleh semua orang. Hal ini juga perlu diimbangi dengan pengelolaan yang bijaksana antara penambahan nominal dan pengurangannya. Cara ini mudah dilakukan sewaktu-waktu. langkahnya pun sederhana. Uang yang ditabungkan sewaktu-waktu bisa diambil. Keuntungan dari investasi ini juga mendapatkan bunga dari hasil tabungannya.

2. Memiliki deposito
Tidak jauh berbeda dengan cara pertama, deposito hanya mewajibkan nasabah untuk membayar dana sebesar Rp. 5000.0000,00. Biaya ini hanya dibayarkan di awal. Selebihnya, jumlah nominal disesuaikan dengan kemampuan finansial. 

3. Berinvestasi emas
Tidak hanya uang, emas juga menjadi salah satu sarana melakukan investasi. Cara berinvestasi yang menguntungkan dengan logam mulia ini sudah banyak dilakukan dan tidak memiliki risiko yang tinggi pula. Namun pada dasarnya si investor perlu mengetahui harga emas, kadar karatnya, juga nilai kurs untuk dapat mengkalkulasikan keuntungan yang akan diperoleh. Emas yang bisa diinvestasikan dalam bentuk belat, merah 

Investasi Menguntungkan untuk Jangka  Panjang
Tidak hanya perlu berinvestasi jangka pendek, investasi jangka panjang juga perlu dilakukan untuk merencanakan kehidupan di masa depan. Dalam merencanakan berbagai hal, seperti pernikahan, haji atau umroh, hingga bersekolah lagi di luar negeri diperlukan perencaaan yang matang. Hal ini dilakukan untuk mempersiapkan realisasi dari rencana-rencana tersebut. Tujuannya adalah mendapatkan penghasilan tetap dalam setiap periodenya. Selain itu, investasi jangka panjang juga akan membentuk dana khusus. Kita juga bisa mengontrol perusahan lain. Adapun cara berinvestasi yang menguntungkan dari sisi jangka panjang adalah investasi saham, reksa dana, program pensiun, emas, dan obligasi. 

Dalam melakukan investasi saham,  saham yang tidak bagus lebih baik dijual, sedangkan saham baik terus ditahan. Begitulah yang biasa digunakan oleh para investor saham. Hal ini dilakukan untuk menghindari level terrendah saham yang dimiliki. Kemudian rasa curiga atau tidak mudah percaya kepada orang menjadi penting. Seringkali terdapat banyak kabar angin yang digunakan untuk mengelabuhi kompetitor. Selanjutnya harga murah juga harus disesuaikan dengan kualitas. Tidak hanya itu, para investor harus menerapkan strategi. Strategi tidak perlu rumit atau banyak, asalkan pelaksanaannya baik dan sederhana, juga berjalan dengan baik. strategi juga diperlukan untuk menyiasati berbagai kondisi krisis. Cara-cara tersebut perlu dilakukan untuk mempertahankan berlangsungnya investasi yang sedang dilakukan.

Saat krisis, investasi perlu juga untuk dipertahankan, baik investasi jangka pendek maupun panjang. Hal ini juga bisa dilakukan dalam beberapa cara, yaitu memegang teguh prinsip investasi yang telah ditetapkan pada awal. Selanjutnya, ada market timing, konsentrasi dan diverifikasi. Kemudian diperlukan juga kerjasama dengan pihak lain selama masa krisis. Tidak hanya itu, mengelola investasi dengan administrasi yang jelas dan pengolahan keuangan yang rapi juga diperlukan. Hal ini untuk memudahkan adanya kontrol dan menilai perkembangan investasi yang dijalankan. Kontrol keuangan ini sebaiknya dilakukan setiap bulan. Pengawasannya perlu dilakukan secara teratur. 

Demikianlah dua cara berinvestasi yang menguntungkan ini dipaparkan meskipun dalam bentuk pemaparan general. Anda dapat memilih sendiri jenis investasi yang akan Anda jalankan. Bidang-bidang yang ada adalah sektor pilihan yang bisa dipilih sesuai keahlian dan keinginan. Anda juga bisa memperkirakan sendiri keuntungan dan kerugian yang akan Anda dapatkan dari melakukan investasi jangka panjang ataupun pendek. Baik jangka panjang ataupun pendek, keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan dalam kaitannya dengan investasi.
Baca Selengkapnya...